Sukses Move On, Mantan CEO Yahoo Beralih Gunakan Gmail

Default

Persaingan panjang antara Yahoo dan Google tampaknya akan segera memasuki babak akhir. Saling baku hantam melalui berbagai produknya seperti layanan e-mail, mesin pencari, dan produk lainnya, nama terakhir hampir selalu unggul atas pesaingnya.

Hal ini juga terlihat ketika sang CEO Yahoo memutuskan untuk resign dari perusahaan yang telah berdiri sejak tahun 1995 tersebut. Padahal, ia sebelumnya sempat menjadi pegawai Google untuk jangka waktu yang tergolong panjang. Sesaat setelah resmi tak lagi menjabat, ia mengeluarkan pernyataan mengejutkan.

BACA JUGA
  • Ini Alasan Kenapa Nama Yahoo Diganti Menjadi Altaba!

Mantan CEO Yahoo Beralih Gunakan Gmail

Mayer Eks Yahoo
Sumber foto: Sumber: techstory.in

Namanya adalah Marissa Mayer. Wanita kelahiran 30 Mei 1975 ini sempat bekerja untuk Google selama 13 tahun. Ia memegang peranan penting dalam mendesain berbagai produk Google seperti Google Search, Google Images, Google Maps, Google News hingga Gmail. Barulah pada Juli 2012, Mayer ditunjuk sebagai presiden dan CEO Yahoo.

Sayangnya, beberapa hari yang lalu Mayer resmi mengundurkan diri dari jabatannya terkait masalah akuisisi perusahaan. Tak hanya itu, ia dikabarkan langsung move on seketika dengan kembali menggunakan produk-produk Google, yang notabene merupakan hasil ciptaannya sendiri.

Marissa Mayer
Sumber foto: Sumber: Twitter

Dalam sebuah konferensi pers di London, Mayer dengan antusias menyatakan keinginannya untuk kembali menggunakan layanan Google, terutama mengaktifkan kembali akun Gmail miliknya. Mungkin saja karena selama ini berstatus sebagai CEO Yahoo, ia mau tidak mau harus menggunakan Yahoo Mail. Intinya, ia nampak lebih nyaman dengan fitur yang disediakan Google. Mungkinkah Mayer juga akan kembali ke kantor lamanya?

Baca juga artikel seputar Gmail atau artikel menarik lainnya dari Reynaldi Manasse.

ARTIKEL TERKAIT
Email Forwarding Yahoo Banner
Cegah Ditinggalkan Pengguna, Yahoo Gunakan 'Cara Kotor'
7dabab6d1dd457059a23d52112b7b760
Waspada Hacker! Ini 5 Tips Untuk Mengamankan Akun Gmail
APPS TERKAIT
Yahoo Mail Android
Yahoo Mail 5.12.4
Apps Yahoo
Gmail Icon
Gmail 2020.02.16.297705979
Apps Google
Jalantikus Icon
JalanTikus 2.5.2
Apps JalanTikus.com
Babe Baca Berita Indonesia Icon
Babe - Baca Berita 7.6.2
Apps Mainspring
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal