AJAIB Kini Kamu Bisa Chat di Whatsapp Tanpa Perlu Mengetik, Bukan VN!

Default

Saat chatting pada umumnya kebanyakan dari kita mengetik menggunakan keyboard. Tapi lama-lama capek juga ya, guys.

Kalo kamu merasakan hal yang sama seperti Jaka, ada kabar gembira. Sekarang kamu bisa chatting tanpa perlu mengetik. Penasaran?

Simak tips cara chat tanpa perlu mengetik dari Jaka ini.

BACA JUGA
  • Cara Mengaktifkan Fitur RAHASIA di Whatsapp
  • 6 Cara Bom Chat WhatsApp Otomatis 2023, Bisa Spam Chat WA dengan Sekali Klik!
  • Cara Mengembalikan Akun WhatsApp yang Terhapus di Android, Aman No Root!

Memangnya Bisa Chatting Tanpa Perlu Mengetik?

Jawabannya bisa banget, guys. Ini bisa memudahkan kamu yang tengah ribet, tapi harus menjawab chat penting dari seseorang.

Bagaimana caranya? Kita akan memanfaatkan fitur voice typing yang ada di Google Keyboards, guys. Biasanya aplikasi ini sudah ada di dalam setiap HP Android.

Kalau ternyata belum ada, kamu bisa dapatkan Lewat link di bawah:

Google Keyboard Icon
Gboard (Google Keyboard)
Apps Productivity Google
DOWNLOAD

Jadi dengan fitur ini kamu cukup katakan pesan apa yang ingin kamu kirim. Dengan begitu GBoard akan secara otomatis mengubah suara menjadi teks. Apa lagi manfaatnya?

  • Praktis. Misalnya kamu sedang menyetir atau sedang memegang tas belanjaan, jadi susah untuk mengetik. Kamu bisa gunakan satu tangan saja untuk pegang HP dan ketik pakai suara. Jadi tidak akan terlewat chat penting deh.

  • Pengalaman baru. Biasanya kita chatting dengan cara mengetik, kini bisa pakai suara. Tentunya ini menambah pengalaman chatting kamu jadi tambah seru kan, guys.

  • Membantu saat sakit. Fitur ini pasti berguna saat kondisi tangan kamu sakit maupun cidera. Kamu tak perlu menggunakan jari kamu untuk mengetik.

  • Membantu difabel. Untuk teman-teman kita yang difabel ini bisa sangat membantu. Karena tidak perlu pakai tangan untuk mengetik chat ke lawan bicara.

Begini Cara Menggunakan Fitur Voice Typing dari GBoard

Pastikan kamu sudah mengunduh dan menginstal aplikasi Google Keyboard di smartphone kamu ya guys. Setelah itu ikuti tutorial berikut ini:

Langkah 1

Pertama kita harus mengaktifkan tombol speaker-nya dulu. Caranya masuk ke menu pengaturan Gboard lalu pilih Preferences.

Cara Ketik Pakai Suara 1 81c97

Langkah 2

Selanjutnya geser toggle Voice input key ke sebelah kanan. Agar tombol fitur voice typing terpasang di keyboard kita.

Cara Ketik Pakai Suara 2 34792

Langkah 3

Selanjutnya kita bisa menambahkan bahasa apa saja yang bisa di deteksi oleh fitur voice typing ini. Caranya kembali ke menu Settings > Voice Typing > Offline Speech Recognition.

Cara Ketik Pakai Suara 3 D20e5

Dengan begitu fitur ini masih bisa merespon suara kita meski dalam keadaan offline.

Langkah 4

Lalu pada tab All pilih Bahasa Indonesia. Langsung saja Download guys.

Cara Ketik Pakai Suara 4 0f22c

Langkah 5

Tunggu hingga proses download selesai, dan file terinstal di keyboard kita. Jika sudah, maka kini voice typing sudah siap.

Cara Ketik Pakai Suara 5 06c6e

Langkah 6

Sekarang kita buka WhatsApp dan pilih kontak yang ingin kamu hubungi. Munculkan keyboard, maka kamu akan melihat tombol speaker di sudut kanan keyboard.

Cara Ketik Pakai Suara 6 3b0d1

Tap dan tunggu hingga muncul perintah Speak Now. Jaka berikan videonya agar lebih mudah dipahami:

Apakah hanya bisa digunakan untuk chatting Whatsapp?

TIDAK! Fitur ini bisa kamu pakai untuk semua kebutuhan. Mengetik di browser, membalas DM Instagram, balas chat LINE, dan lainnya. Inti dari fitur ini adalah untuk menggantikan jari-jari kamu dari pekerjaan mengetik.

Akhir Kata

Nah, itu dia guys cara menggunakan fitur voice typing dari Jaka. Ayo buruan coba fiturnya sekarang. Semoga bermanfaat!

Baca juga artikel seputar Keyboards atau artikel menarik lainnya dari Chaeroni Fitri.

ARTIKEL TERKAIT
10 Keyboard Android Alternatif 585a0
10 Aplikasi Keyboard Android Terbaik 2018 (Alternatif Keyboard Bawaan)
Aplikasi Keyboard Emoji Terbaik Untuk Android 21d8a
5 Aplikasi Keyboard Emoji Terbaik untuk Android
Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat Whatsapp A0fa6
2 Cara Mudah Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat WhatsApp
Cara Kirim Stiker Whatsapp 9 Efb40
Cara Kirim Stiker di Whatsapp agar Chat Tambah Seru
APPS TERKAIT
Google Keyboard Icon
Gboard (Google Keyboard)
Apps Google
Whatsapp Icon
WhatsApp Messenger 2.20.64
Apps WhatsApp Inc.
Gbwhatsappinfo Icon
GBWhatsapp 13.10.2
Apps GBWhatsapp
Yowhatsapp 0e708
YoWhatsApp 8.45
Apps Yousef
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal