Smartphone dengan bawaan RAM besar sudah pasti akan memuaskan saat dioperasikan. Pasalnya RAM merupakan salah satu komponen terpenting yang menjadi penentu kecepatan smartphone. Jadi, semakin besar RAM, kinerja yang dihasilkan akan semakin bagus.
Namun sayangnya, yang menjadi masalah adalah karena kebanyakan smartphone dengan RAM besar memiliki harga yang tidak murah. Tapi, beda dengan smartphone yang akan Jaka ulas kali ini, karena meskipun RAM-nya mencapai 4 GB, smartphone tersebut sangatlah murah. Bahkan, ada yang satu jutaan loh! Penasaran? Silakan simak ulasan berikut ya!
Mulai Rp 1 Jutaan! 5 Smartphone Ini Dibekali RAM 4 GB
1. Asus Zenfone 2 ZE551ML

Yang pertama, Asus Zenfone 2 ZE551ML yang merupakan smartphone dari Asus, dengan harga di bawah Rp 2 juta atau sekitar Rp 1 juta ke atas, smartphone ini sudah dibekali RAM sebesar 4 GB. Dipadu dengan prosesor Intel Atom Z3580 berkecepatan 2.3 GHz, tersedia juga pengolah grafis PowerVR G6430.
Smartphone Asus Zenfone 2 ZE551ML memiliki dua versi memori internal mulai dari yang terkecil 16 GB sampai yang terbesar yakni mencapai 64 GB. Kemudian dari segi fotografi, kamera belakang 13 MP + filter Blue Glass dengan fitur aperture f/2.0, autofocus, dan dual-LED dual tone flash, dan kamera depan 5 MP. Kapasitas baterainya juga sangat besar yaitu 3.000 mAh. Dengan spesifikasi seperti ini, Asus Zenfone 2 ZE551ML dijual di bawah Rp 2 juta.
2. Asus Zenfone 2 Deluxe ZE551ML

Bagi pencinta fotografi, Jaka rasa juga cocok memakai smartphone ini. Pasalnya, ponsel ini dibekali kamera belakang beresolusi 13 MP yang dipadu dengan fitur keren seperti aperture f/2.0, autofocus, serta dual-LED dual tone flash. Adapun kamera depannya mencapai 5 MP. Smartphone keren ini bisa kamu beli seharga Rp 1 jutaan.
3. Xiaomi Redmi 4X

Sektor fotografinya juga tidak main-main, mengandalkan dual kamera berkualitas! Kamera belakang 13 MP dengan fitur lengkap, kamera depan 8 MP. Kapasitas baterainya pun nggak usah diragukan lagi karena berkapasitas 3.500 mAh. Smartphone ini bisa kamu beli seharga Rp 2 jutaan.
4. Luna G55

Bagaimana tidak? Kapasitas RAM-nya saja mencapai 4 GB loh! Ditambah komponen lain sebagai penentu kecepatan smartphone, yakni chipset yang mengandalkan Mediatek MT6755 berkecepatan 1.8 GHz. Tak ketinggalan, Luna G55 juga dibekali pengelola grafis berupa GPU Mali T720.
Kapasitas memori internal yang disematkan sangat besar yakni hingga 32 GB. Belum lagi jika ditambah dengan micro SD! Bagian fotografinya pun sangat bagus, di mana dibekali 13 MP kamera belakang serta 8 MP kamera depannya. Yang bikin tambah menarik, dengan spek demikian, harga Luna G55 cuma Rp 2 jutaan.
5. Sharp Aquos Z2

Dual kamera smartphone ini juga sangat berkualitas, untuk kamera belakangnya beresolusi 16 MP yang telah disajikan fitur lengkap dan canggih! Kemudian kamera depannya berlensa 8 MP. Nggak cuma itu saja, Sharp Aquos Z2 juga memiliki kapasitas baterai yang lumayan besar yakni mencapai 3.000 mAh.
Itulah 5 smartphone Android RAM 4 GB terbaik dengan harga murah mulai Rp 1 jutaan. Pastinya sangat langka smartphone dengan harga semurah itu namun memiliki RAM 4 GB, karena memang pada kenyataanya smartphone RAM 4 GB rata-rata dijual Rp 3 jutaan ke atas. Bagaimana? Kamu tertarik dengan 5 smartphone di atas?