Kita sering menemui kejadian ketika mau kirim file ke teman ataupun dosen tapi filenya kegedean untuk jadi attachment di email. Duh, padahal itu harus dikumpulin saat itu juga. Pasti deh kamu panik. Bisa sih pake FlashDisk, tapi masa iya mau kumpulin tugas pakai FlashDisk? Kalau rumah temen atau dosen kamu deket sih bisa. Kalau beda kota gimana? Nah kan pusing. Gimana ya cara sharing file berukuran besar dengan mudah dan cepat?
Sekarang kamu nggak perlu pusing karena JalanTikus akan kasih kamu solusi untuk ngatasin itu. Kalau suatu waktu kamu harus kirim file berukuran besar yang nggak muat dikirim via email, kamu tinggal masukin ke Android kamu terus kirim pake aplikasi-aplikasi ini deh.
Berikut ini empat aplikasi Android yang bisa kamu pakai untuk berbagi file berukuran besar:
1. Sunshine (ShareON)
Resolusi foto, video, musik yang besar seringkali jadi kendala ketika ingin berbagi file tersebut ke kerabat. Aplikasi Sunshine memberi solusi untuk kamu yang sering terjebak masalah semacam itu. Aplikasi ini tidak perlu di-upload ke server sebelum mengirimnya. Kamu dan temanmu hanya perlu menginstal aplikasi ini di smartphone kalian dan mulai berbagi file.
File berukuran 10 GB bisa dengan mudah kamu kirim dalam waktu 10 detik. Masih banyak fitur menarik dari aplikasi ini dan yang bagusnya lagi aplikasi ini bisa kamu install di smartphone dengan OS apapun juga di PC Windows atau Mac. Jadi, kamu akan tetap bisa sharing file besar meskipun kamu dari smartphone dan temanmu memakai PC.
Kamu bisa download aplikasi ini di sini:
2. SendAnywhere
Hampir sama seperti Sunshine, Send Anywhere juga tidak memerlukan cloud untuk berbagi. Perbedaannya adalah Send Everywhere tidak memerlukan registrasi akun sebelum kamu bisa memakainya. Send Anywhere hanya memakai SSL security dan password 6 digit untuk menyambungkan dua perangkat bersamaan sehingga proses sharing file menjadi lebih simpel.
Dalam aplikasi ini juga dibebaskan untuk mengirim file bertipe apapun sebesar dan sebanyak yang kamu inginkan. Aplikasi ini aman dan kamu juga bisa mengirim ke pengguna Android, iOS, WP, PC Windows, Mac, dan lain-lainnya.
Kamu bisa download aplikasi ini di JalanTikus:
3. WeTransfer
WeTransfer adalah aplikasi berbagi file besar yang sudah tersohor dan cukup lama berada di pasaran. Dibuat sejak tahun 2009, aplikasi ini menjadi salah satu market leader dalam sektor sharing file berbasis cloud. Meskipun berbasis cloud dan lebih lambat dari aplikasi lainnya, WeTransfer memiliki satu keuntungan besar yaitu aplikasi ini tidak perlu registrasi. Kamu dapat berbagi file dengan siapapun selama tahu alamat email mereka. Namun kekurangannya file yang bisa kamu kirim berbatas pada ukuran maksimal 10 GB.
Download aplikasinya di sini ya:
4. SuperBeam | WiFi Direct Share
SuperBeam | Wifi Direct Share adalah sebuah aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk mengirim file besar hanya dalam hitungan detik alias sangat cepat. Cara pengirimannya adalah kamu harus terhubung dalam sebuah jaringan WiFi yang sama dengan temanmu sehingga kamu bisa mengirim file besar yang dibutuhkan dengan scanning barcode melalui kamera di smartphone kamu.
Pengen coba aplikasinya? Download aja di sini:
Nah, cukup membantu kan pas kamu lagi kebingungan cari cara untuk berbagi file besar? Kalau kamu tau aplikasi serupa yang bisa membantu proses sharing file besar, komentar di bawah ya.