Suksesnya Acara JalanTikus di Kantor Google Indonesia

Default

JalanTikus pada tanggal 15 November 2014 kemarin mengadakan event bertajuk ** Kenapa Harus Android? ** yang berlangsung di kantor Google Indonesia di gedung Sentral Senayan II Office Tower dan diikuti oleh 34 peserta yang sebelumnya telah diseleksi oleh pihak panitia. Tidak ada kata yang bisa kami ucapkan selain banyak terima kasih kepada teman-teman sekalian yang telah ikut serta bersama JalanTikus dalam menghebohkan kantor Google Indonesia pada hari Sabtu kemarin.

Google Event1

Google Event7

Event yang berlangsung mulai pukul 13.00 WIB tersebut diisi dengan diskusi hangat, dibawakan oleh Romi Hidayat dari redaksi JalanTikus dan menitikberatkan pembahasannya mengenai fitur-fitur Android beserta tips memilih perangkat Android yang baik. Suasana semakin meriah ketika memasuki sesi tanya jawab yang disambut dengan antusias oleh peserta. Berikutnya disambung dengan pengumuman pemenang berhadiah goodie bag, Powerbank, dan smartphone Smartfren Andromax Z yang diseleksi dari audience berdasarkan dengan pertanyaan terbaik.

Google Event8

Google Event10

Kemeriahan tidak berakhir sampai disitu. Selepas sesi diskusi berakhir, maka sesi berikutnya merupakan yang ditunggu-tunggu oleh para peserta karena mereka diizinkan untuk ikut serta dalam tur keliling kantor Google Indonesia dan mencoba berbagai fasilitas yang disediakan. Jangan salah, di kantor Google kamu tidak akan menemukan suasana seperti kantor pada umumnya.

Google Event11

Google Event9

Lihat sendiri kan, suasana kantor Google yang sangat nyaman tersebut bahkan didukung dengan area bermain dan istirahat yang mantap banget. Gimana nggak betah coba kalo suasananya kayak gitu? Bisa-bisa para peserta gak pulang-pulang.

Oh iya, selamat ya untuk para pemenang dengan pertanyaan terbaik. Ini dia foto mereka:

Google Event2

Google Event3

Google Event4

Google Event5

Google Event6

Download PPT: Kenapa Harus Android?

Download Foto-Foto Kegiatan

Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal