REVIEW THE MAN FROM U.N.C.L.E.

Default

THE MAN FROM U.N.C.L.E. yang diadaptasi dari serial televisi jadoel (tayang 1964-1968) ini berkisah tentang lika-liku kehidupan kelompok sepasang mata-mata zaman Perang Dingin bernama Napoleon Solo (Amerika) dan Ilya Kuryakin (Russia). Kini setelah lima decade lebih, serial televisi tersebut diangkat ke layar lebar dengan sederet bintang ternama seperti Henry Cavill, Alicia Vikander dan Armie Hammer. Meski ditayangkan di tahun 2015, film besutan Sutradara Guy Ritchie ini tetap menjaga setting cerita dan desain serta karakterisasinya seperti di tahun 60an. Seperti apa?

End

The Most Stylish Movie?

Diantara hingar-bingar film-film musim panas berbujet besar dan menawarkan ledakan-ledakan bombastis, THE MAN FROM U.N.C.L.E. lebih menonjolkan aspek sinematografi dan alur cerita serta kekocakan banter antar dua rival yang dipaksa bekerja sama, Solo dan Kuryakin. Kedua agen khusus asal Amerika dan Rusia ini memiliki gaya yang sama sekali berbeda. Jika Solo digambarkan sebagai pria playboy serba bisa yang memiliki citarasa fashion tinggi, Kuryakin adalah pria maskulin kaku (namun super kuat!) yang lebih memilih kekerasan untuk menyelesaikan semua permasalahan yang dihadapinya.

Girl

Meski memiliki watak dan cara kerja yang saling bertolak belakang, Solo dan Kuryakin pun akhirnya mau tak mau bekerja sama untuk mencari keberada seorang ilmuwan nuklir yang diketahui telah diculik oleh sekelompok orang tak bertanggung jawab dan memiliki waktu yang sangat singkat untuk bisa segera menemukan sang ilmuwan. Mengingat hulu ledak nuklir tersebut kemungkinan besar sudah hampir rampung dan segera akan dijual kepada penawar tertinggi.

Untuk menuntaskan misinya tersebut, mereka bekerja sama dengan putri sang ilmuwan yang cantik dan memiliki kemampuan unik dalam mengulik kendaraan bermotor, Gaby Teller (Alicia Vikander). Bersama-sama mereka berusaha untuk mendekati Victoria Vinciguerra (Elizabeth Debicki) yang dicurigai mengetahui keberadaan sang ilmuwan. Dari situ petualangan seru, kocak dan mengharukan pun dimulai, lengkap dengan bumbu romansa kikuk antara Teller dan Kuryakin. Sisanya? Kamu tonton sendiri deh! Sayang kalo dispoilerin disini.

Menghibur, Kocak, Wajib Tonton!

Setelah dikecewakan oleh beberapa film musim panas yang ternyata tidak seheboh tahun-tahun sebelumnya, kehadiran THE MAN FROM U.N.C.L.E. seolah-olah menjadi obat tersendiri bagi para pecinta film yang menyaksikanya. Selain menghibur, kocak dan enak dipandang mata, film yang naskahnya ditulis oleh Guy Ritchie sendiri serta Lionel Wigram (Producer Harry Potter dan Sherlock Holmes) ini bisa dibilang sebagai film wajib tonton yang akan sangat saying jika sampai dilewatkan!

Artikel Menarik Lainnya

Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal