Sistem Operasi | Windows |
---|---|
Kategori | |
Versi Terbaru | Latest Version |
Update Terakhir | 08 February 2022 |
Ukuran File | 0 B |
Lisensi | Gratis |
Tutorial |
Splinterlands adalah game kartu yang berada dalam jaringan Blockchain. Game yang sebelumnya dikenal dengan nama Steem Monsters ini akan memberimu kesempatan untuk mendapatkan koin cryptocurrency bernama Hive (HIVE).
Dengan konsep collectible card game, kamu bisa mengoleksi berbagai kartu sebagai aset NFT yang dibagi dalam 4 tingkat kelangkaan. Semakin langka kartunya, semakin tinggi pula harganya.
Cara Main
Konsep pada game itu kurang lebih sama dengan game CryptoKitties. Hanya saja, di sini kamu akan menemukan aset NFT berupa kartu-kartu langka yang dilengkapi dengan atribut berbeda.
Saat bermain, kamu akan diberikan satu kartu gratis yang bisa menjadi modal untuk bermain. Namun, kalau kamu ingin kartu dengan spesifikasi yang lebih oke, kamu wajib mengeluarkan uang untuk membelinya.
Setelah mendapatkan kartu, kamu bisa langsung bermain dan sistem akan secara otomatis mencari pemain lain sebagai musuh untuk bertarung.
Cara Daftar
Sebelum memainkan game ini, kamu harus mendaftar dan membuat akun terlebih dahulu. Tenang saja, game ini bisa kamu mainkan langsung melalui website resmi atau dengan download di Google Play Store melalui link di bawah.
Fitur Unggulan
Ada sejumlah fitur unggulan dari game NFT Splinterlands, antara lain:
- Free-to-play
- Play-to-earn
- Dua Tipe Kartu
- Faction & Elemen Kartu
- Buy, Sell, & Trade
Gimana, tertarik untuk download & mainkan game tersebut?