Apple selalu berhasil menyajikan aneka produknya yang berkualitas premium. Memang karena kualitas produknya yang gak kaleng-kaleng, harganya pun selalu dianggap mahal.
Selain itu, aneka produk Apple, khususnya iPhone, dinilai awet dan nggak gampang rusak walau sudah dipakai bertahun-tahun. Hal itu didukung dengan dukungan iOS terbaru yang diberikan hingga 5 generasi sebelumnya.
Salah satu series iPhone jadul yang masih jadi perhatian hingga kini adalah iPhone 5s. Meskipun banyak yang bilang kalau series ini sudah nggak worth it dimiliki di tahun 2020, namun masih banyak yang memilikinya dan enggan menggantinya ke series terbaru.
Nah, kira-kira HP ini masih layak nggak sih dijadiin daily driver-mu di tahun ini? Untuk menjawabnya, kamu bisa membaca ulasan Jaka mengenai harga dan spesifikasi iPhone 5s terbaru 2020 di bawah ini. Selamat membaca!
Harga, Fitur, & Spesifikasi iPhone 5s

Ketika dirilis pertama kali tahun 2013, iPhone 5s langsung menarik peminat dalam jumlah besar karena aneka fitur dan spesifikasinya yang terbilang revolusioner.
Selain itu, pada waktu dirilis, harganya masih bisa dikatakan sebanding dengan fitur-fiturnya, yakni sekitar Rp9 Jutaan. Kini, HP ini masih tetap dilirik walaupun sudah nggak diproduksi lagi oleh Apple.
Daripada penasaran, sebelum kamu berburu HP iPhone 5s second atau bekas, mending baca dulu ulasan Jaka tentang spek dan fitur-fitur terbaiknya di bawah ini.
Fitur Andalan iPhone 5s
Salah satu daya tarik series iPhone jadul ini adalah aneka fitur dan spesifikasi andalannya yang canggih dan futuristik abis. Berikut hasil riset dan pembedahan Jaka terhadap iPhone 5s spek terbarunya!
Desain dan Layar

Desain HP iPhone 5s sangatlah klasik seperti iPhone jadul pada umumnya, yakni mengusung model unibody dengan material metal aluminium yang solid dan kokoh.
Berukuran 123.8 x 58.6 x 7.6 mm dan berat hingga 112 gram, HP ini sangat difavoritkan para pengguna smartphone yang lebih betah dengan HP berdimensi kecil dan ringan, mengingat HP-HP zaman sekarang kebanyakan punya dimensi dan layar yang besar.
Sementara untuk layarnya sendiri berukuran 4,0 inci. Walaupun terbilang kecil, namun ini jadi nilai plus bagi kamu yang suka memegang dan mengoperasikan HP dengan satu tangan saja.
Takut layarnya buram atau kekecilan? Tenang, berkat teknologi panel IPS LCD capacitive touchscreen pada layarnya, kamu bisa melihat gambar dengan jelas dan detail.
Performa

Performa iPhone 5s berasal dari chipset Apple A7 dual-core dengan clockspeed 1.3 GHz yang disematkan di dalamnya, berpadu dengan RAM DDR3 sebesar 1GB. Pada masanya, teknologi ini menjadi yang termutakhir dan canggih sebelum dikalahkan oleh penerusnya sendiri, iPhone 6.
Selain itu, berkat GPU PowerVR G6430 (quad-core graphics), kualitas grafis pada iPhone 5s jadi lebih mulus dan jernih, terutama dalam membuka aplikasi-aplikasi berukuran sedang.
Memang harus diakui, performa iPhone 5s lama-kelamaan akan berkurang seiring dengan perkembangan teknologi. Aneka game berat dan aplikasi terbaru bakal susah dijalankan di series HP ini.
Kamera

HP iPhone 5s sendiri memang terkenal sangat canggih untuk urusan kamera pada zamannya, dengan mengusung kamera belakang beresolusi 8MP.
Biarpun jadul, tapi jangan pertanyakan kualitas kamera iPhone, geng. Hal tersebut terbukti dalam beberapa percobaan kualitas pemotretan di internet. Jika disejajarkan dengan HP Android masa kini, ternyata kualitas pemotretan iPhone 5s masih bagus dan mampu bersaing, loh!
Sementara itu kamera depannya beresolusi 2MP. Meskipun terbilang kecil, namun lensanya mampu menangkap gambar dengan jelas dan terang selama pencahayaannya cukup.
Baterai

Untuk ukuran baterai, iPhone 5s memiliki baterai berkapasitas 1.570 mAh. Harus diakui pada masanya pun, baterai sebesar ini terbilang kecil di saat HP lainnya rata-rata sudah memiliki baterai di atas 2.000 mAh.
Konsekuensinya, HP iPhone 5s lebih cepat kehabisan baterai dibanding HP merk lain. Tapi tenang, berkat teknologi chipset Apple A7 nya, HP seri ini mampu bertahan hingga lebih dari setengah hari.
Memang jika dibandingkan dengan HP berbaterai besar terbaik lain, HP iPhone terbilang kalah jauh. Tapi iPhone tetaplah iPhone, aneka fitur dan spesifikasinya jauh lebih unggul daripada HP merk lainnya!
Kelebihan dan Kekurangan iPhone 5s

Setelah kita membahas beberapa fitur HP iPhone 5s 2020 dan spesifikasi yang jadi andalannya, kali ini Jaka juga bakal bahas kelebihan dan kekurangannya.
Ini penting banget supaya kamu bisa benar-benar mempertimbangkan sebelum membeli HP ini. Berikut ulasannya!
Kelebihan iPhone 5s
Masih ragu untuk membeli HP iPhone 5s di tahun 2020? Kalau gitu, beberapa poin kelebihan iPhone 5s berikut ini mungkin bisa membantu kamu menentukan jadi membelinya atau nggak, geng.
Kamera Bersaing: Biarpun hanya beresolusi 8MP, namun kualitas kamera iPhone 5s masih mampu bersaing dengan kamera HP Android masa kini.
Nyaman Digenggam: Karena kecil, HP iPhone seri ini nyaman banget buat digenggam dan dioperasikan hanya menggunakan 1 tangan.
Performa Prima: Berkat dukungan chipset Apple A7 dan RAM 1GB, HP ini masih terbilang tangguh untuk aktivitas ringan.
Keamanan Terjamin: iPhone 5s jadi salah satu seri iPhone pertama yang memperkenalkan sensor Fingerprint dan Touch ID yang jadi satu dengan tombol Home.
Kekurangan iPhone 5s
Selain kelebihan, ada juga beberapa kekurangan yang dimiliki oleh iPhone 5s ini. Terlebih HP ini memang merupakan rilisan lama sehingga beberapa aspek terasa kurang memuaskan.
Nah, berikut adalah beberapa poin kekurangan iPhone 5s selengkapnya.
Baterai Payah: Sudah jadi rahasia umum bahwa kekurangan utama iPhone, khususnya 5s terletak pada kapasitas baterainya yang kecil.
Tidak Bisa Buat Gaming: Dapur pacunya nggak mumpuni untuk dibuat nge-game berat. Bisa dipastikan HP ini bakal auto nge-lag atau langsung mati.
Bahan dari Metal: Biarpun nampak premium dan elegan, namun bahan metal rawan penyok dan lebih gampang panas dibanding bahan lainnya.
Spesifikasi iPhone 5s
Setelah membaca penjabaran Jaka di atas, pastinya kamu sudah bisa menentukan apakah HP ini masih layak beli atau nggak di tahun 2020.
Untuk melihat spek HP iPhone 5s tahun 2020 lainnya yang nggak sempat Jaka sebutkan di atas, kamu bisa langsung cek tabel di bawah. Disimak baik-baik ya, geng!
Detail | iPhone 5s |
---|---|
OS | iOS 7, upgradable to iOS 12.4.6 |
Dimensi | 123.8 x 58.6 x 7.6 mm |
Display | 4.0 inches IPS LCD capacitive touchscreen (640 x 1136 pixels) |
Processor | Apple A7 (28 nm) Dual-core 1.3 GHz Cyclone (ARM v8-based) |
GPU | PowerVR G6430 (quad-core graphics) |
RAM | 1GB RAM |
Memory Internal | 16/32/64GB |
Main Camera | 8 MP, f/2.2, 29mm (standard), 1/3", 1.5 m, AF Dual-LED dual-tone flash, HDR |
Front Camera | 1.2 MP, f/2.4, 31mm (standard) face detection, HDR, FaceTime over Wi-Fi or Cellular |
Battery | Non-removable Li-Po 1560 mAh battery (5.92 Wh) |
Harga HP iPhone 5s

HP ini didesain secara khusus agar bisa dinikmati oleh para penggunanya secara premium dan estetik, lengkap dengan harga yang kompetitif seperti HP iPhone lainnya.
Karena Apple sudah nggak memproduksi iPhone 5s, maka yang tersedia di pasaran hanyalah iPhone 5s second/bekas. Harganya pun berbeda-beda tergantung kondisi HP. Kamu bisa mengeceknya langsung ke marketplace favorit-mu.
Tipe HP | iPhone 5s Harga |
---|---|
iPhone 5s (1/16GB) | Rp1.122.449-, |
iPhone 5s (1/32GB) | Rp2.100.000-, |
iPhone 5s (1/64GB) | Rp2.800.000-, |
Warna | Space Gray, White/Silver, Gold |
NOTE:
Di atas merupakan daftar HP iPhone 5s harga terbaru dan ter-update hingga 20 Juli 2020. Harga sewaktu-waktu dapat berubah.
Akhir Kata
Itulah tadi pembahasan mengenai HP iPhone 5s spesifikasi dan harga terbaru 2020 yang bisa Jaka sajikan kali ini.
Nggak ketinggalan juga pembahasan tentang fitur-fitur andalannya yang bikin HP ini begitu populer dan diminati banyak orang.
Semoga artikel di atas bisa jadi pedoman bagi kamu yang sedang mencari HP terbaik dengan harga terjangkau di tahun 2020 ya, geng!
Jangan lupa tuliskan pendapat kamu pada kolom komentar di bawah. Sampai jumpa di artikel Jaka yang selanjutnya!
Baca juga artikel seputar iPhone atau artikel menarik lainnya dari Diptya.