Cara Edit Efek Foto Bokeh 2024 dengan Lens Blur di Adobe Lightroom

Ditulis oleh Ayu Pratiwi - Monday, 18 March 2024, 15:00
Membuat efek blur dan bokeh kini bisa dilakukan dengan Lens Blur di Adobe Lightroom. Cek infonya di sini ini!

Dalam dunia fotografi, efek bokeh 2024 menjadi salah satu elemen penting yang dapat memberikan keindahan pada sebuah foto. Dengan menggunakan efek bokeh, kamu dapat membuat latar belakang atau latar depan terlihat buram dan fokus pada subjek utama.

Salah satu cara untuk menciptakan efek bokeh yang menarik adalah dengan menggunakan fitur Lens Blur yang tersedia di Adobe Lightroom. Caranya mudah kok. Kamu bisa simak cara editnya berikut ini.

Apa itu Lens Blur?

Lens Blur adalah fitur baru dalam Adobe Lightroom yang didukung oleh kecerdasan buatan (AI) dari Adobe Sensei. Fitur ini memungkinkan kamu untuk memburamkan latar belakang atau latar depan sebuah foto dengan membuat peta kedalaman menggunakan teknologi AI.

Dengan Lens Blur, kamu dapat mengatur kekuatan efek blur, memilih berbagai jenis efek bokeh, serta mengatur kecerahan sumber cahaya yang berada di luar fokus.

Cara Menggunakan Lens Blur di Lightroom Desktop

Berikut adalah langkah-langkah untuk menggunakan fitur Lens Blur di Lightroom desktop:

  1. Buka foto yang ingin kamu edit di Lightroom desktop.
  2. Pilih menu Edit > Lens Blur
  3. ADVERTISEMENT
  4. Untuk menerapkan blur secara otomatis menggunakan Adobe Sensei, pilih Apply.
  5. Setelah blur diterapkan, kamu dapat melakukan hal-hal berikut:

Lens Blur di Lightroom Mobile

Kamu juga dapat menggunakan fitur Lens Blur di Lightroom versi mobile (iOS dan Android). Caranya sama dengan langkah-langkah di atas, hanya bedanya kamu harus membuka foto yang ingin diedit di Lightroom mobile.

Akhir Kata

Dengan menggunakan fitur Lens Blur dalam Adobe Lightroom desktop dan mobile, kamu dapat dengan mudah menambahkan efek blur dan bokeh yang indah pada foto-foto kamu. Fitur ini sangat berguna bagi para fotografer pemula maupun profesional dalam menciptakan hasil foto yang menarik dan estetis. Selamat mencoba!

Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News

Kembali Keatas