Kamu memiliki teman dan keluarga yang menggunakan sejumlah aplikasi chatting yang berbeda-beda? Dari mulai WhatsApp, LINE, Allo, Messenger hingga Skype.
Coba bisa kamu bayangkan berapa banyak waktu yang kamu habiskan untuk mengecek dan membalas pesan dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya? Sangat tidak efektif bukan?
Nah untuk kamu yang sibuk dan ingin mempunyai lebih banyak waktu, tentunya kamu harus mengurangi kebiasaan lama dengan hal baru yang lebih efektif. Salah satunya dengan menggunakan aplikasi DirectChat.
BACA JUGA
WAJIB Coba! Ini 5 Aplikasi Chatting Karya Anak Bangsa
Selain Chatting, 8 Fungsi Smartphone ini Mungkin Jarang Kamu Gunakan
Cara Install Banyak Aplikasi Chatting (WhatsApp, LINE, dll) di Komputer
Cara Membalas Pesan dari Banyak Aplikasi Chatting Dalam Satu Tempat
Apa Itu DirectChat (ChatHeads for All)
DirectChat (ChatHeads for All) adalah sebuah aplikasi yang akan menghemat waktu kamu, di mana memungkinkan kamu mengecek notifikasi dan membalas pesan dari berbagai aplikasi chatting dalam satu aplikasi. Praktis bukan?
Tampilan pesan yang masuk juga keren banget, dengan bentuk balon atau chat heads yang secara otomatis akan menampilan pop up begitu ada pesan yang masuk. Ya, seperti halnya di Messenger.
DirectChat (ChatHeads for All) ini dapat kamu download secara gratis. Jika kamu berpendapat aplikasi ini sangat berguna, kamu bisa upgare ke versi pro dengan membayar Rp25 ribu.
Cara Buka Banyak Aplikasi Chatting dan Sosial Media di Satu Aplikasi
Berapa banyak aplikasi chatting dan jejaring sosial yang kamu miliki? Biar nggak repot, Begini Cara Buka Aplikasi Chatting dan Jejaring Sosial dalam Satu Tempat.
LIHAT ARTIKEL
Secara default, ada 12 aplikasi yang didukung. Berikut daftarnya:
Kemudian, berikan izin aplikasi yang diminta di Notification access.
Pilih "Configure apps" dan pilih "Add" untuk menambahkan aplikasi lainnya.
Lalu di Settings, kamu juga dapat menyesuaikan tampilan chat sesuai dengan kebutuhan kamu, atur berbagai warna dan transparansinya.
Ada juga fitur untuk blokir seseorang dan blacklist aplikasi.
Akhir Kata
Aplikasi chatting sudah menjadi bagian dari kehidupan kita dan kamu tidak bisa mengelaknya. Dengan DirectChat, diharapkan membantu kamu untuk memiliki percakapan yang nyaman tanpa mengganggu aktivitas kamu yang sedang berlangsung saat ini.
Lebih praktis dan hemat waktu karena dapat membaca dan membalas semua pesan dalam satu aplikasi. Bagaimana pendapat kamu?