Pelawak Tukul Arwana, yang sebelumnya jarang muncul di layar televisi karena masalah kesehatan, mendapat kunjungan dari sesama pelawak, Sule. Kabar terbaru mengenai kondisi Tukul Arwana disampaikan melalui unggahan foto Sule di akun Instagram pribadinya pada Senin (04/03/2024).
Dalam gambar tersebut, terlihat kemajuan kondisi Tukul Arwana yang semakin membaik, meskipun masih terlihat menggunakan selang hidung. Sule, melalui akun @ferdinan_sule, menyertakan pesan, "Cepet sembuh mas @tukul.arwanaofficial Alhamdulillah mulai membaik, I miss u mas."
Unggahan Sule langsung mendapat respon positif dari warganet yang memberikan doa dan dukungan untuk kesembuhan Tukul Arwana. Salah satu warganet, @tino***, menuliskan, "Semoga sehat kembali seperti biasa nya aamiin," sementara @e.pra*** merindukan Tukul dengan komentar, "Kangen mas tukul, cepat sembuh legendku," dan @dev*** mengharapkan kesembuhan agar Tukul bisa kembali menghibur.
Baca Juga: 20+ Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat WhatsApp, Akurat & Ampuh!
Tidak kali pertama Sule menjenguk Tukul Arwana. Sebelumnya, Sule telah mengunjungi pelawak tersebut dan memberikan keterangan mengenai pertemuan mereka di tahun 2022.
"Saya sudah lihat, Mas Tukul dia berkaca-kaca, dia sedih sekaligus senang," ujar Sule. "Dia pegang tangan saya erat banget, saya hibur, karena di dalam tidak boleh ada video kan, saya hibur lalu dia ketawa."
Baca Juga: 22+ APK VCS Online Gratis Terbaik 2023, Temukan Teman Ngobrol Seru dan Asyik!
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Tukul Arwana sebelumnya dirawat di rumah sakit pada September 2021 setelah tidak sadarkan diri. Dia dibawa ke Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur, dan menjalani operasi otak. Sejak saat itu, Tukul terus menjalani proses fisioterapi dan terapi wicara untuk pemulihan kesehatannya.
Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News
Bacaan Menarik Lainnya