WHO: Pandemi COVID-19 di 2021 Bisa Lebih Buruk dari 2020

Default

Memasuki tahun kedua pandemi Covid-19, banyak yang berharap wabah ini akan segera berakhir. Tapi, World Health Organizanion (WHO) justru berkata sebaliknya.

Emergencies Chief WHO, Mike Ryan, memperingatkan bahwa pandemi virus corona di 2021 kemungkinan bisa lebih buruk daripada tahun 2020, setidaknya dalam beberapa bulan pertama.

Dikutip dari Reuters, Ryan mengatakan bahwa tahun kedua pandemi Covid-19 bahkan bisa lebih sulit, mengingat dinamika transmisi dan beberapa masalah yang muncul.

Hal ini ia sampaikan saat diskusi daring dengan beberapa pejabat WHO lainnya, Rabu (13/1). Menurutnya, 2021 akan lebih sulit, terutama pada negara-negara di bumi belahan utara.

Pandemi di 2021 diprediksi lebih sulit dari 2020 mengingat saat ini sudah dideteksi adanya virus corona varian baru yang berasal dari Inggris dan Afrika Selatan.

Kedua virus jenis ini terbukti lebih mudah menular, tapi tidak terbukti lebih berbahaya dibandingkan dengan jenis virus corona sebelumnya.

Covid Custom 5395b
Sumber foto: Reuters

Selain itu, Ryan menyampaikan bahwa data pada akhir tahun 2020 tidak akurat. Data menunjukkan penurunan kasus selama masa liburan yang memberi kesan tren membaik.

Tapi seminggu kemudian, laporan kasus langsung melonjak dengan tambahan 5 juta kasus baru dan 85.000 kematian akibat infeksi Covid-19 di seluruh dunia.

Amerika Serikat memimpin lonjakan kasus dengan menyumbang setengah dari jumlah kasus secara global dan 45 persen dari seluruh kematian akibat virus corona.

Sedangkan Eropa masih menyumbang sepertiga infeksi baru, tapi menunjukkan adanya penurunan kasus sebesar 10 persen dari minggu sebelumnya.

Kerkhove Custom 5fbe6
Sumber foto: The New York Times

Pimpinan Teknis WHO untuk Covid-19, Maria Van Kerkhove, mengatakan lonjakan kasus pasca-liburan bisa lebih buruk di beberapa negara sebelum nantinya kembali membaik.

Ia juga mengatakan ada negara-negara yang bisa mengendalikan virus corona sehingga masyarakat dapat beraktivitas kembali. Ia pun berharap situasi tersebut dapat dipertahankan.

Itulah sekilas informasi mengenai pandemi Covid-19 di tahun 2021 yang diprediksi bisa lebih buruk dari 2020 menurut World Health Organization.

Terlepas dari semua itu, tetaplah menjaga jarak dan patuhi semua protokol kesehatan agar pandemi virus corona segera berakhir!

Baca juga artikel seputar Out Of Tech atau artikel menarik lainnya dari Reishatia.

ARTIKEL TERKAIT
Sin133 F56ff
Vaksin COVID-19 Bisa Memperbesar Penis, Hoaks atau Bukan?
Film 2021 Ditunda Banner 33527
7 Film yang Harusnya Tayang di 2021 Tetapi Diundur Karena Covid-19
Page 44667
5 Game Premium Android yang Digratiskan Karena COVID-19, Download Sekarang!
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal