Banyak iklan Indonesia mengusung konsep yang berani dan mendobrak batas demi tampil beda. Gak jarang mereka juga mengandalkan penampilan artis cantik dan seksi demi menarik perhatian calon pembeli.
Beberapa iklan tanpa etika misalnya, membuat lelucon dan plot cerita yang terlalu berbau seksualitas. Ada juga yang kebablasan bikin bercandaan, sampai-sampai menyinggung pihak tertentu.
Hal itu diperparah kalau iklan kontroversial dengan artis panas Indonesia tersebut tayang di jam prime time atau di waktu acara anak-anak ditayangkan. Duh, masalah banget deh.
Misalnya, kamu mungkin ingat iklan sepatu boot New Era yang mempertontonkan adegan panas dan sensual dari seorang bintang iklan wanita. Padahal, gak ada hubungan antara wanita cantik dengan sepatu boot, kan?
Ujung-ujungnya, banyak iklan kontroversial itu akhirnya dilarang tayang oleh Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) setelah sebelumnya menerima banyak kecaman masyarakat.
Padahal seharusnya iklan bisa kok, tetap dibuat sesuai etika tapi tetap kreatif dan menarik. Misalnya, masih ingat iklan viral Ramayana dengan grup vokal Nasida Ria? Iklan tersebut viral tapi tetap beretika.
Lalu, apa aja sih iklan Indonesia paling kontroversial yang pernah tayang di TV lokal? Simak rangkuman Jaka berikut ini, ya. Jaka yakin kamu pasti pernah melihat setidaknya salah satu dari daftar ini.
1. AXE

Salah satu brand parfum AXE memang sering menampilkan iklan dengan konsep yang tergolong dewasa, termasuk dalam iklannya yang berjudul Heaven on Earth.
Iklan ini dibintangi oleh deretan aktris seksi Indonesia, yakni Luna Maya, Uli Auliani, Marissa Nasution, dan Chantal Della Concetta, serta aktor pria Ocke, geng.
Ceritanya, muncul malaikat seksi yang jatuh dari langit dan menggoda Ocke di atas tempat tidur. Iklan yang sempat tayang di televisi ini pun akhirnya sempat menuai kontroversi.
2. GrabBike

Salah satu startup ojek online Grab rupanya pernah membuat iklan di media sosial yang menuai kontroversi hingga dikecam oleh banyak pihak, loh!
Iklan GrabBike berdurasi 45 detik ini menampilkan seorang wanita yang sedang berjalan, lalu tiba-tiba sekujur tubuhnya penuh luka dan belumuran darah. Ceritanya, ia jadi zombie.
Parahnya lagi, ada adegan wanita yang berdarah-darah itu dipanggil oleh tukang ojek tapi ia mengabaikan mereka dan lebih memilih membuka aplikasi ojek online GrabBike.
Iklan ini pun langsung mendapat kecaman karena dinilai mengerdilkan tukang ojek pangkalan dan secara tersirat menuding mereka sebagai biang kecelakaan, geng.
Sesudah diprotes, akhirnya iklan tersebut pun dipangkas jadi 15 detik dengan menghilangkan adegan zombie.
3. New Era

Kalau kamu pernah lihat iklan New Era yang satu ini, mungkin kamu tahu seberapa panas dan sensualnya adegan yang ditayangkan. Gak heran kalau iklannya ditegur oleh KPI.
Iklan ini menampilkan adegan seorang wanita berpakaian minim dan bergoyang erotis. Ada juga adegan seorang laki-laki yang telanjang dada dan menggerak-gerakkan dadanya.
KPI menilai muatan tersebut sudah mengabaikan norma kesopanan dan kesusilaan, perlindungan terhadap anak dan remaja, serta ketentuan siaran iklan, geng.
4. Avian

Iklan cat Avian juga cukup fenomenal karena menampilkan secara close up paha wanita yang mengangkat roknya setelah diberitahu tulisan "awas cat basah" oleh pria yang mengecat kursi.
Karena adegan tersebu, KPI pun melayangkan surat teguran kepada lima stasiun televisi terkait penayangan iklan yang dinilai melanggar aturan tersebut, geng.
Jenis pelanggaran ini dikategorikan sebagai pelanggaran terhadap pelarangan dan pembatasan adegan seksual, ketentuan siaran iklan, dan norma kesopanan. Duh, ada-ada aja!
5. Buste Cream Nyonya Meneer

Iklan yang ditayangkan tentu akan menyorot hal yang berhubungan dengan produk yang dijual. Hal ini pula yang bisa kamu lihat dalam iklan Buste Cream Nyonya Meneer.
Karena merupakan iklan produk pembesar payudara, model wanita pemeran iklan pun tampil begitu seksi dengan pakaian renang, geng. Sudah tahu, kan, apa yang bisa kamu lihat?
Ya, lekuk tubuh sang model pun tampak begitu jelas. Belahan dadanya pun beberapa kali disorot kamera dan membuatmu merasa seperti nonton adegan seksi di film!
6. Lifebuoy

Iklan sabun mandi Lifebuoy versi "5 Tahun Bisa untuk NTT" diprotes sejumlah warga Nusa Tenggara Timur (NTT) karena dianggap melecehkan masyarakat NTT.
Iklan ini membahas kebiasaan warga Desa Bitobe, NTT, yang kurang memiliki kesadaran tentang hidup bersih dan mengajak masyarakat lain berdonasi untuk mengajarkan hidup bersih.
Warga NTT yang merasa nggak terima pun dengan penayangan iklan Lifebuoy itu pun akhirnya menyebarkan petisi penolakan dan meminta iklannya berhenti ditayangkan di TV, geng.
7. Mie Sedaap

Mie Sedaap sempat menayangkan iklan yang menampilkan anak kecil bersandiwara dengan meraung-raung seolah ia sedang menangisi ayahnya yang sudah tiada.
Mirisnya, perbuatan itu dilakukan demi kepentingan sang ayah yang nggak mau ikut kerja bakti. Hal ini pun mendapat cemoohan dari banyak pihak, geng.
Selain itu, ada pula adegan yang dianggap melanggar aturan KPI, yakni adegan saat seorang guru memegang produk mie dan di kepalanya bertengger seekor ayam.
Menurut KPI, iklan tersebut nggak memperhatikan norma dan nilai yang berlaku di lingkungan sekolah, memperolok tenaga pendidik, dan merendahkan sekolah sebagai lembaga pendidikan.
Akhir Kata
Nah, itu tadi deretan iklan Indonesia paling kontroversial yang sampai mendapat teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia alias KPI.
Jaka juga yakin kamu pernah melihat beberapa iklan yang Jaka sebutkan di atas. Atau mungkin, kamu juga menantikan munculnya iklan-iklan tadi di TV?
Baca juga artikel seputar Film atau artikel menarik lainnya dari Tia Reisha.