Download PUBG Lite PC bisa jadi bahan hiburan yang menarik untuk kamu. Game yang satu ini memang dikenal mampu menstimulus adrenaline pemainnya berkat gameplay-nya yang intens.
Buat kalian yang memiliki spesifikasi PC atau laptop terbatas dan kesulitan untuk memainkan PUBG sebelumnya, kini ada PUBG Lite yang bisa kamu gunakan dalam menembus batasan ini.
Mulai diuji coba di Indonesia pada 14 Februari 2019, PUBG Lite adalah versi lite atau ringan dari PUBG Steam. Versi ini tidak akan membebani komputer kamu dengan berlebihan.
PUBG Lite memiliki ukuran yang kecil sehingga ramah dimainkan di hampir seluruh PC terutama PC lawas. Meski ukuran game-nya kecil, gameplay-nya 99% mirip dengan versi steam-nya.
Cara Download PUBG Lite untuk PC

Cara download PUBG Lite di PC sebenarnya sangat mudah, kamu hanya perlu mengikuti beberapa langkah saja untuk bisa memasang game FPS yang satu ini di PC kamu.
Cara download PUBG Lite PC yang akan Jaka bagikan kali ini langsung menggunakan referensi dari situs resminya dalam mengunduh file installernya, jadi kamu nggak perlu khawatir dengan virus dan sebagainya.
Selain itu, dengan merujuk pada situs resmi ini, kamu juga tentunya akan mendapatkan update yang paling baru sesuai dengan patch yang berlaku saat ini.
Nggak perlu lama-lama lagi, berikut ini adalah langkah-langkah cara mdownload PUBG Lite versi Indonesia untuk PC kamu.
Langkah-Langkah Cara Download PUBG Lite PC Indonesia
Untuk kamu yang udah nggak sabar lagi pingin tahu cara download PUBG Lite for PC, berikut ini langkah-langkah yang bisa kamu ikuti.
- Langkah 1 - Buka browser di PC kamu, lalu masukkan alamat https://lite.pubg.com/id/download/ lalu klik tombol unduh.

- Langkah 2 - Setelah proses pengunduhan berhasil, klik dua kali file unduhan tersebut untuk membuka jendela pilihan utama, lalu klik Next.

- Langkah 3 - Setujui agreement yang diminta oleh pihak developer, lalu klik Next untuk melanjutkan.

- Langkah 4 - Pilih di mana kamu ingin menyimpan game yang satu ini di PC kamu, lalu klik Next.

- Langkah 5 - Pilih apakah ingin membuat shortcut di desktop atau tidak, lalu klik Next.

- Langkah 6 - Ketika proses instalasi selesai, ceklis pilihan Run Launcher.exe untuk melanjutkan proses pengunduhan selanjutnya, dan tekan tombol Finish.

- Langkah 7 - Setelah Launcher terbuka, masuk dengan akun PUBG kamu dan jika belum punya daftar terlebih dahulu.

Setelah kamu masuk dengan akun yang dimiliki, proses pengunduhan akan berlanjut secara otomatis. Tinggal tunggu hingga kamu bisa memainkan game yang satu ini.
Spesifikasi Minimum untuk Bisa Download PUBG Lite
Sebelum melakukan instalasi, cek dulu spesifikasi minimum yang dibutuhkan PC kamu supaya bisa download PUBG Lite, dan memainkannya tanpa hambatan.
Dengan mengacu pada spesifikasi minimum ini, kamu bisa menentukan apakah laptop atau PC yang kamu miliki sudah bisa mengangkat game FPS ini atau belum.
Berikut ini, tabel spesifikasi minimum yang bisa kamu gunakan sebagai rujukan untuk menentukan kelayakan PC atau laptop yang kamu gunakan.
Spesifikasi Minimum untuk Download PUBG Lite PC Indonesia
Detail | Spesifikasi PUBG Lite di PC |
---|---|
OS | Window 7,8,10, 64bit |
CPU | Core i3 2.4GHz |
RAM | 4GB |
GPU | Intel HD Graphics 4000 |
Harddisk | 4GB |
Direct X | DX 11 |
Spesifikasi Rekomendasi untuk Bisa Mengaplikasikan Cara Install PUBG Lite PC
Jika sebelumnya Jaka sudah memberikan spesifikasi minimum dari PUBG Lite PC, kali ini Jaka juga akan memberikan spesifikasi rekomendasi dari game battle royale ini.
Jika PC kamu sudah bisa memenuhi spesifikasi rekomendasi ini, berarti PC kamu sudah sangat layak untuk menjalankan PUBG Lite dan tidak akan menemukan kendala yang berarti ketika memainkannya.
Spesifikasi rekomendasi ini dibuat oleh pihak developer untuk menentukan skala nyaman bagi pemain ketika memainkan game yang mereka buat.
Spesifikasi Rekomendasi:
Detail | Spesifikasi PUBG Lite di PC |
---|---|
OS | Window 7,8,10, 64bit |
CPU | Core i5-650 3,2GHz |
RAM | 8GB |
GPU | NVIDIA Geforce GTX 660 atau AMD Radeon HD 7870 |
Harddisk | 4GB |
Direct X | DX 11 |
Akhir Kata
Itu dia cara download PUBG Lite di PC versi Indonesia yang bisa kamu jadikan apabila kamu mengalami kesusahan ketika mengunduhnya.
Game yang satu ini memang memiliki daya tarik yang sangat sayang sekali untuk dilewatkan oleh para penggemar game ber-genre FPS.
Semoga informasi yang Jaka bagikan kali ini berguna untuk kamu semua, dan sampai jumpa lagi di artikel-artikel selanjutnya.
Baca juga artikel seputar PUBG atau artikel menarik lainnya dari Andini Anissa.