Mencengangkan! Inilah Pekerjaan Pertama 8 CEO Perusahaan Teknologi

Default

Sebelum berada di puncak kesuksesannya seperti sekarang, tentunya ada banyak sekali usaha yang telah dilakukan oleh para CEO perusahaan teknologi.

Salah satu bentuk usaha tersebut adalah pekerjaan pertama yang mereka lakukan sampai akhirnya bisa mengantarkannya ke poisisi sekarang.

Jika sebagian dari kamu menyangka kalau para CEO perusahaan teknologi tidak mengalami masa-masa sulit di awal karirnya, kamu salah besar, geng.

Karena kenyatannya mereka harus mengawali karirnya dengan pekerjaan pertama yang mungkin nggak banyak orang percaya.

Pekerjaan Pertama CEO Perusahaan Teknologi

Nggak begitu saja meraih kesuksesannya dengan menjabat sebagai CEO dari perusahaan teknologi ternama, rupanya perjalanan karir mereka penuh perjuangan lho, geng.

Bahkan, pekerjaan pertama mereka pun cukup mengejutkan banyak orang karena nggak disangka bisa mengantarkannya ke kesuksesan seperti sekarang.

Penasaran apa saja pekerjaan pertama para CEO perusahaan teknologi? Yuk, cari tahu jawabannya di artikel Jaka selengkapnya berikut ini.

1. Jeff Bezos

Jeff Bezos Custom 4ca9a

Menjabat sebagai pendiri, chairman, CEO, presiden dan pemilik saham mayoritas salah satu perusahaan terbesar di dunia, Amazon, Jeff Bezos bahkan dinobatkan sebagai orang terkaya nomor satu di dunia.

Pada September 2018 lalu diketahui kekayaan bersih Jeff bahkan mencapai $165 miliar USD atau setara dengan lebih dari Rp2.3 triliun.

Tapi, kesuksesan Jeff sekarang ini rupanya nggak lepas dari bayang-bayang masa sulitnya di masa lalu, geng.

Di usianya yang masih 16 tahun, Jeff ternyata pernah memiliki pengalaman bekerja di restoran cepat saji McDonald's sebagai juru masak dengan bayaran $2.69 atau sekitar Rp37.000 per jam-nya.

2. Evan Spiegel

Evan Spiegel Custom C592c

Menjadi pendiri dari salah satu media sosial populer, Snapchat, ternyata seorang Evan Spiegel juga pernah merasakan kerasnya hidup lewat pekerjaan pertamanya lho, geng.

Evan Spiegel sendiri memulai karir pertamanya dengan magang di sebuah perusahaan minuman energi, Red Bull, tanpa bayaran.

Selain itu, semasa kuliah Evan juga pernah bekerja sebagai karyawan magang di perusahaan biomedis, instruktur karir di Cape Town, dan anggota tim proyek TxtWeb di Intuit.

Berkat kerja kerasnya tersebut, Evan akhirnya bisa sukses meraih posisinya sekarang ini sebagai CEO aplikasi Snapchat, geng.

3. Elon Musk

Elon Musk Custom C95fc

Dikenal dengan ide-ide gilanya mengenai penjelajahan Mars oleh manusia lewat perusahaan teknologi miliknya, SpaceX, Elon Musk juga ternyata punya pekerjann pertama yang cukup mencengangkan lho, geng.

Nggak jauh-jauh dari dunia teknologi, Musk rupanya pernah menjual video game buatannya yang diberi nama Blastar ketika dia berumur 12 tahun.

Kala itu Musk membuat coding game sendiri dan kemudian menjualnya ke sebuah majalah komputer bernama PC Magazine seharga beberapa dollar.

4. Jack Dorsey

Jack Dorsey Custom Aac39

Di balik populernya media sosial Twitter saat ini, Jack Dorsey lah orang berjasa yang telah menciptakan sekaligus menjabat sebagi CEO-nya, geng.

Tumbuh sebagai sesosok remaja yang menyukai apapun yang berkaitan dengan kota dan peta, Dorsey rupanya pernah berkeinginan untuk bisa bergabung dalam industri pengiriman.

Sayangnya, ketika Dorsey ingin melamar pekerjaan ke salah satu perusahaan pengiriman di New York, Dispatch Management Services, dia menemukan kendala di mana tak terdapat informasi kontak mengenai perusahaan tersebut.

Menemukan celah di server website perusahaan tersebut, Dorsey akhirnya menemukan kontak email perusahaan dan memanfaatkannya untuk mengirimkan email ke perusahaan mengenai celah web tersebut.

Dari situlah, akhirnya Dorsey berhasil mewujudkan impiannya untuk bisa bergabung di industri pengiriman, geng.

5. Larry Ellison

Larry Ellison Custom 27323

Menjabat sebagai salah satu pendiri sekaligus CEO dari perusahaan perangkat lunak database Oracle Corporation, pekerjaan pertama Larry Elisson juga ternyata nggak jauh-jauh dari dunia teknologi, geng.

Larry yang memiliki minat dan keahlian dalam ilmu komputer akhirnya memutuskan untuk bekerja sebagai programmer di awal perjalanan karirnya.

Dia juga pernah bekerja di Amdahl Corporation dan Ampex Corporation untuk membangun database.

6. Kevin Systrom

Kevin Systrom Custom 14333

Sebelum terjun ke dalam dunia teknologi dan mendirikan media sosial Instagram, Kevin Systrom rupanya mengawali karirnya sebagai petugas di sebuah toko kaset di Boston, geng.

Setelah itu dia melanjutkan studinya di Standford University dan mengambil jurusan Management Science and Engineering.

7. Michael Dell

Michael Dell Custom Ce426

Dari akhiran namanya mungkin sebagian dari kamu sudah bisa menebak kalau Michael Dell adalah pendiri perusahaan komputer Dell, Inc.

Pernah menjadi salah satu orang terkaya di dunia urutan ke-4 dalam daftar Forbes Amerika tahun 2005 lalu, Michael ternyata mengawali karirnya di industri yang sangat berbeda jauh dari pekerjaannya sekarang, geng.

Di umurnya yang masih belia yaitu 12 tahun, Michael rupanya pernah bekerja sebagai tukang cuci piring di salah satu restoran China di Houston, Texas.

Dari pekerjaannya tersebut Dell menerima upah sebesar $2.30 USD per jam.

8. Eric Schmidt

Eric Schmidt Custom 0b84b

Sebelum menjabat sebagai CEO di salah satu perusahaan teknologi raksasa, Google, pada tahun 2001 hingga 2011 lalu, Eric Schmidt ternyata memulai karirnya sebagai pembuah chipset lho, geng.

Eric bekerja di sebuah perusahaan chipset untuk perangkat konsol game seperti Nintendo dan Sega bernama Zilog.

Sudah lama malang melintang di perusahaan teknologi, maka nggak heran jika Eric akhirnya bisa menjabat posisi CEO di Google.

Akhir Kata

Nah, itulah tadi pekerjaan pertama dari ketujuh CEO perusahaan teknologi populer yang jarang diketahui orang, geng.

Meskipun beberapa di antaranya memulai karir yang sama sekali nggak berkaitan dengan industri yang ditekuninya sekarang, tapi usaha dan kerja keras yang mereka lakukan sudah berhasil membawanya berada di posisi tinggi sebuah perusahaan.

Baca juga artikel seputar HP China atau artikel menarik lainnya dari Shelda Audita.

ARTIKEL TERKAIT
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal