10 Aplikasi Android Gratis Terbaik Agustus 2016

Ditulis oleh Epi Kusnara - Tuesday, 23 August 2016, 10:00
Sudah masuk akhir bulan nih. Seperti biasa, JalanTikus sudah merangkum daftar aplikasi Android terbaik yang bisa kamu download dengan gratis.

Sadar nggak sih, kalo selama bulan Agustus ini jadi banyak yang nasionalis? Wajar saja, karena memang bulan Agustus identik dengan bulan kemerdekaan. Tentu kamu nggak lupa kan kalo Indonesia merdeka tanggal 17 Agustus 1945?

Tanpa mengesampingkan rasa nasionalisme dan idealisme kamu, gimana kalo kamu luangkan waktu untuk menyimak aplikasi Andorid terbaik bulan Agustus 2016 yang sudah JalanTikus siapkan?

BACA JUGA
  • 10 Aplikasi Android Gratis Terbaru Agustus 2016

Aplikasi Android Terbaik Agustus 2016

Seperti kamu ketahui, di Google Play Store ada jutaan aplikasi yang bisa kamu gunakan di smartphone. Menariknya, beberapa di antaranya adalah aplikasi buatan anak bangsa yang bisa bikin bangga. Tanpa harus memperhatikan siapa pengembangnya.

1. Celengan

Dari namanya saja, jelas aplikasi ini merupakan buatan anak bangsa. Gimana nggak, semua orang Indonesia pasti tau yang namanya celengan kan? Secara harfiah, celengan digunakan untuk menabung uang di rumah.

Nah, aplikasi Celengan sendiri punya fungsi yang sama, yakni mengumpulkan pundi-pundi uang. Cara kerjanya mudah, cukup undang teman kamu, atau jalankan event-event yang tersedia di aplikasi Celengan. Uniknya, kamu bisa menukarkan uang yang ada di Celengan dengan pulsa atau voucher listrik.

Download APK Celengan

Celengan 1.1.0.0
Apps Productivity ADPLUS & FSN Asia
DOWNLOAD

2. Prisma

Setelah menjadi aplikasi eksklusif untuk pengguna iOS, akhirnya Prisma secara resmi hadir di Indonesia. Dari sejak pertama kali diperkenalkan, Prisma langsung menarik minat banyak pengguna smartphone. Pasalnya aplikasi ini menjanjikan untuk mengedit foto biasa jadi karya lukisan menarik.

Download APK Prisma

ADVERTISEMENT
Prisma 3.2.3.407
Apps Photo & Imaging Prisma Labs, inc.
DOWNLOAD

Berbeda dengan apliksi edit foto lain yang sudah lama ada, Prisma tidak meggunakan filter foto biasa. Aplikasi ini menggunakan AI (kecerdasan buatan) untuk mengubah foto jadi lukisan artistik. Karena online, tak jarang sering ada masalah di Prisma. Untuk solusi masalah Prisma, silakan kamu baca artikel Cara Mempercepat Edit Foto di Prisma.

3. Artisto

Jika Prisma hanya bisa mengubah foto biasa jadi lukisan menarik, Artisto bisa mengubah video jadi karya lukisan keren. Karena hanya mampu mengubah video berdurasi 10 detik, video hasil editan aplikasi Android terbaik ini cocok untuk kamu bagikan di Instagram atau Path dan media sosial lainnya.

Download APK Artisto.

Artisto Art Video Editor 1.9.8
Apps Video & Audio Gawai
DOWNLOAD

Ingin tahu lebih lengkap lagi tentang Artisto bisa kamu baca di artikel Cara Ubah Video Jadi Lukisan Keren dengan Artisto.

4. BlackBerry Hub+

Setelah secara eksklusif hanya tersedia untuk perangkat smartphone buatan BlackBerry, akhirnya BlackBerry Hub resmi tersedia untuk perangkat Android. Dengan BlackBerry Hub di Android, kamu jadi bisa mengumpulkan berbagai notifikasi dari banyak aplikasi dalam satu tempat.

Download BlackBerry Hub+.

Blackberry hub 1.4.1.12043
Apps Social & Messaging BlackBerry
DOWNLOAD

BlackBerry Hub+ wajib banget ada di smartphone kamu. Pasalnya selain akan menghemat waktu, penggunaan BlackBerry Hub juga akan membantu kamu menghemat baterai smartphone karena kamu jadi bisa membuka semua pemberitahuan dari satu tempat. Selengkapnya tentang BlackBerry Hub+ bisa kamu baca di artikel Cara Membuat Android Jadi Secanggih BlackBerry DTEK50.

5. Layar

Kamu tahu dong game Pokemon GO yang memungkinkan kita untuk berburu Pokemon? Aplikasi ini menggunakan teknologi Augmented Reality untuk menghadirkan Pokemon di dunia nyata. Selain Pokemon Go, ada banyak aplikasi lain yang menggunakan teknologi serupa, salah satunya adalah Layar.

Tidak bisa digunakan untuk menangkap Pokemon, Layar digunakan untuk mendapatkan informasi dari suatu produk dengan cara baru dan seru. Tinggal scan poster di tampilan koran yang kamu baca, maka Layar akan secara otomatis menampilkan informasi tambahan atau trailer dari poster tersebut. Mau cari informasi tempat di sekitar kamu? Dengan Layar, bisa!

Download APK Layar

Layar 8.5.3
Apps Photo & Imaging Layar B.V.
DOWNLOAD

6. Universal Copy

Caption dan hashtag menjadi hal yang esensial dalam postingan Instagram. Penggunaan hashtag dan caption yang menarik disinyalir mampu meningkatkan banyak likes dan followers Instagram. Nah, dengan Universal Copy, kamu bisa meng-copy kata-kata Instagram orang lain. Jika bisa menggunakan caption dan hashtag milik orang yang memiliki banyak followers, siapa tahu kamu bisa kayak gitu juga kan?

Cara menggunakan aplikasi ini bisa kamu baca di artikel Cara Mudah Copy-Paste Postingan Instagram di Android.

Download APK Universal Copy

Universal Copy 1.4.2
Apps Productivity Camel Corporation
DOWNLOAD

7. GPS Status & Toolbox

Sejak Pokemon GO resmi dirilis, akurasi GPS menjadi sesuatu yang mutlak dan harus ada pada smartphone. Gimana nggak, kalo GPS kamu tidak akurat, maka akan muncul keterangan error GPS Signal Not Found.

Nah, untuk mengatasi masalah akurasi GPS di smartphone, kamu harus coba pake aplikasi GPS Status & Toolbox. Dengan aplikasi Android terbaik ini, kamu bisa memeriksa apakah GPS kamu sedang error dengan mudah. Bukan hanya memeriksa, bisa juga memperbaikinya.

Download APK GPS Status

GPS Status & Toolbox 7.2.149
Apps Networking MobiWIA - EclipSim
DOWNLOAD

8. D'Coder

Bukan hanya untuk kamu main-main, aplikasi Android terbaik Agustus ini ditempati juga oleh Dcoder. Aplikasi ini dikhususkan untuk kamu para programer yang ingin bisa kerja kapan saja dan di mana saja tanpa harus mengandalkan laptop. Gimana nggak, Dcoder dibekali dengan banyak dukungan bahasa pemrograman! Dan yang pasti, gratis.

Download APK Dcoder

Dcoder, Mobile Coding Platform 1.3.4
Apps Developer Tools Paprbit Technologies
DOWNLOAD

9. Touch Controls for YouTube

Bagi kamu yang hobi streaming di YouTube, pernah nggak merasa ribet setiap kali mau ngatur tingkat kecerahan layar dan volume? Berharap YouTube punya fitur gesture secanggih VLC? Tenang, pake Touch Control for YouTube bisa!

Dengan aplikasi ini, kamu bisa mengontrol tingkat kecerahan layar dan volume saat nonton YouTube tanpa ribet. Cukup usapkan jari di layar. Cara menggunakan artikel ini bisa kamu baca di artikel Cara Kontrol Volume dan Kecerahan di YouTube dengan Gesekan Jari.

Download APK Touch Control for YouTube

10. Button Savior Non Root

Sesuai namanya, aplikasi Button Savior Non Root adalah aplikasi penyelamat bagi smartphone Android yang tombol kontrol navigasinya rusak. Dengan aplikasi ini kamu bisa melakukan navigasi tombol home, back, atau bahkan mengakses aplikasi lainnya langsung dengan mudah di layar.

Yang paling penting, aplikasi Android terbaik ini gratis serta bisa digunakan tanpa perlu akses root. Untuk mengetahui lebih jauh tentang penggunaan aplikasi ini, bisa kamu baca di artikel Cara Mudah Menggunakan Android Tanpa Menekan Tombol Fisik.

Download APK Button Savior Non Root

Button Savior Non Root 2.4.0
Apps Drivers & Smartphone Kiumiu.CA
DOWNLOAD

Gimana, sudah adakah aplikasi Android terbaik di atas yang pernah kamu gunakan? Jika pulsa kamu sudah mulai menipis, download dulu aplikasi Celengan untuk dapat pulsa dan kuota gratis sebelum download aplikasi lainnya. Selamat mencoba!

ARTIKEL TERKAIT

10 Aplikasi Kamera Tembus Pandang Terbaik untuk Android!

3 Aplikasi Ini Bisa Bikin Android Kamu Lebih CANGGIH dari iPhone

APPS TERKAIT
Celengan 1.1.0.0
Apps ADPLUS & FSN Asia
Blackberry hub 1.4.1.12043
Apps BlackBerry
Prisma 3.2.3.407
Apps Prisma Labs, inc.
Artisto Art Video Editor 1.9.8
Apps Gawai
Kembali Keatas