Hal yang bernyawa suatu saat pasti akan menemui akhir kehidupannya. Entah karena kecelakaan atau penyakit. Suatu penyakit yang dapat membawa seseorang pada kematian tentu tidak dapat dianggap remeh. Virus-virus di balik penyakit tersebut tentu tidak mudah ditanggulangi.
Virus-virus di bawah ini diyakini dapat menjadi faktor awal kepunahan umat manusia karena hingga kini sudah memakan banyak korban jiwa dan korban materil. Virus apa sajakah itu?
4 Virus Mematikan Ini Bisa Menyebabkan Kepunahan Manusia
1. Measles Virus
Measles merupakan virus di balik penyakit campak yang menjadi salah satu penyumbang kematian manusia yang besar. Virus yang sudah ada sejak 150 tahun ini sudah menyebabkan 218 juta orang terinfeksi dengan sepertiga penderitanya berakhir dengan kematian. Virus ini masih menyerang 30 juta penduduk di seluruh dunia setiap tahunnya. Meskipun penderita tidak sampai menyebabkan kematian, namun penderitanya bisa mengalami kebutaan permanen.
2. Rotavirus
Rotavirus adalah salah satu wabah penyakit paling mematikan di dunia. Virus ini membuat penderitanya infeksi usus dan menyebabkan penyakit diare parah. Pada tahun 2008, lebih dari 457 jiwa anak-anak kecil di bawah usia 6 tahun meninggal dunia akibat virus ini menurut dokumentasi WHO.
3. Ebola
Wabah mematikan virus Ebola pertama kali ditemukan pada tahun 1976 di Republik Kongo serta Negara Sudan. Virus ini ini diduga ditularkan lewat tubuh kekelawar pemakan buah yang dengan cepat menyebar melalui kontak cairan tubuh, darah, jaringan syaraf penderita yang terinfeksi. Penyakit ini membunuh 100 juta jiwa setiap tahunnya dari penderita di seluruh dunia.
4. Virus HIV
Human Immunodeficiency Virus (HIV) hingga saat ini belum ditemukan obatnya namun para ahli masih tetap berusaha menemukan obat yang tepat. Virus HIV menyerang sistem kekebalan tubuh dan melumpuhkan kemampuan tubuh untuk melawan serangan infeksi dan berbagai penyakit. Sejak pertama kali ditemukan pada 5 Juni 1981 hingga tahun 2016 ini, virus HIV sudah memakan lebih dari 38,6 juta nyawa.
Seram-seram sekali ya.. Menurut kamu, mana virus yang paling mudah memusnahkan manusia? Tulis pada kolom komentar ya.