Inilah Cara Blokir Konten Porno Paling Ampuh Di Android

Default

Teknologi ibarat pedang bermata dua. Di tangan yang tepat, teknologi bisa memberi manfaat dan memajukan peradaban. Namun tanpa kontrol yang baik, teknologi justru bisa memberi dampak yang merusak. Internet adalah salah satu contoh menarik untuk itu.

Kemudahan dalam mengakses sesuatu melalui internet memberikan kebebasan yang sering kali disalahgunakan oleh orang-orang tidak bertanggung jawab. Salah satunya dalam kasus pornografi. Untuk itu, Jaka beri solusi untuk meminimalisasi dampak buruk internet terkait pornografi. Dengan cara blokir konten porno di smartphone Android kamu.

BACA JUGA
  • Takut Dosa? Ini Cara Blokir Situs Dewasa di Smartphone Androidmu
  • 7 Aplikasi Android Terbaik untuk Blokir Panggilan Telepon dan SMS

Cara Blokir Konten Porno Paling Ampuh di Android

Kita bisa menemukan konten apa pun di internet. Bahkan tak jarang, konten kurang pantas juga dapat ditemukan dengan mudah. Tapi bagaimana kalau konten seperti ini dilihat oleh anak-anak? Tentu saja, dampak yang ditimbulkan bisa jauh lebih merusak.

Untuk menjauhkan anak-anak dari konten-konten seperti ini, pemerintah selalu aktif memblokir situs-situs yang mengandung unsur pornografi. Tapi jika itu masih belum cukup, kamu bisa menggunakan SecureTeen Parental Control. Berikut cara blokir konten porno dengan aplikasi tersebut.

  • Unduh dan instal SecureTeen Parental Control. Kamu bisa menginstalnya langsung melalui Google Play Store. Agar pencarianmu lebih cepat, kamu bisa langsung memasukkan kata kunci SecureTeen Parental Control pada kolom pencarian Play Store.

    D1227cd08d97b45b615709e071f8993d
    Sumber foto: Foto: wikihow.com
  • Setelah aplikasi terinstal, jalankan aplikasi tersebut. Jika kamu belum memiliki akun, kamu bisa membuat akun baru dengan cara tap pada tombol register.

    Babc0a244f5b41b74cdcf7e105a6c39a
    Sumber foto: Foto: wikihow.com
  • Verifikasi perangkat yang akan digunakan dan tap "Next". Selanjutnya tap ** Add New Child Profile ** untuk membuat profile akun apa saja yang akan dibatasi aksesnya. Jika sudah selesai memasukkan detail profile, tap ** Active Now **.

    B9d60a720019b855f29bea3ec74c6e50
    Sumber foto: Foto: wikihow.com
  • Untuk mulai mengatur konten yang ingin diblok, langsung saja tap menu ** Set Device Rules ** yang bisa kamu jumpai di halaman dashboard.

    8ebe778c925e4eca21afa858f8803aab
    Sumber foto: Foto: wikihow.com
  • Jangan lupa login terlebih dahulu untuk mulai mengubah beberapa setting yang dibutuhkan.

    92331400f88c1fe2e05ff93d7d0472a4
    Sumber foto: Foto: wikihow.com
  • Jika sudah masuk, tap pada menu ** Category Settings **. Tunggu beberapa saat hingga jendela baru terbuka.

    6c0ec9264aa4294d9af70cc93dcbf7b0
    Sumber foto: Foto: wikihow.com
  • Pada jendela baru ini, kamu akan melihat beberapa kategori seperti entertainment, pornography, gambling, dating, addiction, dan lain-lain dengan tombol "blocked" di sampingnya. Untuk melakukan blokir pada konten tertentu, cukup tap tombol tersebut hingga berganti status dari ** Allowed ** menjadi ** Blocked **. Jika semua proses tersebut berjalan sukses, setiap website yang diakses melalui browser seperti Chrome atau browser Android lainnya akan diblokir secara otomatis oleh SecureTeen Parental Control.

    26ce56ad3106856fd95f35bb11d896d5
    Sumber foto: Foto: wikihow.com

Aplikasi SecureTeen Parental Control ini tidak hanya bisa digunakan untuk memblokir situs-situs porno saja. Kamu juga bisa memblokir situs-situs yang berbau perjudian, kencan online, dan masih banyak lagi. Kamu bisa mengubah batasan ini sesuai dengan kebutuhan.

Bagaimana menurutmu? Sangat bermanfaat kan aplikasi untu solusi bagaimana cara blokir konten porno pada Android kamu? Jika kamu punya alternatif aplikasi lainnya dengan fungsi yang sama? SIlakan share di kolom komentar di bawah ini ya.

ARTIKEL TERKAIT
Banner Nocamels Hacker
Mengenal Teknik Hacking Watering Hole dan Cara Mencegahnya
Banner Mygaming Razerketemu
Sempat Dicuri, Prototipe Laptop Gaming Tiga Monitor Razer Ketemu!
APPS TERKAIT
Adblock Icon
Adblock Browser for Android 1.0
Apps Adblock
Ad Block Plus
Adblock Plus 1.2.1
Apps AdBlockPlus
Line Whoscall Icon
LINE Whoscall- Caller ID&Block 3.12.1.1
Apps LINE Corporation and Gogolook
Vpn Master Icon
VPN Master-Free unblock proxy 4.1.0
Apps VPN Master
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal