Kartu memori (SD Card) merupakan bagian terpenting dalam setiap smartphone. Dengan adanya slot memori eksternal, membuat kapasitas penyimpanan bisa ditambah sesuai dengan batas maksimal setiap smartphone. Tidak semua smartphone menyediakan slot memori eksternal, beberapa smartphone mengandalkan penyimpanan internal yang besar.
Cara Mengetahui Kecepatan SD Card
Kartu memori mempunyai kelasnya masing-masing, mulai dari SD Card kelas 4, SD Card kelas 6, dan SD Card kelas 10. Jika kamu masih ragu akan kelas di memori eksternal. Kamu bisa mengetes kecepatan baca dan tulis nya (R/W). Ada sebuah aplikasi khusus yang bisa kamu gunakan untuk mengetahui kecepatan SD Card kamu. Di sini saya telah merangkum bagaimana cara menggunakannya.
Download SD Tools lalu install seperti biasa di Android kamu.
Buka aplikasinya lalu pilih Menu > Costum path dan cari dimana lokasi SD Card kamu berada. Biasanya ada di /storage/sdcard1.
Jika sudah, pilih Start Speed Tests dan tunggu hingga prosesnya selesai.
Berikut adalah contoh SDCard yang saya punya.
Semakin besar kecepatan kartu memori kamu dalam melakukan baca dan tulis data, menunjukan bahwa kartu memori tersebut adalah kartu memori yang bagus. Selamat mencoba!