MacBook Pro 2016 Haruskan Kamu Beli Dongle Baru Agar Terhubung dengan iPhone
Tech NewsApple telah merilis MacBook Pro baru edisi 2016 dengan sejumlah fitur baru. Namun, seperti biasa setiap fitur baru yang dihadirkan, Apple kerap menghilangkan fitur penting lainnya yang sudah dianggapnya jadul. Sebut saja, MacBook edisi 2015 yang cuma memiliki port tunggal USB Type-C, sedangkan iPhone 7 tidak memiliki audio jack 3,5mm. Alhasil, kamu didorong membeli aksesori kabel atau dongle baru untuk memudahkan kamu menyambungkan dengan perangkat lain.
Peluncuran MacBook Pro baru memang cukup mengejutkan karena tiap model dibekali 4 buah port USB Type-C. Sementara, audio jack 3,5mm yang sempat dikabarkan akan hilang seperti di iPhone 7 ternyata masih ada. Namun, kamu tetap harus membeli aksesori dongle baru.
MacBook Pro 2016 Wajibkan Kamu Beli Dongle Baru Agar Terhubung dengan iPhone

Jika kamu ingin membeli MacBook Pro baru, maka kamu membutuhkan dongle USB 2.0 standar ke USB Type-C untuk menghubungkan HDD eksternal ke MacBook dan sebuah kabel lightning ke USB Type-C untuk menghubungkan MacBook ke iPhone. Sedangkan jika kamu ingin mengenakan earpods dengan ujung port lightning, maka kamu juga membutuhkan dongle serupa atau menyambung sejumlah dongle yang ujungnya menggunakan USB Type-C.
Dilansir dari The Next Web, sejauh ini tidak semua kabel dengan port USB Type-C mampu menjalankan transfer data dan pengisian baterai secara bersamaan. Sedangkan konektor universal yang bisa dibolak-balik dan sama-sama berfungsi di masing-masing ujung masih sangat jarang di pasaran.