10 Game Simulator PC Terbaik yang Cocok Dimainkan di Tahun 2020

Ditulis oleh Ayu Pratiwi - Wednesday, 29 July 2020, 11:30
Game PC simulator ini wajib banget kamu mainkan di kala senggang, geng! Yuk, download game simulator PC terbaik 2020 ini, gratis!

Pernahkah terbesit dalam benakmu keinginan untuk membangun kota atau rumah sakit? Lantas, sudah terwujudkah keinginanmu tersebut?

Kalau profesimu sekarang ternyata tak memungkinkan untuk mewujudkannya, tak usah berkecil hati. Kamu masih bisa melampiaskan hasrat terpendam lewat game pc simulator.

Tentu ada beragam profesi yang bisa kamu tekuni di game pc simulator. Apa sajakah itu? Cekidot ulasan berikut ya, geng!

Game Simulator PC yang Wajib Kamu Coba

Bila Doraemon itu nyata, mungkin kamu sudah meminta mesin mempercepat waktu. Pasalnya, virus Covid-19 membuat tahun 2020 terasa sangat berat bagi kita semua. Gimana tidak, kita dihimbau untuk menghindari kerumunan alias di rumah saja.

Nah, biar momen #dirumahsaja tak terlalu membosankan, kamu mending main game simulator pc terbaik ini. Kamu mau jadi manager? Atau membangun kota? Tenang, semua ada. Yuk, cek langsung.

1. Football Manager 2020

Kamu suka nonton pertandingan sepakbola? Klub apa yang paling kamu sukai? Pernah nggak berimajinasi menjadi manager tim sepakbola andalanmu?

Untuk mewujudkan imajinasimu, kamu bisa bermain Football Manager 2020. Yang bikin seru dari game ini adalah kamu bisa membeli pemain idolamu dan menjalankan klub andalanmu. Seru, kan?

ADVERTISEMENT
Detail Keterangan
Minimal OS Windows 7 (SP1), 8/8.1, 10 (64-bit)
Processor Intel Pentium 4, Intel Core 2
Storage 7GB

2. Euro Truck Simulator 2

Kalau merasa game simulator mobil pc kurang menantang, kamu bisa coba simulasi mengemudikan truk lewat Euro Truck Simulator 2.

Dalam game ini, kamu bertanggung jawab untuk mengantarkan barang-barang menggunakan truk ke sejumlah negara di Benua Biru. Ya, icip-icip ngerasain jadi pengantar paket.

Layaknya nyupir truk sungguhan, kamu bisa menyalakan wiper, headlight, dan bunyikan klakson.

Detail Keterangan
Minimal OS Windows 7
Processor Dual Core (2.4 Ghz ke atas)
Storage 10GB

3. Two Point Hospital

Siapa yang punya cita-cita jadi direktur sebuah Rumah Sakit? Kalau belum bisa mewujudkannya, kamu mungkin bisa main Two Point Hospital dulu.

Kamu bakal diminta untuk membangun dan mengoperasikan bisnis Rumah Sakit yang berlokasi di Two Point Country. Semua pasien yang datang ke rumah sakit milikmu, harus bisa kamu sembuhkan dengan segera.

Detail Keterangan
Minimal OS Windows (64-bit)
Processor Intel i3-6100/AMD FX-4350
Storage 5GB

4. Microsoft Flight Simulator X

Siapa yang waktu kecil pernah bercita-cita jadi pilot? Kalau belum bisa mewujudkannya, kamu bisa mencoba permainan simulasi Microsoft Flight Simulator X.

Dalam game simulasi pc ini, pemain akan diajarkan cara mengemudi pesawat, seperti cara landing dan take off. Tak hanya itu, kamu pun akan diajari kode-kode tentang penerbangan.

Detail Keterangan
Minimal OS Windows XP/7/8/10 (64-bit)
Processor Intel Dual Core / AMD Dual Core
Storage 30GB

5. The Sims 4

Salah satu game yang cukup ramai dimainkan di tahun 2020 adalah The Sims 4. Sebenarnya, permainan ini simulasi dalam menjalani hidup.

Kalau dalam kehidupan nyata tak bisa melakukan apapun sesuai kemauan, kamu bisa mewujudkannya di The Sims 4. Selayaknya hidup sebagai manusia normal, di game ini kamu juga berkewajiban untuk memenuhi kebutuhan karaktermu, misalnya makan, tidur, jalan-jalan, dan lain-lain.

Detail Keterangan
Minimal OS Windows 7/8.1 (64-bit)
Processor Intel i5-2300/AMD Athlon X4
Storage 10GB

Game Simulator PC yang Ringan dan Seru

Kamu mendambakan game simulator low spec yang ringan tapi tetap seru untuk dimainkan? Berikut rekomendasinya.

6. Cities: Skylines

Buat yang pernah berandai-andai menjadi penata kota, kamu bisa merasakan keseruan membangun kotamu sendiri lewat Cities: Skylines.

Dalam game pc simulator ini, kamu tak hanya bisa membangun atau menata sebuah kota, tapi juga memenuhi kebutuhan penduduknya. Misalnya seperti mengatasi kemacetan, memberi fasilitas rumah sakit, menangani masalah polusi, dan lain-lain.

Detail Keterangan
Minimal OS Windows XP/Vista7/8/8,1
Processor Intel Core 2/AMD Athlon 64 X2 6400
Storage 4GB

7. Planet Coaster

Selama di rumah aja kamu kangen naik wahana roller coaster? Karena tak boleh ke mana-mana, kamu bisa rasain keseruan bermain wahana roller coaster lewat game Planet Coaster.

Selain roller coaster, kamu juga bisa membuat berbagai macam wahana. Kamu mau wahana yang mencekam? Tenang saja, kamu bisa menuangkan segala kreatifitasmu di game simulator pc ini.

Detail Keterangan
Minimal OS Windows 7/8.1 (64-bit)
Processor Intel i5-2300/AMD FX-4300
Storage 8GB

8. Stardew Valley

Kalau merindukan permainan dengan tema perkebunan seperti Harvest Moon, kamu wajib mencoba Stardew Valley.

Meskipun grafiknya masih pixel, tampilan game ini masih enak untuk dipandang. Di game simulator pc ini, kamu bisa bercocok tanam, beternak, bersosialisasi, dan masih banyak lagi.

Detail Keterangan
Minimal OS Windows Vista
Processor 2 Ghz
Storage 500 MB

9. Farming Simulator 17

Selain Stardew Valley, Farming Simulator 17 juga merupakan game bertema pertanian. Bedanya, Farming Simulator 17 hanya fokus pada bercocok tanam saja.

Dalam permainan ini, kamu bisa belajar menjadi petani modern. Kamu dapat menggunakan lebih dari 250 jenis mesin pertanian, seperti traktor, mesin pembajak, mesin penanam bibit, dan masih banyak lagi.

Detail Keterangan
Minimal OS Windows 7, 8, 10
Processor Intel dual-core 2.0 GHz/AMD dual-core
Storage 6GB

10. Oxygen Not Included

Game simulator pc ini memang tidak berbasis dunia nyata. Namun, jalan cerita dalam Oxygen Not Included cukup menarik.

Dalam game ini, kamu akan berada di bawah tanah dan harus membuat jalan untuk mencari oksigen sebanyak-banyaknya. Kalau salah strategi, bisa-bisa kamu game over.

Detail Keterangan
Minimal OS Windows 7 (64-bit)
Processor Dual core 2Ghz
Storage 2GB

Akhir Kata

Demikianlah artikel mengenai game pc simulator pc untuk dimainkan tahun 2020. Dengan adanya beragam game simulasi pc ini, semoga momen di rumah aja semakin berkesan. Tetap semangat, ya!

Baca juga artikel seputar Games atau artikel menarik lainnya dari Rinta Nariza Imansani

ARTIKEL TERKAIT

10 Game Simulator Terbaik Android 2019, Bisa Jadi PewDiePie?

16 Game Simulator Mobil Terbaik untuk Android & PC 2022, Belajar Nyetir Makin Asyik!

Kembali Keatas