Mendadak Tajir, Petani Ini Temukan Berlian Seharga Rp976 Juta di Ladang

Default

Nasib beruntung didapati oleh seorang petani kurang mampu asal India, selepas dirinya menemukan sebuah berlian yang rupanya bernilai ratusan juta.

Melansir dari Gulf News, Anandilal Kushwaha tiba-tiba mendapati sebuah batu mulia 10,69 karat di tanah yang ia sewa dari pemerintah negara bagian Madhya Pradesh.

Pria warga desa Ranipur ini mendapati harta bernilai 5 juta Rupee atau sekitar Rp976 juta ketika ia tengah menambang di ladangnya tersebut.

Belakangan diketahui kalau dirinya melakukan aktivitasnya tersebut selama satu tahun.

Petani Temukan Berlian 6001e

"Saya dan rekan-rekan saya telah menambang di tanah sewaan kami selama satu tahun terakhir. Kami tidak dapat percayai apa yang kami lihat ketika menemukan berlian dengan kualitas dan ukuran yang begitu tinggi," tutur Kushwala.

Ia kemudian mengirimkan potongan berlian temuannya tersebut kepada departemen pertambangan distrik Panna yang di mana sesuai dengan persyaratan sewa dari pemerintahan negara bagian.

Kembali mujur, Kushwaha belum lama ini kembali menemukan sebuah berlian 0,7 karat di ladang yang ia 'tambang' tersebut.

Bisa dikatakan kalau Pemerintah Madhya Pradesh menyewakan sebidang kecil tanah di kawasan cadangan berlian Panna untuk para petani dan pekerja setempat.

Hal ini ditujukan untuk kegiatan menambang dengan menitipkan hasilnya kepada petugas pertambangan kabupaten.

Namun, jangan salah, meski lahan ini diserahkan kepada petani dan pekerja setempat. Namun, para penambang mengikuti aturan di bawah Peraturan Pembangunan Pertambangan dan Mineral (MMDR) di India.

Salah satu peraturannya adalah temuan berlian bakal dilelang dan keuntungannya akan diberikan kepada penemu usai dikurangi royalti dan pajak.

Distrik Panna yang berada di Bundelkhand, Madhya Pradesh, dikenal sebagai gudang cadangan berlian yang terkenal sangat melimpah.

Maka tak heran kalau kamu akan mendapati ladang pertanian berubah menjadi pertambangan di wilayah ini. Serupa dengan gunung berlian di Kongo.

Baca juga artikel seputar Viral atau artikel menarik lainnya dari Ilham Fariq Maulana.

BACA JUGA

Gak Nyangka Banget! 7 Video YouTube dengan Views Terbanyak Sepanjang Masa

16 Aplikasi Penghasil Uang Tercepat 2021, Langsung Cair & Terpercaya!

Download Alight Motion Pro MOD APK v3.6.4 Terbaru 2021 | Free & No Watermark!

7 Artis Indonesia yang Nikah Sama Pemuka Agama | Adem Ayem Dunia-Akhirat

5 Kisah Cinta Pro Player Paling Heboh, Kekerasan & Perselingkuhan!

ARTIKEL TERKAIT
Yakutiasouth 99326
Inilah Republik Sakha, Gudang Berlian Super Dingin di Rusia!
 28480
Mengenal Ambergris, Muntahan Paus Bernilai Miliaran Rupiah yang Langka dan Bikin Kaya
Untitled Design 2021 03 15t120726 520 C09d9
Sama Seperti Bumi, Ternyata di Bulan Banyak Sampah | Sampah Alien?
Untitled Design 2021 03 10t163854 599 E1d66
10 Alasan Konyol Ini Bikin Pesawat Delay, Gara-Gara Kentut Sampai Kabel Digigit Tikus!
Untitled Design 2021 03 09t171155 451 23861
Suku Mante, Leluhur Suku Aceh yang Masih Hidup Sampai Sekarang
Tags Terkait: kayaFinansial
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal