Disney Plus Indonesia atau Disney Plus Hotstar kini menjadi salah satu layanan streaming film terbaru yang hadir di Indonesia.
Dirilis pada tanggal 5 September, Disney+ Indonesia juga menawarkan berbagai pilihan konten menarik yang bahkan disebut-sebut bakal menyaingi kompetitor terberatnya, Netflix.
Terlebih platform streaming satu ini juga memang menyediakan berbagai konten original ataupun film terkenal yang pernah atau bahkan batal tayang di bioskop karena pandemi, geng.
Nah, buat kamu yang tertarik, di artikel kali ini Jaka akan memberikan daftar harga, cara daftar, serta beberapa film terbaru yang tayang di Disney Plus Hotstar. Apa aja? Simak artikel berikut ini ya!
Harga Langganan dan Daftar Film Disney Plus Indonesia

Disney Plus adalah nama resmi dari layanan streaming milik Disney. Di situ, kamu bisa mendapatkan sekumpulan konten Disney baik serial TV dan film-filmnya.
Layanan ini masih relatif baru karena meluncur pada bulan November 2019 lalu di AS. Meski begitu, Disney Plus cepat menjadi layanan streaming populer karena selalu menyuguhkan film-film terbaik dan harga yang murah.
Nah, Disney Plus juga akhirnya hadir di Indonesia pada 5 September lalu. Disney Plus Indonesia bakal menayangkan sejumlah film-film yang menarik, termasuk film Indonesia, lho.
Disney Plus Indonesia Hadir 5 September
Mulai tanggal 5 September, layanan streaming Disney Plus sudah bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat Indonesia. Dengan begitu, Indonesia jadi negara Asia Tenggara pertama yang disambangi Disney.
Dengan menggandeng Hotstar, salah satu layanan video on-demand yang sudah beroperasi di India, Disney Plus Hotstar Indonesia bakal menghadirkan lebih dari 500 film dan 7.000 episode dari konten orisinil dan global milik Disney.
Jadi kamu bakal bisa menonton film live action Disney seperi Aladdin dan Beauty and the Beast.
Selain itu, buat kamu para penggemar film Marvel juga bisa menikmatinya di layanan streaming ini. Ditambah dengan 12 film Star Wars, Pixar Animation Studio, National Geographic, dan Disney Channel.
Ada juga film seri dari Disney Junior seperti The Simpsons, Criminal Minds dan Lost. Sekaligus konten orisinil Disney+ seperti The Mandalorian, Lady and the Tramp, Muppets Now, dan The World According to Jeff Goldblum.
Harga Disney Plus Indonesia
Disney Plus telah mengumumkan harga berlangganannya di Indonesia. Dan ternyata ada penawaran menarik dari Telkomsel, selaku mitra mereka, untuk menyediakan harga Disney Plus Indonesia yang murah meriah.
Telkomsel membuka pre-order Disney Plus Hotstar di Indonesia dengan harga murah mulai dari Rp15.000 saja untuk satu bulan berlangganan.
Sayangnya, penawaran ini hanya berlaku mulai 21 Agustus hingga 3 September 2020 saja. Sementara itu, untuk detail harga normal Disney Plus Hotstar Indonesia adalah sebagai berikut.
Rp39.000 per bulan
Rp199.000 per tahun
Gimana, tertarik? Harga di atas sebenarnya masih tergolong worth it apalagi Disney Plus Indonesia bisa disaksikan melalui aplikasi Android dan iOS, website, smart TV, hingga konsol game.
Cara Daftar dan Berlangganan Disney Plus Hotsart Indonesia
Masih belum puas dengan film-film original Netflix? Mau daftar akun Disney Plus Hotstar sebagai solusinya?
Nah, buat kamu yang tertarik untuk berlangganan Disney+ Hotstar Indonesia, cara pendaftarannya pun sangat gampang sekali, geng.
Kamu bisa simak langkah-langkah selengkapnya berikut ini:
Langkah 1 - Kunjungi situs Disney+ Hotstar
Pertama, kamu kunjungi situs Disney+ Hotstar dari aplikasi browser di PC atau laptop.
Setelah berada di halaman utama situs, kamu pilih menu 'Masuk'.

Langkah 2 - Masukkan nomor telepon
Selanjutnya kamu akan diminta untuk masuk menggunakan nomor telepon. Kamu masukkan saja nomor telepon yang aktif.
Setelah itu, masukkan kode verifikasi yang dikirimkan ke nomor tersebut. Kemudian klik tombol 'Lanjutkan'.

Langkah 3 - Isi data diri
Langkah berikutnya, kamu diminta untuk memasukkan informasi diri berupa nama, usia, dan jenis kelamin. Jika sudah, klik tombol 'Selesai'.
Sampai di tahap ini, kamu pun sudah berhasil membuat akun Disney+ Hotstar Indonesia, geng.

Langkah 4 - Pilih paket berlangganan
- Nah, untuk lanjut ke langkah cara berlangganan Disney Plus Indonesia, caranya kamu pilih dulu paket berlangganan yang diinginkan. Kemudian klik tombol 'Lanjutkan'.

Langkah 5 - Pilih metode pembayaran
Selanjutnya, kamu tinggal pilih metode pembayaran yang diinginkan. Bisa lewat kartu kredit, virtual accounts, pembayaran di mini market, hingga wallets seperti OVO.
Namun, pilihan metode pembayaran ini hanya bisa ditemui jika kamu memilih berlangganan Disney+ Hotstar untuk 1 tahun, sementara untuk paket bulanan kamu hanya bisa membayar via kartu kredit.
Di sini Jaka akan memilih metode pembayaran menggunakan OVO.

Langkah 6 - Masukkan OVO ID
Selanjutnya kamu tinggal masukkan OVO ID alias nomor telepon yang digunakan saat registrasi akun OVO, lalu klik tombol 'Lanjutkan'.
Ikuti terus langkahnya hingga proses berlangganan akun Disney Plus Indonesia berhasil.

Film yang Tayang di Disney Plus Indonesia
Disney Plus Indonesia juga bakal menayangkan 300 film Indonesia terbaik. Bahkan, 7 di antaranya belum ditayangkan di bioskop.
Tujuh film itu di antaranya Sabar ini Ujian, Malik dan Elsa, Rentang Kisah, Bidadari Mencari Sayap, Pelukis Hanti, Benyamin Biang Kerok 2, dan Warkop DKI Reborn 4.
Film-film Indonesia lainnya buatan PT Falcon, PT Frontera Inter Media, PT Kharisma Starvision Plus, PT MD Pictures, PT Rapi Film dan PT Tiga Belas Entertainment juga bakal tayang di Disney Plus Indonesia.
Selain itu, kalau kamu penggemar film Joko Anwar, kamu bisa berbahagia, geng. Sebab Disney berencana akan menayangkan seluruh film Bumilangit Cinematic Universe (Jagat Sinema Bumilangit) seperti Gundala setelah film-film tersebut tayang di bioskop.
Nah, sambil menunggu hal wacana itu direalisasikan, mending tonton dulu beberapa film Disney Plus Indonesia terbaru berikut ini!
1. Rentang Kisah
Diadaptasi dari novel karya salah satu selebgram sekaligus youtuber, Gita Savitri, Rentang Kisah bisa jadi pilihan terbaik buat mengisi waktu luang kamu nih, geng.
Film ini sendiri menceritakan perjalanan Gita saat dia harus berjuang kuliah di Jerman dan mencari uang tambahan agar tak terus bergantung kepada orang tuanya.
Tak hanya itu, pelajaran akan tujuan hidup, cinta, hingga nilai-nilai keluarga pun bakal kamu temukan di film yang mulai tayang pada 11 September lalu.
Detail | Keterangan |
---|---|
Tanggal Rilis | 11 September 2020 |
Durasi | 1 jam 38 menit |
Produksi | Falcon Pictures |
Sutradara | Danial Rifki |
Pemeran | Beby Tsabina, Juan Bione Subiantoro, Donny Damara |
Rating | 7.8/10 (IMDb) |
2. Benyamin Biang Kerok 2
Film Benyamin Biang Kerok 2 akan hadir di Disney Plus Indonesia. Remake film jadul Indonesia ini menampilkan Reza Rahadian yang memainkan seniman legendaris tanah air, Benyamin.
Dalam sekuelnya kali ini, film ini akan bertajuk Biang Kerok Beruntung yang masih punya benang merah dengan seri pertamanya. Yakni akan tetap akan fokus pada tokoh utama bernama Pengki.
Di film ini, Pengki memiliki image jauh berbeda dengan versi aslinya. Pengki di sini digambarkan sebagai anak orang kaya yang memiliki dandanan kekinian seperti mengenakan kemeja necis, sepatu sneakers, dan pakaian berharga mahal.
Detail | Keterangan |
---|---|
Tanggal Rilis | 18 September 2020 |
Durasi | TBA |
Produksi | Falcon Pictures |
Sutradara | Hanung Bramantyo |
Pemeran | Reza Rahadian, Delia Husein, Rano Karno, Meriam Bellina |
Rating | TBA |
3. Warkop DKI 4 Reborn
Warkop DKI 4 Reborn adalah bagian keempat dari seri film Warkop DKI Reborn. Sama seperti Biang Kerok, film ini adalah remake dari versi film seri Warkop DKI yang dibintangi oleh Dono, Kasino, dan Indro.
Masih menceritakan pengalaman dari ketiga sahabat tersebut, yang menarik dari bagian keempat ini adalah syuting yang dilakukan di Maroko, dengan mengusung cerita bertema timur tengah.
Indro Warkop sebagai satu-satunya anggota Warkop yang masih hidup juga ikut tampil di film ini. Film ini cukup berbeda dengan versi lawasnya karena membawa kesan kekinian dari para pemainnya.
Detail | Keterangan |
---|---|
Tanggal Rilis | 25 September 2020 |
Durasi | TBA |
Produksi | Falcon Pictures |
Sutradara | Rako Prijanto |
Pemeran | Randy Danistha, Adipati Dolken, Aliando Syarief |
Rating | TBA |
4. Sabar Ini Ujian
Film komedi ini baru dimulai syuting pada Februari 2020 lalu dan masih berlanjut hingga Maret. Film ini diproduksi oleh MD Pictures dan disutradarai oleh Anggy Umbara.
Masih belum jelas bagaimana film ini akan berkisah, namun Vino G. Bastian akan berperan menjadi tokoh utama.
Diikuti dengan beberapa artis Indonesia populer Luna Maya, presenter Ananda Omesh, dan juga selebgram fenomenal Anya Geraldine. Sabar Ini Ujian! selesai digarap Maret dan awalnya direncanakan akan tayang di bioskop.
Detail | Keterangan |
---|---|
Tanggal Rilis | 5 September 2020 |
Durasi | 2 jam 6 menit |
Produksi | MD Pictures |
Sutradara | Anggy Umbara |
Pemeran | Vino G. Bastian, Luna Maya, Ananda Omesh, Anya Geraldine |
Rating | TBA |
5. Lady and the Tramp
Mungkin saat masa kecil dulu, kamu pernah menonton versi animasi Disney dari Lady and the Tramp. Di tahun 2019 lalu, Disney Plus membuat versi live action-nya, geng.
Ceritanya juga masih sama, berkisah tentang seorang anjing betina bernama Lady yang hidup nyaman bertemu dengan Tramp, seorang anjing liar.
Mereka terlibat dalam sebuah petualangan seru dan juga menyedihkan. Kamu bakal dibikin campur aduk saat menonton film ini di Disney Plus Indonesia.
Detail | Keterangan |
---|---|
Tanggal Rilis | 12 November 2019 |
Durasi | 1 jam 43 menit |
Produksi | Disney+ |
Sutradara | Charlie Bean |
Pemeran | Tessa Thompson, Justin Theroux, Benedict Wong |
Rating | 6.3/10 (IMDb) |
5. Malik & Elsa
Malik & Elsa adalah film produksi Max Pictures yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Boy Candra.
Malik & Elsa adalah pasangan sejoli yang cintanya bertumbuh semasa kuliah. Namun sayang, keluarga Elsa tidak menyetujui hubungannya dengan Malik, terutama karena adanya adat istiadat Minang yang kental.
Tak lama kemudian Malik memenangkan kompetisi yang akan membawanya ke Belanda. Saat itulah ia harus memilih untuk mengejar cita-citanya atau mengutarakan cinta yang belum juga terucap kepada Elsa.
Detail | Keterangan |
---|---|
Tanggal Rilis | 9 Oktober 2020 |
Durasi | TBA |
Produksi | Max Pictures |
Sutradara | Eddy Prasetya |
Pemeran | Endi Arfian, Salshabilla Adriani |
Rating | TBA |
6. Star Wars: The Mandalorian

The Mandalorian adalah film live action pertama yang dibuat dari seri franchise Star Wars. Berkisah tentang Din Djarin, seorang pemburu asal Mandalorian yang mengeksplor galaksi di luar New Republic.
Ia berkelana sendirian, menemukan sesosok mahluk seperti Baby Yoda yang memiliki kekuatan hampir sama dengan master Jedi, Yoda. Ia pun akhirnya melindungi sosok yang disebut The Client itu dari pemburu lainnya.
Mandalorian adalah nama dari klan para prajurit yang bertalenta. Kisah ini dimulai lima tahun setelah kejadian dalam film Return of the Jedi dan 25 tahun sebelum The Force Awakens.
Detail | Keterangan |
---|---|
Tanggal Rilis | Season 1: 12 November 2019 Season 2: 30 October 2020 |
Durasi | - |
Produksi | Disney+ |
Sutradara | Jon Favreau |
Pemeran | Pedro Pascal, Carl Weathers, Werner Herzog |
Rating | 8.7/10 (IMDb) |
7. Hamilton
Hamilton adalah film teatrikal Amerika Serikat yang dibuat berdasarkan biografi Alexander Hamilton. AWalnya akan dirilis dalam teater pada tahun 2021, namun karena pandemi Covid-19 akhirnya film ini disiarkan di Disney Plus pada tahun 2020.
Film ini dibagi menjadi dua babak. Babak pertama mengisahkan kedatangan Hamiltan, imigran yatim-piatu dari Nevis yang tiba di New York tahun 1776 utuk bekerja sebagai tentara dan kemudian menikah dengan Eliza Schuyler.
Babak kedua menceritakan tentang pekerjaan Hamilton pascaperang sebagai Sekretaris Bendahara di Amerika Serikat, perselingkuhannya dengan Maria Reynolds, kematian anaknya, dan akhirnya ajalnya sendiri saat berduel dengan Aaron Burr.
Detail | Keterangan |
---|---|
Tanggal Rilis | 3 Juli 2020 |
Durasi | 2 jam 40 menit |
Produksi | Disney+ |
Sutradara | Thomas Kail |
Pemeran | Lin-Manuel Miranda, Daveed Diggs, Ren e Elise Goldsberry, Jonathan Groff |
Rating | 8.7/10 (IMDb) |
Akhir Kata
Itulah tadi pembahasan tentang cara daftar dan berlangganan Disney Plus Indonesia serta beberapa film yang akan dan sedang ditayangkan di platform streaming satu ini, geng.
Ratusan film terbaru lainnya pun bakal menunggu untuk ditonton di bulan September dan Oktober mendatang.
Film mana yang sudah kamu tunggu-tunggu untuk nonton di Disney Plus di Indonesia, geng? Bagi jawabanmu di kolom komentar, yuk!
Baca juga artikel seputar Disney atau artikel menarik lainnya dari Frieda Isyana