7 Karakter Anime yang Mirip Satu Sama Lain, Kembar Beda Bapak?

Default

Karakter di anime biasanya memiliki desain yang unik yang bisa menggambarkan sifat mereka dengan hanya sekali melihat saja.

Desain yang unik ini pun dibuat seotentik mungkin untuk membuat karakter tersebut mudah diingat oleh para penggemarnya dengan ciri fisiknya masing-masing.

Banyaknya jumlah anime yang telah diluncurkan, membuat beberapa karakter terlihat sangat mirip dengan karakter dari anime lainnya.

7 Karakter Anime yang Mirip Satu Sama Lain

Seperti halnya manusia yang terkadang menemukan seseorang dengan kemiripan tertentu, beberapa karakter di anime juga ternyata memiliki kemiripan dengan karakter anime lain.

Saking miripnya, beberapa karakter di anime terkesan seperti dijiplak, dimodifikasi sedikit, dan diadaptasi ke dalam anime lain.

Siapa saja sih karakter anime yang memiliki kemiripan luar biasa satu dengan yang lainnya? Berikut informasi selengkapnya.

1. Ichijou Masaki (Irregular in Magic High School) & Suzaku Kururugi (Code Geass Series)

01 91874
Sumber foto: youtube.com

Dua karakter yang sama-sama duduk di bangku SMA ini memiliki kemiripan yang tergambar dengan jelas di wajah mereka.

Rambut coklat pendek, mata berwarna hijau, dan juga dagu lancip dari keduanya membuat mereka terlihat seperti adik kakak.

Meskipun yang satu adalah seorang pilot robot petarung dan satunya lagi anggota keluarga elit penyihir, keduanya memiliki ciri fisik yang sama.

2. Najenda (Akame Ga Kill) & Hajime Nagumo (Arifureta)

02 92dd6
Sumber foto: wikipedia.org

Kedua karakter ini memiliki ciri fisik yang sama meskipun mereka berdua berbeda gender. Najenda adalah tokoh wanita pemimpin kelompok pembunuh, sedangkan Hajime adalah seorang siswa di anime isekai.

Keduanya memiliki rambut putih, menggunakan penutup mata berwarna hitam, dan juga menggunakan tangan mekanis.

Keduanya juga menggunakan baju formal serba hitam yang membuat disain karakter mereka semakin jelas menampakkan kesamaan.

3. Jircniv (Overlord) & Gilgamesh (Fate Series)

Jadi 3 A98f4
Sumber foto: pinterest.com

Dua karakter bangsawan ini memiliki ciri fisik yang hampir sama satu dengan lainnya. Selain itu keduanya sama-sama memiliki kebiasaan memangku wajah.

Kesamaan kedua karakter ini terlihat dari warna rambutnya yang sama-sama pirang, mata merah menyala, dan bentuk wajah yang hampir sama.

Persamaan keduanya mungkin berasal dari fakta bahwa Jircniv dan Gilgamesh adalah raja, dan persepsi dari orang yang membuat karakter mengenai ciri fisik seorang raja kebetulan sama.

4. Shanks (One Piece) & Gildarts (Fairy Tail)

JADI 4 9c69b
Sumber foto: youtube.com

Dua karakter dengan kekuatan luar biasa ini juga memiliki kemiripan yang cukup kentara. Selain sama-sama kuat, sosok mentor karakter utama di anime populer ini memiliki paras yang serupa.

Gildarts dan Shanks sama-sama memiliki rambut berwarna kemerahan serta janggut dan kumis tipis-tipis. Kemiripan mereka berdua bahkan terlihat dari pembawaannya.

Banyak penggemar anime yang mengatakan bahwa kemiripan mereka berdua ini begitu kentara dan seolah-olah salah satu mangaka ada yang menjiplak desain karakter ini.

5. Kamina (Gurren Lagann) & Galo (Promare)

Waylen 29700
Sumber foto: waylen.tumblr.com

Desain karakter dari Kamina dan Galo terlihat memiliki banyak kesamaan bila dicermati dengan lebih teliti lagi.

Kedua karakter ini sama-sama memiliki rambut berwarna biru, memiliki tato di bagian tubuh atasnya, dan sering kali terlihat bertelanjang dada.

Selain kemiripan fisik, keduanya juga sama-sama menjadi pilot dari robot raksasa dan menggunakannya untuk tujuan kebaikan.

Kemiripan keduanya membuat kedua karakter ini sering kali disatukan di dalam meme atau juga gambar animasi buatan fans.

6. Kallen Kozuki (Code Geass) & Akiza Izinski (Yu-Gi-Oh 5Ds)

Forum Psnprofiles Com F82cb
Sumber foto: forum.psnprofiles.com

Dua karakter wanita gagah di anime dengan rambut merah ini memiliki kemiripan yang cukup banyak dari segi desainnya.

Postur tubuh, warna rambut, bentuk poni memanjang dari kedua karakter ini membuat mereka seperti adik kakak.

Selain itu, kedua karakter ini juga sama-sama menjadi petarung di garis depan di mana Kallen adalah seorang pilot robot dan Akiza adalah pemain kartu yang kerap kali bermain dengan mempertaruhkan nyawanya.

7. Akito (Bakuman) & Yagami Light (Death Note)

JADI 5 01dcf
Sumber foto: vocal.com

Bila dilirik sekilas atau ketika dilihat dari belakang, Akito dan Yagami Light terlihat seperti karakter yang sama.

Bentuk kepala dari kedua karakter jenius ini terlihat sama, terlebih lagi keduanya memiliki warna rambut yang sama juga.

Kedua karakter ini juga sama-sama ambisius dan selalu berusaha meraih ambisinya meskipun ambisi mereka berbeda jauh.

Akhir Kata

Itu dia beberpa karakter anime yang memiliki desain yang hampir sama satu dengan lainnya. Kemiripan ini bahkan bisa dilihat meskipun hanya dilirik sekilas saja.

Entah disengaja atau tidak, kemiripan yang terpampang jelas ini seing kali dibicarakan di forum-forum anime sebagai salah satu bentuk peniruan.

Mengingat banyaknya jumlah anime yang sudah tayang, kemiripan ini bisa dibilang sebagai suatu hal yang sulit dihindari.

Baca juga artikel seputar Anime atau artikel menarik lainnya dari Restu Wibowo.

Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal