Review Film Venom di 4DX CGV: Berasa Jadi Venom Sungguhan!

Ditulis oleh Ayu Pratiwi - Friday, 05 October 2018, 12:30
Keseruan kisah sang Symbiote yang turun ke bumi dan menyatu dengan seorang reporter, Eddie Brock terasa menegangkan di 4DX. Alasannya? simak informasi berikut.

Apakah kamu penggemar karakter anti villain Venom? Pasti sangat menanti-nanti kehadiran film barunya di tahun 2018 ini. Venom sudah tayang dimulai dari Rabu, 3 Oktober 2018 di layar lebar Indonesia.

Nah kisah Venom yang satu ini berbeda dengan kisah yang diceritakan pada sequel Spider-Man 3 lalu, jalan cerita kini lebih terfokus dengan kehadiran Venom di bumi. Venom dapat disaksikan melalui macam-macam layar lebar guys, salah satunya yaitu di CGV. Kali ini Jaka akan membagikan pengalaman menonton Venom menggunakan studio 4DX di CGV tanpa spoiler guys! Yuk simak informasi selengkapnya.

Penangkapan Symbiote Tak Berjalan Lancar, Apa Yang Terjadi?

Sedikit menceritakan tentang Venom, ia merupakan semacam makhluk luar angkasa yang datang ke bumi dan memanfaatkan manusia sebagai inangnya. Makhluk ini dinamakan Symbiote.

Nah, menurut ceritanya di komik, Venom merasuki tubuh seorang reporter bernama Eddie Brock dan menjadikannya sebagai inang. Ini juga terjadi di film Venom kali ini guys.

Saat datang ke bumi Symbiote ini dalam bentuk tanpa inang guys, seperti yang dapat kalian lihat di trailernya. Mereka ditangkap oleh seorang ilmuan untuk eksperimennya, tapi suatu hal buruk terjadi pada saat penangkapan para Symbiote ini guys!

Penasaran dengan ceritanya? Langsung pesan tiketmu guys di bioskop terdekat! Dan tips buat kamu yang ingin pengalaman berbeda saat menonton Venom dapat mencoba nonton di 4DX CGV.

Menjadi Venom di 4DX

4 DX merupakan studio dengan pengalaman 4 dimensi yang memberikan pengalaman unik pada saat kamu menonton film layar lebar guys. Dilengkapi oleh gerakan dan getaran, angin, cahaya, asap, angin, air, bau harum, dan gelembung air, pengalaman menonton Venom makin terasa seru juga menegangkan.

Apalagi banyak adegan aksi dan pertarungan Venom, menjadikan kamu berasa masuk ke dalam film itu sendiri.

ADVERTISEMENT

Gerakan terasa sejak awal film dimulai, bangku penonton digerakan kiri-kanan depan-belakang mengikuti gerakan kamera sehingga penonton berasa ada di lokasi film tersebut. Ditambah dengan getaran yang ada di bagian punggungmu, adegan terbentur atau jatuh terasa nyata.

Asap juga menambah kesan misterius film ini, apalagi pada saat Venom menunjukan jati dirinya. Semprotan angin yang diletakan di sisi kiri-kanan kursimu akan membuat setiap tembakan terasa mengarah padamu!

Tak lupa dengan adegan kejar-kejaran Eddie Brock menggunakan motor, 4DX berhasil membawa penonton seolah ada di adegan tersebut dengan gerakan kursinya. Tak lupa juga setiap ledakan besar akan didukung dengan cahaya yang menambah kesan nyata.

Akhir Kata

Untuk film Venom sendiri bagus untuk disaksikan bersama teman atau keluarga guys. Tapi ingat film ini hanya dapat ditonton untuk remaja umur 13 ke atas. Jangan lupa untuk menonton di 4DX suapaya pengalaman nonton jadi maksimalnya guys!

Sekian info yang dapat Jaka sampaikan, jangan lupa untuk menuliskan pendapatmu di kolom komentar guys. Sampai jumpa di informasi selanjutnya!

Baca juga artikel seputar Venom atau artikel menarik lainnya dari Jalan Tikus.

ARTIKEL TERKAIT

Fenomena Magis Marvel’s Doctor Strange

APPS TERKAIT
Marvel Comics 3.6.4.36408
Apps Marvel Comics
MARVEL Future Fight 2.6.1
Games Netmarble Games
Marvel Contest of Champions 11.0.0
Games Marvel Contest of Champions
JalanTikus 2.5.2
Apps JalanTikus.com
Kembali Keatas