Samsung Galaxy Grand Max Resmi Dirilis, Hadir dengan Konektivitas 4G LTE & Kamera 13 MP

Ditulis oleh Elan Suherlan - Saturday, 10 January 2015, 09:00
Samsung telah resmi mengumumkan kehadiran smartphone barunya di keluarga Galaxy Grand. Smartphone itu adalah Samsung Galaxy Grand Max. Samsung Galaxy Grand Max pertama kali akan dirilis di Korea Selatan dengan harga US$290.

Samsung telah resmi mengumumkan kehadiran smartphone barunya di keluarga Galaxy Grand. Smartphone itu adalah Samsung Galaxy Grand Max. Samsung Galaxy Grand Max pertama kali akan dirilis di Korea Selatan dengan harga US$290.

Secara default, Samsung Galaxy Grand Max hadir menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat. Dengan harga tesebut di atas, spesifikasi hardware yang ditawarkan yaitu meliputi prosesor quad-core 1,2 GHz Qualcomm Snapdragon 410, RAM 1,5 GB, dan memori internal 16 GB yang bisa ditambah microSD. kapasitas baterai yang digunakan sebesar 2.500 mAh.

Layar Galaxy Grand Max berukuran 5,25 inci dengan resolusi 1.080 x 720 piksel. Untuk memotret, smartphone ini dibekali kamera belakang 13 MP dan kamera depan 5 MP dengan lensa wide-angle yang memiliki sudut pandang hingga 120 derajat. Bodinya tergolong ramping dengan ketebalan 7,9 mm dan bobot seberat 161 gram.

Sama seperti smartphone keluaran baru lainnya, Samsung Galaxy Grand Max juga sudah mendukung konektivitas jaringan LTE Cat.4. Sampai berita ini diturunkan, belum ada informasi lain yang menyebutkan kapan Samsung Galaxy Grand Max tersedia untuk pasar global.

Sumber

Samsung Kies 3.2.1
Apps Productivity Samsung Electronics Ltd
DOWNLOAD
Kembali Keatas