3 Cara Mengatasi Fingerprint Error dan Membuat Akurat di HP Android
ProductivityWalaupun sudah banyak smartphone Android yang sudah dilengkapi dengan fitur Face Unlock, namun tetap saja fingerprint alias sensor sidik jari tetap menjadi primadona untuk menjaga keamanan gadget kamu kan?
Nah walaupun sudah cukup lama hadir, fingerprint smartphone kamu nggak akan lepas dari masalah. Berikut Jaka ulas cara mengatasi fingerprint error di HP Android selengkapnya guys!
Inilah Tips Mengatasi Fingerprint Error di Smartphone Android

Sebenarnya ada beberapa langkah untuk mengatasi fingerprint yang lemot, misalnya mencegah sensor sidik jari dari goresan benda tajam dan memperhatikan kebersihannya. Namun ternyata hal-hal tersebut belum cukup loh.
Dilansir dari HowtoGeek, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk memperkuat dan membuat akurat fingerprint sensor yang ada di HP Android kamu loh. Penasaran? Berikut adalah 3 cara mudahnya!
1. Daftarkan Jari yang Sama Lebih dari Sekali

Langkah yang satu ini memang terbilang simpel, tapi layak banget buat kamu coba kok. Fitur keamanan di smartphone Android maupun iOS bakal memperbolehkan kamu untuk mendaftarkan satu sidik jari yang sama lebih dari sekali loh.
Di sini kamu bisa menambahkan misalnya "Telunjuk Kanan 1" untuk melakukan perekaman sidik jari dalam keadaan normal di mana jari berada di tengah. Kemudian "Telunjuk Kanan 2" bisa dilakukan dengan posisi jadi agar ke pinggir dan sebagainya.

Nah di sini, sistem Android akan mendeteksi kalau sensor sidik jari yang baru ditambahkan secara otomatis akan meningkatkan akurasi dari sebuah jari. Namun Jaka sarankan cukup dua kali untuk jari yang sama guys.
2. Gunakan Kedua Jari Tangan Kamu

Buat kamu yang malas, kadang hanya akan mendaftarkan salah satu sidik jari tangan saja. Namun kamu juga bisa menambahkan jari tangan lainnya untuk memungkinkan membuka kunci smartphone Android di berbagai kondisi.
Misalnya selain "Telunjuk Kanan 1" kamu juga bisa menambahkan "Telunjuk Kiri 1" apabila sewaktu-waktu kamu menggunakan smartphone Android dengan tangan kiri buat kamu yang nggak kidal.
Makanya buru-buru lakukan dan jangan lupa langkah pertama untuk mendaftarkannya lebih dari sekali loh. Biar pendeteksiannya makin akurat!
Masih ada cara lain untuk mengatasi fingerprint error, cara selanjutnya pasti kamu nggak kepikiran!