20 Game Brutal Ini Mengizinkan Gamernya Merusak dan Berbuat Onar, Bisa Jadi Pelampiasan Buat Mantan Nih!
GamesDi dunia game, interaksi adalah hal yang sangat penting. Biasanya game-game open-world selalu tak ketinggalkan menawarkan fitur ini, di mana pemain diberi kebebasan melakukan apa pun dan mengeksplorasi hal-hal ajaib yang disediakan oleh developer.
Dengan diberi kebebasan, berarti pemain bebas melakukan apa pun di dunia game, seperti menghancurkan kota, membunuh warga sipil dan polisi, menembakan meriam, mengendarai pesawat tempur, dan lain sebagainya. Sensasi tersebut bisa kita dapatkan di dalam 20 game popular yang akan Jaka bahas kali ini. Daripada makin penasaran, yuk simak saja langsung ulasan Jaka berikut ini.
20 Game Brutal Ini Mengizinkan Gamernya Merusak dan Berbuat Onar, Bisa Jadi Pelampiasan Buat Mantan Nih!
1. Far Cry 2
Far Cry 2 adalah salah satu game yang memberikan kebebasan bagi pemainnya untuk membakar apa saja dan menghancurkan semua yang kalian temui. Bisa dibilang sekuel Far Cry yang pertama ini dibuat khusus untuk memuaskan para pemain yang suka berbuat onar di dalam dunia game.
2. Infamous: Second Son
Meski game ini terkenal memiliki story yang buruk, namun tetap saja kalian akan merasa bahwa game ini membebaskan kalian untuk menghancurkan apa saja yang terlihat. Gak percaya? Lihat aja deh video di atas.
3. Battlefield Bad Company 2
Battlefield Bad Company 2 adalah game perang yang sebagian besar menawarkan lingkungan yang bisa dihancurkan. Jadi game ini dibangun menggunakan Frostbite Engine yang mampu membuat versi lebih realistis seperti layaknya perang sungguhan. Ya, bisa dibilang game ini sukses dalam hal gameplay dan destrucbility. Serius!
4. Angry Birds
Ya! Mungkin kalian tidak menyangka jika game ini masuk ke dalam daftar Jaka ini. Tetapi kita harus mengakui jika hampir keseluruhan game Angry Birds ini adalah tentang menghancurkan. Kalian setuju kan?
5. Mercenaries 2
Kehancuran yang bisa dilakukan di game ini benar-benar mengerikan. Kalian bisa mengendalikan helikopter lengkap dengan senjata roket untuk bisa menghancurkan seluruh kota.
6. Breach
Breach adalah game perang yang lumayan bagus. Hampir semua bangunan di game ini bisa dihancurkan, khususnya dengan senjata berat seperti bom atau tank.
7. Star Wars: The Force Unleashed 2
The Force Unleashed 2 adalah game yang menawarkan pengalaman bertempur luar angkasa yang menakjubkan. Tentu saja dalam hal menghancurkan sesuatu, game ini sudah sangat tepat dipilih dan bisa memuaskan hati para pemainnya.
8. Fracture
Fracture adalah game FPS yang berbeda dengan yang lain. Di mana pada umumnya di dalam game FPS jika kita menjatuhkan granat di tanah, maka tidak akan muncul bekasnya. Namun, lain halnya dengan Farcture, di mana saat kita menjatuhkan granat atau bom, maka akan terbentuk kawah atau kolam yang tersisa.
9. Worms Revolution
Worms Revolution adalah game pertarungan dengan konsep gameplay yang unik. Kita juga bisa memilih berbagai senjata untuk menghadapi musuh-musuh yang biasanya tak kenal ampun.
10. Far Cry 3
Far Cry 3 juga menawarkan pemainnya untuk bisa mengancurkan segalanya. Kalian tidak hanya bisa menghancurkan bangunan, tapi kalian juga bisa membakar ladang kokain dan menghirupnya. Yah, dengan bermain game ini kalian akan menyadari betapa menyenangkannya bisa melakukan apa pun yang kita mau.
11. Minecraft
Minecraft bisa dibilang merupakan game yang sangat membebaskan pemainnya untuk melakukan apa pun, termasuk melakukan penghancuran. Bagaimana tidak? Di sini kalian akan berperan sebagai seorang yang melakukan tindakan survival yang tentu saja tak lepas dari yang namanya aktivitas merusak. Misalnya seperti menebang pohon, menggali tanah, hingga menghancurkan lapisan tanah terdalam menggunakan bom.
12. Battlefield 4 Multiplayer
Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa game Battlefield 4 Multiplayer adalah game yang menawarkan realitas tingkat kerusakan yang cukup mencengangkan. Selama bermain game ini kita akan sering melihat berbagai bangunan yang roboh dan meledak akibat seringnya peluru-peluru yang menghujam dan bom yang dilemparkan.
13. Prototype
Dalam hal gameplay, game ini menawarkan tingkat kerusakan yang paling parah. Di dalam game Prototype, pemain bisa memotong helikopter, menghancurkan kendaraan dan tank, dan masih banyak lagi keseruan lain dengan tingkat kehancuran yang luar biasa. Cobalah! Dijamin seru.
14. Just Cause 2
Didalam Just Cause 2, pemain bisa melakukan hal-hal gila yang dapat menyebabkan banyak kerusakan, khususnya pada properti. Bagi kalian yang hanya sekedar ingin menghilangkan stres setelah seharian bekerja, silahkan bermain game ini. Dijamin stress kalian bubar!
15. Red Faction: Guerrilla
Di game ini kalian juga bebas untuk menghancurkan bangunan apa pun, bahkan menara yang tinggi sekalipun. Cukup letakan beberapa bom di bawahnya lalu ledakan bom tersebut dari kejauhan. Jangan hanya bangunan saja, lakukan juga pada objek yang lain dan rasakan sensasi keseruannya.
16. Rampage
Game ini memungkinkan pemainnya untuk menjadi seekor kera atau kadal besar yang mengamuk dan membuat berbagai kehancuran. Kalian juga bisa membajak setiap jalan raya, menghancurkan gedung-gedung pencakar langit, dan memakan helikopter yang berterbangan dari langit. Lucu banget deh pokoknya game ini!
17. Half Life 2
Half Life 2 adalah salah satu game yang juga memiliki konsep realistis dalam hal menghancurkan objek, khususnya bangunan rumah. Jadi kalian bisa mencobanya dan bersenang-senang sebagaimana sensasi menghancurkan sebuah bangunan menggunakan bom.
18. Hulk Ultimate Destruction
Di dalam game ini kalian akan berperan sebagai tokoh Hulk yang mampu merusak kota dalam sekejap. Meski itu bukan tujuan yang sebenarnya, setiap pertarungan selalu dilakukan di dalam kota.
Jadi, bayangkan saja apa yang terjadi setiap Hulk melakukan aksinya untuk mengalahkan musuh-musuhnya. Pasti rusak semua ya. Tetapi di sini kalian juga bisa melakukan penghancurkan terhadap mobil-mobil dan bangunan.
19. Ghostbusters: The Video Game
Game ini juga masuk kevdalam daftar game yang membebaskan pemainnya untuk merusak segalanya. Ya, bagaimana tidak? Saat kalian berusaha menangkap dan memusnahkan hantu maka akan ada banyak benda di sekeliling yang ikut hancur terkena efek tembakan yang kalian lakukan. Gak sadar?
20. Blast Core
Di dalam game ini kalian akan mengendalikan alat berat yang bertujuan menabrak bangunan tertentu untuk dihancurkan menjadi berkeping-keping. Terdapat berbagai macam bangunan yang jika diselesaikan dengan misi yang lancar, maka akan lanjut ke tingkatan selanjutnya.
Oh iya, ada berbagai macam tempat yang disediakan oleh pengembang yang bisa dipilih sehingga permainan menjadi tidak terlalu membosankan. Penasaran kan? Sudah ayo mainkan sekarang banyak kok yang share di internet.
Itulah 20 game brutal yang mengizinkan pemainnya melakukan apa pun termasuk berbuat onar. Mana yang pernah kamu mainkan? Silakan bagikan pengalamanmu di kolom komentar di bawah ini ya!