Bicara tentang lebaran atau Natal, bagi sebagian besar penduduk Indonesia pasti tidak lepas dengan yang namanya mudik. Hal ini dilakukan mereka bisa berkumpul dengan keluarga pada saat merayakannya.
Saat mudik, selain sibuk silaturahmi, bagi pengguna smartphone tentunya akan sibuk juga foto-foto untuk mengabadikan moment-moment penting saat di kampung halaman.
Agar tidak kehilangan moment-moment penting tersebut, berikut beberapa tips yang perlu diperhatikan:
1. Simpan Shortcut Kamera di Home Screen
Menyimpan shortcut kamera di halaman Home Screen akan mempermudah kamu saat mengakses aplikasi kamera. Hal ini dimaksudkan agar kamu tidak kehilangan moment penting hanya karena lama membuka atau mencari-cari aplikasi kamera.
Atau kenali fitur motion gesture apabila terdapat pada smartphone kamu untuk membuka aplikasi dengan cepat. Misalnya seperti pada Asus Zenfone 2, membuka aplikasi kamera cukup menulis huruf "C" pada layar dalam keadaan mati.
2. Backup dan Kosongkan Memori
Cukup menjengkelkan apabila saat memotret namun ternyata memorinya penuh. Untuk mencegah hal ini, sebaiknya kamu mengosongkan memori internal smartphone ebelum mudik. Namun jangan lupa, back up terlebih dahulu foto-foto atau semua data pada smartphone untuk mencegah kehilangan data.
Jika smartphone kamu mendukung microSD, arahkan hasil jepretan kamera disimpan pada microSD. Biarkan memori internal smartphone tetap lega sehingga kinerjanya tetap terjaga.
3. Membawa Powerbank
Seringnya membuka aplikasi kamera, biasanya akan mengonsumsi daya lebih banyak. Alhasil daya baterai smartphone akan cepat habis. Saat mudik atau melakukan perjalanan jauh, penting untuk membawa baterai cadangan Power bank agar smartphone tetap hidup.
Semoga 3 tips di atas cukup membantu. Selamat mudik dan hati-hati saat di perjalanan.
Artikel Lainnya: