Dapet Duit Ratusan Juta, Para Developer Ini Sukses Menang LINE Developer Challenge 2017

Default

Masih ingatkah kamu dengan kompetisi LINE Developer Challenge 2017 yang pernah JalanTikus sebutkan? LINE Indonesia sukses menjaring 399 developer lokal dari seluruh Indonesia untuk terus berkarya dan ikut andil dalam pengembangan BOT.

LINE DEV Challenge 2017 didukung oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dan Dicoding. Pendaftaran kompetisi ini telah dimulai sejak 2 Februari 2017 hingga 31 Maret 2017. Kompetisi ini merupakan kompetisi terbuka bagi developer tanah air yang mengembangkan BOT dengan menggunakan LINE@ Messaging API (LINE ChatBot) serta juga menjadi terobosan dan solusi bisnis untuk mengembangkan sebuah produk yang bisa digunakan seluruh lapisan masyarakat.

BACA JUGA
  • DEV WEEK 2017, Gerbang Arah Baru LINE di Bidang Teknis

Jajaran Developer Pemenang LINE Developer Challenge 2017

Vip Line

LINE Developer Challenge dibagi menjadi tiga kategori, yaitu kategori Utilitas, Game, dan Student. Kategori Utilitas digunakan untuk BOT yang membuat tugas-tugas sehari lebih mudah. Kategori Game sendiri adalah BOT yang sangat interaktif dan mendekatkan pengguna. Serta kategori student yang diikuti pelajar dan mahasiswa.

12 BOT Terbaik yang Terpilih pada LINE Developer Challenge:

Kategori BOT Terbaik
Utilitas Hello Yuu

GetDiskon

Cek-Resi Bot

MasakYuk!
Game Pablow

LoveGet!

Hi Yuri

Othello
Student Librarypedia

Leptons

Tanya Jalan

Qiwi Portal

Pemenang diumumkan pada hari ini, 13 April 2017 dan JalanTikus berkesempatan meliput langsung ke acara LINE Developer Challenge 2017 di The Hall 8th Senayan City! Berikut adalah pemenang di setiap kategorinya:

Para Pemenang

Pemenang Kategori Game

  1. Pablow Rp100.000.000 dan $120.000 Azure Credit
  2. Othello Rp75.000.000
  3. LoveGet! Rp50.000.000

Pemenang Kategori Utilitas

  1. Get Diskon Rp100.000.000
  2. Helo Yuu Rp75.000.000
  3. MasakYuk Rp50.000.000

Pemenang Kategori Student

  1. Qiwi Portal Rp50.000.000
  2. Tanya Jalan Rp30.000.000
  3. Librarypedia ITB Rp20.000.000

Pemenang Hadiah Utama

Linedev
Sumber foto: Hi Yuri Mendapatkan Rp250.000.000 dan $120.000 Azure Credit

Selain Bekraf dan Dicoding, LINE juga bekerjasama dengan IBM, Microsoft, Kejora, Kata.ai, Berkarya Indonesia, Omah TI, dan masih banyak lagi dalam menyukseskan acara ini.

ARTIKEL TERKAIT
Banner Pinterest Lineinovasi
Makin Canggih! Ini Inovasi Terbaru Dari LINE Versi 7.1.0
APPS TERKAIT
Line Lets Get Rich Apk Icon
LINE Let's Get Rich
Games LINE Corporation
Line For Android Icon2 Icon
LINE for Android 10.0.2
Apps Naver
Line Purple Icon
LINE (Purple) 4.6.0
Apps Naver
20130131112039_546
LINE Komputer 4.8.3.1128
Apps Naver
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal