5 Smartphone yang Dijamin Bakal Bikin Heboh di Tahun 2017 Sampai 2018

Default

Sudah ada banyak sekali smartphone di pasar saat ini yang pernah membuat heboh seisi dunia. Kebanyakan dari mereka adalah para smartphone flagship yang berasal dari vendor-vendor kelas atas. Lantas, smartphone apa lagi ya yang bakal bikin tahun 2017 sampai 2018 nanti ramai dibicarakan?

Pasti pada penasaran smartphone flagship apa yang akan menghebohkan dunia gadget mendatang. Maka dari itu, kamu kamu lihat saja deh beberapa daftar smartphone yang dijamin bakal kembali bikin heboh dunia.

5 Smartphone yang Dijamin Bakal Bikin Heboh di Tahun 2017 Sampai 2018

1. Apple iPhone 8

Smartphone Bikin Heboh 2017 2018 1

Saat ini, Apple sedang mau menyambut ulang tahunnya yang ke-10. Lantas, apa yang akan dilakukannya? Dari beberapa informasi yang masuk, tampaknya Apple kaan meluncurkan jajaran iPhone yang baru, yaitu iPhone 8 dan iPhone 8 Plus dengan desain yang jauh lebih mewah.

Diduga kuat, keluarga iPhone 8 akan muncul pada bulan September 2017. Smartphone ini kemungkinan akan hadir dengan lapisan kaca dengan layar edge-to-edge berjenis OLED. Bahkan, rumornya iPhone 8 bakal punya fitur wireless charging. Jika benar, maka iPhone 8 akan menjadi smartphone pertama dari Apple yang memiliki fitur tersebut.

2. Google Pixel 2

Smartphone Bikin Heboh 2017 2018 2

Seperti yang sudah sering dirumorkan, Google Pixel direncanakan akan kembali hadir menghiasi dunia smartphone dengan upgrade spesifikasi yang makin kayak dewa. Makanya, baiknya kamu persiapkan diri kamu untuk menyambut Google Pixel 2.

Dari informasi yang masuk baru-baru ini, Google Pixel XL (2017) sudah mulai terungkap. Ponsel ini katanya akan tertanam layar 6 inci yang mana memiliki bezel tipis yang bakal menyaingi Samsung Galaxy S8 Plus lho. Bahkan, Google Pixel XL (2017) rencananya bakal dirilis pada bulan Oktober 2017.

3. Samsung Galaxy Note 8

Smartphone Bikin Heboh 2017 2018 3

Beberapa waktu yang lalu, kehadiran Samsung Galaxy Note 7 benar-benar membuat heboh dunia gadget. Bukan soal spesifikasinya yang dewa, melainkan ponselnya yang suka meledak. Sampai akhirnya, Samsung Galaxy Note 7 menjadi sebuah benda yang dilarang untuk dibawa kemana-mana.

Nah, kira-kira Samsung Galaxy Note 8 akan melakukan hal yang serupa gak ya? Sebab, jika memang tidak, maka kehebohan dari Samsung Galaxy Note 8 akan menjadi sebuah kabar yang baik. Sebab, smartphone ini katanya akan memiliki spesifikasi yang gak kalah dengan smartphone flagship lainnya.

4. Nokia 8 & Nokia 9

Smartphone Bikin Heboh 2017 2018 4

Siapa yang gak ingat sama Nokia? Sampai ada yang gak ingat sama Nokia, berarti kamu itu baru menetas di dunia smartphone. Nah, kabarnya nih Nokia bakal segera merilis Nokia 8 dan Nokia 9 dengan tampilan yang luar biasa. Memang, seluar biasa apa yang akan dihadirkan kedua smartphone tersebut?

Nokia 8 dan Nokia 9 akan menghiasi kelas smartphone flagship nantinya. Itu berarti, persaingan di smartphone kelas atas akan semakin berat. Tapi, kita lihat saja nanti siapa yang akan menang. Mudah-mudahan, Nokia nanti akna membuat smartphone yang luar biasa ya.

5. Samsung Galaxy S8 Mini

Smartphone Bikin Heboh 2017 2018 5

Belum sampai tahun 2018, Samsung Galaxy S8 Mini kini sudah membuat sebuah kehebohan lho. Sebab, katanya ponsel ini akan memiliki spesifikasi ganas juga tapi dibalut dengan layar yang lebih kecil. Jadi, buat kamu yang gak suka sama smartphone dengan tubuh besar, S8 Mini bisa dijadikan referensi.

Ya, untuk masalah spesifikasi, Samsung Galaxy S8 Mini akan tertanam layar 5,3 inci dengan ujung yang melengkung. Di bagian inti, chipset Snapdragon 821 dan RAM 4GB akan menjadi komponen utama yang akan menggerakkan smartphone ini berjalan. Bahkan, memori internal 32GB siap kamu pakai untuk menaruh beragam data.

Itu dia 5 smartphone yang dijamin bakal bikin heboh dunia gadget nantinya. Pastikan juga kamu membaca artikel terkait Smartphone atau tulisan menarik lain dari Jofinno Herian.

Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal