Veri AFI menjadi korban penipuan pinjaman online (pinjol). Penyanyi yang dikenal dari ajang pencarian bakat ini mengaku hanya ingin mencoba pinjol, tapi malah mendapat tagihan fiktif yang tak kunjung selesai.
Baca Juga: 5 Pinjaman Online Limit 50 Juta Tanpa Jaminan, Cair Cepat dan Bunga Rendah!
Kejadian ini bermula saat Veri AFI menginstal aplikasi pinjol dan mengisi data dirinya. Ia tidak berniat meminjam uang, tapi hanya ingin tahu bagaimana proses pinjol. Namun, ia terkejut saat mendapat tagihan sebesar Rp 1,8 juta dari pinjol.
"Saya nggak jadi pinjam, tapi datanya sudah ketarik. Tagihan fiktif muncul. Waktu itu ditagih Rp 1.800.000," kata Veri AFI saat menjadi bintang tamu di FYP Trans7, Senin (8/1/2024).
Baca Juga: Download Easycash APK 2023, Benarkah Aman dan Terdaftar di OJK?
Veri AFI mengira tagihan itu hanya sekali, tapi ternyata berulang. Ia sempat membayar tagihan itu, tapi kemudian mendapat tagihan lain yang sama besarnya.
"Kalau dikali berapa kali, Rp 1.800.000 bisa bangkrut dong. Saya bayar karena lihat uangnya masuk ke rekening. Setelah dibayar, saya cek M-banking, kok ada lagi uangnya masuk," ungkap Veri AFI.
Baca Juga: Cara Membuka Blokir WA Orang yang Memblokir Nomor Kita, Mudah Banget!
Veri AFI mendapat pesan dari pinjol yang memberi pilihan untuk menggunakan atau mengembalikan uang tersebut. Ia memilih untuk mengembalikan uang yang masuk ke rekeningnya. Namun, ia menemukan keanehan karena tagihan di aplikasi pinjol tidak terhapus.
"Saya dapat WA kalau saya tidak mau dan tidak meminjam, ikuti langkahnya. Setelah saya kembalikan, aplikasinya nggak dihapus (masih dianggap punya pinjaman), dan masih ada tagihan," jelas Veri AFI.
Baca Juga: Download SAKURA School Simulator APK Multiplayer Versi Terbaru 2023, Bisa Mabar!
Veri AFI juga menyadari bahwa pesannya dihapus oleh pinjol. Untungnya, ia sempat menangkap layar percakapannya dengan pinjol melalui WhatsApp.
Veri AFI sudah melaporkan kasus ini ke Polres Kabupaten Bogor. Ia mengaku mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah akibat pinjol.
Bacaan Menarik Lainnya
Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News