5 Fakta Attack on Titan Season 4, Akhir Perjuangan Eren Yeager

Default

Attack on Titan Season 4 mungkin merupakan salah satu anime action terbaik yang masih bisa kamu nikmati sampai saat ini.

Anime yang berceritakan tentang manusia yang terkepung oleh raksasa ini bisa dibilang sangat fenomenal. Memiliki plot cerita yang menarik dan juga plot twist yang gak disangka membuat anime ini sangat layak untuk ditonton, geng.

Bukan hanya penggemar anime saja yang wajib menontonnya, kamu yang jarang menonton anime pun bisa dibuat penasaran akan kelanjutan ceritanya karena banyak pertanyaan yang akan membuat kamu semakin bertanya kelanjutan dari cerita ini.

Anime tersebut adalah Shingeki no Kyoujin atau Attack on Titan. Saat ini Attack on Titan sudah sampai Season 4. Sebelum menontonnya, kamu harus tau dulu fakta mengenai season 4 dari anime SNK ini.

Fakta Attack on Titan Season 4

Anime berjudul Shingeki no Kyoujin atau Attack on Titan adalah serial manga yang ditulis oleh Hajime Isayama.

Cerita manga ini sudah diadaptasi ke dalam anime televisi yang ditayangkan di Jepang. Season pertama dirilis pada bulan 7 April hingga 29 September 2013.

Anime yang berceritakan tentang manusia yang terkepung oleh raksasa ini bisa dibilang sangat fenomenal. Bukan hanya penggemar anime saja yang wajib menontonnya, kamu yang jarang menonton anime pun bisa dibuat penasaran akan kelanjutan ceritanya.

Belum nonton? Yuk, simak dulu beberapa hal yang harus kamu ketahui tentang anime ini.

1. Pertempuran Paling Besar Berbagai Ras

Attack On Titan Season 4 Episode 1 Release Date 69737

Kita bisa melihat hal tersebut pada Trailer Attack on Titan: The Final Season! Pembukaan awal yang memperlihatkan sudut pandang karakter dari Marley, seperti Falco Grice.

Bagi yang belum tahu/lupa apa itu Marley. Marley adalah sebuah negara digdaya. Tapi sekitar 1800 tahun lalu, kejayaan mereka terancam karena ulah Ymir Fritz.

Ymir Fritz ini adalah pemilik pertama kekuatan titan. Saat Ymir mati, jiwanya dikatakan terbagi jadi sembilan. Sembilan Titan Shifter ini lalu membentuk Kekaisaran Eldia.

2. Studio MAPPA yang Akan Menggarap Final Season

Attack On Titan Season 4 Manga Chapter 739a8

Kalau kalian melihat di situs resminya Attack on Titan, akan dianimasikan oleh MAPPA Studio.

Setelah pada season sebelumnya dikerjakan oleh Wit Studio. Untuk Final Season kali ini, ternyata berbeda lagi studionya, geng.

Tapi jangan khawatir, MAPPA studio juga akan menyajikan visual yang luar biasa pastinya. Bisa kita lihat pada Trailernya, Jaka rasa mereka gak akan mengecewakan para fans, dengan sajian visual yang agak berbeda.

3. Keterlibatan Hajime Isayama

Attack On Titan Season 4 Anime Fe8a5

Hajime Isayama ikut terlibat dalam proses pembuatan anime Attack on Titan musim keempat ini ternyata.

Bagi yang belum tau, beliau merupakan penulis manga dari Attack on Titan.

Musim keempat ini, Attack on Titan juga beralih dari Wit Studio menjadi Studio MAPPA. Hajime sangat berharap agar rumah produksi MAPPA dapat membuat kenangan baru lewat para animator kreatif nya.

4. Penundaan Waktu Rilis

Attack On Titan Season 4 Date Release Ccb70

Sayang sekali, geng, dibalik keseruan yang luar biasa dari anime Shingeki no Kyojin : Final Season! ini, kita mendapat kabar buruk tentang adanya penundaan untuk tanggal perilisannya.

Mengingat sekarang sedang masa krisis pandemi COVID-19. Mengakibatkan banyak distribusi anime terpaksa menunda jadwal yang sudah ditentukan sebelumnya.

Musim keempat Attack on Titan dijadwalkan rilis pada Oktober 2020. Tapi, sampai saat ini belum diketahui kapan tepatnya musim keempat ini akan dirilis.

Selain itu, masih juga belum diketahui apakah itu akan dipecah jadi dua bagian seperti musim-musim sebelumnya atau gak.

5. Akan jadi akhir

Attack On Titan Season 4 Ep 1 Ae291

Seperti diketahui, setelah sukses baik manga ataupun anime-nya di seluruh dunia, musim keempat Attack on Titan ini akan menjadi akhir dan gak akan ada lagi musim lanjutannya.

Selain animenya yang akan berakhir, manganya pun dikabarkan akan sampai pada akhir cerita. Hal ini pun dikonfirmasi oleh penulisnya sendiri.

Jadi, kalau kamu masih penasaran bagaimana kelanjutan cerita di season 4 nanti, kamu bisa baca manganya langsung, geng.

Hal yang Ditunggu fans di Season 4

Pada 29 Mei lalu, Attack on Titan merilis trailer season keempat yang rencanya akan dirilis pada Oktober 2020 mendatang.

Tentunya akan ada banyak hal baru yang ditampilkan pada musim terakhir seri ini.

Berikut ini adalah 5 hal yang paling ditunggu oleh para penggemar di Attack on Titan Season 4.

1. Pertarungan kedua antara Levi dan Zeke

Attack On Titan Season 4 Release Date 35e93

Seperti yang kita ketahui, pertarungan antara Levi melawan Beast Titan atau Zeke adalah pertarungan terbaik yang pernah terjadi dalam seri ini. Baik Levi dan Zeke, keduanya adalah yang terkuat di rasnya masing-masing.

Pertarungan antara Levi dan Zeke memang belum berakhir. Keduanya masih menyimpan dendam antara satu sama lain. Sementara Levi telah memberikan pukulan yang gak akan pernah dilupakan oleh Zeke, Zeke bersumpah bahwa dirinya akan menghancurkan Levi di lain waktu.

Tentunya, pertarungan kedua antara Levi dan Zeke adalah hal yang paling ditunggu-tunggu oleh para penggemar. Isayama harus menempatkan pertarungan ulang antara Levi dan Zeke di musim terakhir ini, karena hal ini akan menjadi daya tarik terbesar bagi seri Attack on Titan.

2. Dunia luar di balik tembok

Attack On Titan Season 4 Rilis C7c0b

Sejauh ini, anime Attack on Titan hanya berfokus terhadap perjuangan para karakternya di dalam tembok. Dan kini, orang-orang Paradis tersebut akhirnya dapat melihat dunia luar yang jauh lebih luas dan maju.

Sementara itu, pada akhir Attack on Titan Season 3, dunia luar ditunjukkan melalui cerita masa lalu Grisha, yang menunjukkan peradaban Marley yang sangat maju.

Para penggemar gak sabar untuk melihat bagaimana petualangan Eren dan kawan-kawan di dunia baru yang lebih luas ini.

3. Kembalinya Annie

Attack On Titan Season 4 Episode 1 29a1c

Setelah dikalahkan Eren pada musim pertama, Annie melindungi dirinya dengan mengurung dirinya sendiri di sebuah kristal yang sulit untuk dihancurkan.

Sejak saat itu, Annie gak pernah terlihat kembali hingga season 3 seri ini berakhir. Dialog para karakternya pun gak menceritakan bagaimana kondisi Annie yang berada di dalam kristal.

Namun, Annie terlihat kembali pada trailer season 4. Hal ini membuktikan bahwa mungkin Annie akan kembali untuk menyelesaikan masalahnya dengan Eren di musim terakhir seri ini.

4. Titan Shifter terakhir

Attack On Titan Season 4 Manga 3b145

Sejak dahulu, Ymir memiliki kekuatan yang sangat besar. Setelah kematiannya, para Eldian mewariskan kesembilan kekuatan Titan dari generasi ke generasi.

Hingga kini, ada 8 shifter yang kita ketahui yaitu Eren sebagai Attack dan Founding Titan, Armin sebagai Colossal Titan, Reiner sebagai Armored Titan, Annie sebagai Female Titan, Zeke zebagai Beast Titan, Ymir sebagai Jaw Titan, dan Pieck Finger sebagai Cart Titan yang akan dihadirkan dalam musim yang akan datang.

Diketahui, shifter kesembilan adalah War Hammer Titan. Seperti yang terlihat pada trailer, Titan Shifter ini akan hadir pada musim yang akan datang. Tentunya para penggemar gak sabar untuk melihat siapa sosok dibalik War Hammer Titan dan apa saja yang dapat dilakukan oleh Titan Shifter yang satu ini.

5. Armin menggunakan kekuatan Colossal Titan

Attack On Titan Season 4 Full Episodes Cbd45

Pada akhir musim ketiga, Armin berhasil menyerap kekuatan Colossal Titan setelah memakan Bertholdt. Para penggemar sudah melihat betapa besarnya kekuatan yang dimiliki oleh Colossal Titan.

Colossal Titan memiliki ukuran yang sangat besar, Titan ini sangat kuat dan sangat sulit untuk dikalahkan. Terlebih titan ini memiliki kekuatan untuk mengeluarkan hawa panas yang akan membakar siapa saja yang mencoba mendekatinya.

Penggemar gak sabar untuk melihat bagaimana cara Armin menggunakan kekuatan Colossal Titan. Hal ini akan menjadi hal yang sangat luar biasa jika Armin menggabungkan kejeniusannya dengan kekuatan yang sangat dahsyat.

Akhir Kata

Nah, itu tadi fakta dan hal yang paling ditunggu di Attack on Titan Season 4 yang sedang ditunggu jadwal resmi penayangannya, geng.

Ada hal lain yang paling kamu tunggu di musim keempat dari anime Attack on Titan ini? Share di kolom komentar ya!

Baca juga artikel seputar Film atau artikel menarik lainnya dari Ersa Syabilla Hasanah.

ARTIKEL TERKAIT
Gaya Attack On Titan Banner
Suka Anime Attack On Titan? Ini 6 Gaya Keren Mereka yang Bisa Kamu Tiru
Anime Dinantikan 2020 Banner 0d538
7 Anime yang Paling Dinantikan Tahun 2020, Ada Attack on Titan The Final Season!
Serial Anime Legendaris Banner C2c40
10 Serial Anime 90-an yang Paling Melegenda, Bikin Kangen Masa Kecil!
Anime Terbaru 2022 59a42
10 Rekomendasi Anime Terbaru dan Terbaik 2023, Ada Banyak Genre yang Bisa Ditonton!
4993072 7310311820 Maxre 1ba29
5 Karakter Anime Paling Overpower Sepanjang Masa, Lebih Kuat No. 1 Apa No. 3?
Karakter Anime Mati Paling Tragis 6f127
7 Karakter Anime dengan Kematian Paling Tragis, Bikin Mewek Seharian!
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal