Ikan adalah hewan yang hidup di air dan bernapas dengan insang. Diketahui, jumlah spesies mereka mencapai hingga lebih dari 27.000 di seluruh dunia.
Pada dasarnya, air memang menjadi habitat utama ikan. Tapi, ternyata ada juga ikan yang justru tetap bisa bernapas di daratan, loh.
Berbeda dengan ikan pada umumnya, ikan-ikan berikut ini bisa hidup di air dan daratan tergantung dengan situasi. Penasaran? Simak selengkapnya di bawah ini!
1. Mangrove rivulus

Ikan Mangrove rivulus merupakan salah satu ikan yang mampu bernapas di daratan. Ikan yang hidup di daerah perairan tropis ini mampu melompat ke darat saat kondisi air menjadi terlalu hangat.
Setelah berada di daratan selama setengah menit, suhu tubuhnya akan langsung menyesuaikan dengan lingkungan di sekitarnya.
Selain itu, ikan ini memiliki kulit khusus yang bisa berperan sebagai insang untuk menjaga kadar garam. Fakta paling unik mengenai ikan Mangrove rivulus adalah rupanya ia bisa mati karena kepanasan, loh.
Tak heran kalau ikan rivulus tak segan pergi ke tempat yang lebih sejuk untuk bertahan hidup. Selain karena suhu air yang terlalu hangat, Mangrove rivulus juga tak segan pergi ke daratan apabila kadar air terlalu asam, karbondioksida terlalu tinggi, dan kadar oksiden terlalu rendah di air.
2. Ikan Paru (Lungfish)

Selanjutnya, ada ikan paru yang diklaim sebagai hewan prasejarah karena kelangsungan hidup mereka selama hampir 400 juta tahun. Ikan yang bisa ditemukan di habitat air tawar Afrika ini bertahan hidup lewat proses estivasi.
Nah, proses estivasi ini sangat mirip dengan hibernasi. Ikan Paru atau Lungfish mampu mengeluarkan kepompong lendir untuk melindungi dirinya dari situasi kering.
Hal ini dilakukan apabila perairan sudah mengering dan ikan ini terpaksa menggali ke dalam lumpur untuk dapat terus bertahan hidup.
3. Mudskipper

Mudskipper adalah ikan yang unik, soalnya ikan ini lebih nyaman berjalan di atas lumpur daripada terendam di dalam air. Hal ini disebabkan karena ikan ini termasuk golongan amfibi yang dapat hidup di luar air.
Biasanya, ikan Mudskipper sering ditemukan di daerah hutan bakau. Cara berjalannya adalah dengan melengkungkan tubuhnya yang berotot ke samping dan merangkak di atas lumpur menggunakan sirip dan ekornya.
Lantas, bagaimana cara Mudskipper bernapas di daratan? Ikan ini mampu bernapas lewat kulit basah mereka dan menahan air di ruang insang yang membesar.
Baca artikel mengenai Sains atau artikel menarik lainnya dari Michelle Cornelia.
BACA JUGA
7 Artis Indonesia Paling Kaya, Hartanya Sampai Ratusan Miliar!
5 Artis Indonesia yang Suka Naik Angkutan Umum, Padahal Punya Mobil Mewah!
5 Hewan Purba yang Masih Hidup di Indonesia | Bikin Takjub Dunia!
5 Asisten Artis Indonesia yang Cantiknya Menyaingi Sang Bos, Bagaikan Model!
5 Artis Indonesia yang Pernah Bekerja Jadi Pembantu, Sekarang Kaya Raya!