Download OK Google agar Hidupmu Terasa Seperti Sultan
Productivity"Ok Google, siapa penemu internet?"
Cukup dengan mengatakan itu ke Google, maka kamu bisa mendapatkan jawabannya secara langsung. Pasti bakal enak banget kan?!
Smartphone kamu sudah bisa melakukan itu belum guys? Kalau belum berarti kamu harus download Ok Google dulu. Simak tutorialnya di bawah ya.
Ok Google itu Apa Sih? Serta Bagaimana Cara Download Ok Google?
Sebelum kita cari tahu tantang bagaimana cara dowload OK Google, ada satu hal yang harus Jaka luruskan dulu nih guys. Pertama akan Jaka jelaskan dulu apa itu Ok Google.
Jadi Ok Google ini bukanlah sebuah aplikasi atau fitur khusus. Ok Google hanya sebuah kata kunci yang biasanya digunakan untuk mengaktifkan atau memanggil Google Assistant.
Asisten Google sendiri adalah salah satu fitur dari aplikasi Google yang biasanya sudah ada di setiap smartphone android. Google Assistant ini adalah asisten virtual yang akan membantu kamu dalam banyak hal.
Mulai dari mencari tahu sesuatu, membuat jadwal, memasang alarm, kirim SMS, telepon, dan lain-lain. Nah untuk memulai obrolan dengan Asisten Google ini kita harus mengatakan "OK Google!" ke HP kita.

Jadi gimana? Sudah paham kan tentang asal mula Ok Google? Kalau sudah kita bisa lanjut ke poin selanjutnya yaitu cara download Ok Google dan cara mengaktifkannya.
Cara Download Ok Google dan Cara Mengaktifkannya
Seperti yang Jaka jelaskan tadi, Google Assistant ini merupakan fitur bawaan dari aplikasi Google. Pada umumnya setiap HP android pasti sudah memiliki aplikasi Google di dalamnya.
Tapi kalau ternyata HP kamu tidak memiliki aplikasi Google bawaan, tenang karna kamu masih bisa download aplikasinya dulu. Kamu bisa download Ok Google serta aplikasi pendukunganya lewat link di bawah :
Setelah kedua aplikasi tersebut terinstal, proses selanjutnya adalah mengaktifkannya guys. Ada beberapa pengaturan yang harus kamu lakukan. Berikut tutorialnya :
Langkah 1
Pertama adalah buka aplikasi Google, setelah masuk langsung pilih menu Settings. Tombolnya ada di sudut kanan bawah guys.

Langkah 2
Setelah itu pilih Setelan, pada halaman selanjutnya kamu akan menemukan menu Asisten Google di bagian teratas. Langsung saja pilih Setelan.

Langkah 3
Selanjutnya adalah mengaktifkan Google Asisten dengan tap Aktifkan. Lalu pilih Selanjutnya, dan kamu akan masuk ke pangaturan Google Asisten.

Langkah 4
Agar Google bisa merespon saat kita ngomong Ok Google maka kamu harus kembali ke pengaturan yang pertama. Setelah itu pilih Suara, lalu pilih Voice Match.

Langkah 5
Selanjutnya pilih Akses dengan Voice Match, tahap selanjutnya adalah mengaktifkan kode suara guys. Kamu bisa membaca pengenalan menu tersebut, lalu tap Saya Setuju.

Langkah 6
Setelah itu kamu akan diminta mengatakan Ok Google sebanyak 4 kali. Dan kini metode penggunaan suara akan aktif. Tap saja Selesai.

Langkah 7
Sekarang kamu bisa mulai menggunakannya. Coba katakan Ok Google dan Google Asisten pasti akan langsung merespon dengan munculnya pop up seperti di bawah ini.

Akhir Kata
Nah itu dia guys cara download Ok Google dan cara mengaktifkan Google Asisten di HP android. Sekarang kamu bisa meminta Google Assistant untuk berbagai hal, berasa sultan kan?
Baca juga artikel seputar Google Assistant atau artikel menarik lainnya dari Chaeroni Fitri.