Ketika hampir semua orang menginginkan smartphone flagship dengan layar 5,5 inci atau yang lebih besar, Apple berhenti sejenak dan monoleh ke belakang. Ya, masih ada orang-orang yang tidak ingin meng-upgrade ke smartphone yang lebih besar.
Itulah bagaimana legenda iPhone SE dimulai. Meski bertubuh iPhone 5s, namun punya jeroan iPhone 6s. Dengan prosesor yang lebih cepat, kemampuan kamera lebih baik, dan dukungan Apple Pay.
Apple iPhone SE Smartphone 4 Inci Terakhir Apple

Sumber foto: Foto: PhoneArena
Soal data penjualan, iPhone SE memang tidak menonjol tapi tidak juga dikatakan sedikit. Pada saat setelah peluncurannya, pada kuartal tersebut iPhone SE menyumbang 5,1 persen dan itu lumayan untuk ukuran smartphone 4 inci.
Pertanyaannya apakah Apple bakal merilis generasi penerus dari iPhone SE? Ada banyak orang-orang yang tidak peduli dengan smartphone layar besar dan lebih suka memiliki smartphone yang mudah diselipkan ke kantong celana.

Dilansir dari PhoneArena, jawabannya telah diungkap oleh analis asal China yakni Pan Jiutang. Kabar buruknya, ia mengatakan bahwa iPhone SE akan menjadi smartphone 4 inci yang terakhir dari Apple.
Artinya buat kamu yang naksir iPhone SE harus beli sekarang sebelum di discontinued. Meski begitu, kamu juga nggak perlu sedih. Kabarnya Apple telah menemukan cara untuk membuat perangkat dengan bezel yang sangat tipis dan artinya iPhone layar 4,7 inci juga akan memiliki ukuran yang sangat kompak. Bagaimana pendapat kamu?
Baca juga artikel seputar iPhone atau tulisan dari Lukman Azis lainnya.