Buat sebagian orang, main game tanpa cheat ibarat sayur tanpa garam. Biasanya, mereka bisa menggunakan Cheat Engine yang merupakan software atau aplikasi cheat game populer untuk beragam game Windows.
Menariknya software ini, bisa untuk semua game loh, geng. Tujuan dari adanya aplikasi ini adalah untuk memungkinkan bagi pengguna menemukan celah yang bisa membantunya dalam melanjutkan permainan.
Bahkan aplikasi cheat di game Windows ini memiliki banyak fitur yang nggak kalah menarik dan sayang untuk kamu lewatkan loh.
Berikut sudah Jaka rangkum sejumlah fitur yang dimiliki oleh Cheat Engine. Selain itu kamu juga bisa download Cheat Engine dalam artikel ini, geng.
Cheat Engine Terbaru, Fitur dan Link Download

Bermain game memang selalu menarik apalagi jika menggunakan sejumlah kode cheat game. Terutama ketika memainkan game-game PC terbaik milikmu.
Dengan memasang aplikasi Cheat Engine ini bakalan banyak membantu kamu dalam memainkan dan mengatasi kesulitan dalam permainan game yang tengah kamu mainkan.
Langsung saja tanpa menunggu terlalu lama, berikut ini Jaka sajikan sejumlah fitur dari aplikasi Cheat Engine. Selain itu kamu juga bisa download aplikasi ini dalam link yang sudah disajikan di artikel ini.
Fitur Aplikasi Cheat Engine
Sebelum kamu mulai bermain game di PC Windows menggunakan Cheat Engine ini, baiknya kamu simak dulu beberapa fitur kelebihannya berikut ini. Hal ini penting untuk memaksimalkan fitur yang dimiliki Cheat Engine.
Ada juga fitur yang bisa mendukung kamu untuk menggunakan cheat game jadul yang legendaris loh, geng. Simak baik-baik sampai selesai, ya.
1. Untuk Semua Game Windows

Kalau Jaka bilang semua game Windows, maka Cheat Engine bisa digunakan untuk semua tipe game yang ada di Windows. Termasuk game simulator di PC loh.
Bahkan juga game-game terbaru saat ini, seperti Resident Evil 3 ataupun lainnya. Kamu bisa membuat Hit Points, misalnya, menjadi maksimal dan regenerasinya jadi lebih cepat dari normal.
Sehingga dengan Cheat Engine, kamu nggak perlu bingung lagi untuk mencari aplikasi atau software yang sesuai dengan game yang kamu pakai. Karena semua sudah ada di Cheat Engine.
2. Cheat Fleksibel

Sebagai informasi, aplikasi ini merupakan Hex Editor, jadi bukanlah cheat yang siap pakai. Sehingga kamu tetap perlu mengubah hex selama bermain.
Maka cheat yang akan kamu gunakan, tentu bergantung dengan nilai hex yang akan kamu ubah. Namun fitur pada Cheat Engine untuk mengubah hex ini cukup mudah.
Selain itu, hal menarik lainnya adalah kamu bisa mengubah hex tersebut menjadi bisa apa saja. Jadi kamu bisa uji coba hex dalam bentuk apapun untuk menghasilkan cheat yang diinginkan.
3. Fitur Masking

Kabar gembira untuk kamu penggemar game PC online. Karena aplikasi Cheat Engine ini memiliki fitur yang namanya masking.
Apa itu fitur masking? Jadi, ketika kamu menggunakan software ini di game online, fitur ini akan bekerja untuk menyembunyikan aplikasi ini.
Dengan begitu, kamu bakalan tetap puas bermain game online di PC tanpa ketahuan menggunakan cheat selama permainan berlangsung.
4. Cocok untuk Game Browser

Kamu tentu tahu game browser, seperti game T-Rex Google Chrome? Maksudnya game yang menjadi ekstensi tambahan pada browser seperti Candy Crush Saga.
Ternyata memainkan beragam game di Google Chrome juga ada cheat-nya. Nggak cuma game software khusus seperti game offline atau online.
Cheat-nya yaitu dengan memakai software Cheat Engine ini, geng. Cara penggunaannya sama persis dengan game offline umumnya.
5. Software Ringan

Kelebihan lainnya dari aplikasi Cheat Engine adalah nggak memakan banyak memori dari PC, lantaran ukurannya yang kecil dan ringan.
Bahkan untuk ukuran aplikasi yang canggih dan multifungsi ini, ternyata mudah di-download dengan ukuran sekitar 10MB.
Sehingga bisa membuat aplikasi dapat ini dapat dijalankan di semua PC dan laptop. Kamu nggak perlu pusing memikirkan kapasitas memori yang ada di dalam perangkatmu lagi.
Download Cheat Engine Terbaru 2020
Setelah Jaka menjabarkan fitur-fitur yang dimiliki Cheat Engine, tentu kamu ingin segera download aplikasinya, kan?
Tenang, Jaka sudah siapkan link download Cheat Engine di bawah ini. Dijamin free dan bisa langsung kamu gunakan untuk cheat saat bermain game di PC Windows milikmu!
Detail | Cheat Engine |
---|---|
Developer | Cheat Engine |
OS Minimal | Windows 7 atau lebih |
Ukuran | 10MB |
Download Cheat Engine di sini:
Akhir Kata
Itu tadi sejumlah penjabaran dari fitur-fitur menarik dari Cheat Engine untuk Windows, geng. Selain itu sudah Jaka sediakan link untuk kamu gunakan untuk download aplikasi tersebut.
Agar kamu makin puas memainkan beragam game Windows dengan menggunakan cheat sehingga memaksimalkan pengalaman bermainmu.
Adakah aplikasi atau software yang ingin kamu download juga dari JalanTikus? Tinggalkan pesanmu dalam kolom komentar, ya.
Baca juga artikel seputar Apps atau artikel menarik lainnya dari Ilham Fariq Maulana