5 Rekor Tak Terpecahkan Dalam Video Game

Default

Dapat membuat sebuah rekor merupakan prestasi yang pasti sangat diinginkan semua orang. Karena selain mendapat penghargaan, namamu juga akan tercantum di Guinness Book of World Records.

Semakin berkembangnya zaman, gamer sekarang memiliki kesempatan untuk membuat rekornya sendiri dan beberapa rekor tersebut tidak terpecahkan sampai sekarang. Rekor apa saja tersebut? Simak yuk 5 Rekor Tak Terpecahkan Dalam Video Game.

5 Rekor Tak Terpecahkan Dalam Video Game

1. Gamer Menamatkan Dark Souls Menggunakan 9 Controller Berbeda

Most Alternative Control Methods Used To Complete Dark Souls Tcm25 444162 69116

Dark Souls merupakan game RPG yang sudah terkenal dengan tingkat kesulitannya yang ganas, karena tingkat kesulitan boss di game ini bukan main-main. Bahkan ada yang hanya dengan satu kali tebas saja kamu dapat langsung mati.

Namun, tampaknya hal itu tidak berlaku bagi gamer kanada bernama Benjamin Gwin, sebab dia berhasil menamatkan game ini menggunakan 9 kontroler berbeda dan kontrolernya bukan untuk game-game action sekalipun seperti gitar dan piano yang bahkan membuatmu berpikir, "Jalannya gimana?".

2. Pac Man Turbo Mode Kill Screen

Pac Man Kill Screen 51d1b

Pac Man merupakan game arcade lawas yang dimana kamu hanya bertujuan untuk mengumpulkan setiap koin atau benda kuning yang ada di game ini tanpa terkena oleh Ghost. Beberapa Pro player dari game ini telah berhasil memecahkan rekor yang sangat sulit untuk dipecahkan, bahkan diraih. Mereka telah berhasil mencapai level turbo mode kill screen yang dimana setengah layar dari game ini akan tertutup oleh kode-kode yang membuatmu tidak dapat melihat pergerakanmu di area tersebut dan hal ini terjadi jika skor kamu telah terlalu tinggi sehingga terjadi kesalahan kode yang membuat setengah layar menjadi nge-glitch atau bug. Jadi, bagi kamu selama ini yang sering sombong ke temanmu karena mendapat skor tinggi di game ini, tapi belum mencapai kill screen, maka kamu belum bisa dipanggi PRO.

3. Marathon Gameplay Terpanjang Di Call of Duty

1822 2 64cd9

Call of Duty merupakan game FPS competitive yang banyak digandrungi oleh kalangan gamer berkat gameplay-nya yang seru dan komunitas dari game ini yang cukup aktif berkat fanbase-nya yang tersebar di seluruh penjuru dunia. Berkat kepopuleran dari game ini ada beberapa gamer yang mencoba membuat rekor dengan bermain game ini dengan waktu yang lama tanpa jeda, dan dialah Okan Kaya yang merupakan gamer asal Australia yang memainkan Call of Duty: Black Ops II dengan lama bermain yang mencapai 135 jam 15 menit 10 detik. Tapi, selama pencatatan rekor dia diizinkan untuk mendapatkan istirahat selama 10 menit setiap 1 jam sekali karena sebelumnya adanya peristiwa kematian yang disebabkan hal yang serupa.

4. Menamatkan Super Mario Bros Dengan Waktu Tercepat

Super Mario Bros World Record 27586

Speedrunner adalah seseorang yang mencoba membuat rekor dengan cara menamatkan sebuah game dengan waktu secepat mungkin dengan waktu secepat mungkin dengan segala cara seperti exploit atau bug yang ada di game, tapi cheat tidaklah diizinkan. Speedrunner yang memiliki nickname Kosmicd12 berhasil membuat rekor dengan menamatkan Super Mario Bros dengan waktu tercepat, yaitu 4 menit 56 detik 462 milisecond yang selisih beberapa milisecond saja dari pemegang rekor sebelumnya yaitu darbian yang menamatkannya dengan 4 menit 56 detik 528 milisecond.

5. Professional Gamer Termuda

Golden Book Of World Records Youngest Professional Video Gamer Victor De Leon III From New York United States Ff8b4

Menjadi Gamer Professional merupakan dambaan bagi setiap gamer dan hal itu tak dibatasi oleh usia dan telah dibuktikan oleh Victor De Leon III yang mencatatkan rekor menjadi gamer profesional dengan usia termuda pada tahun 2005, di usianya ke-7 tahun, setelah dirinya dikontrak oleh tim MLG yang merupakan tim eSports papan atas. Tapi sebelum dikontrak, dia sebenarnya sudah mengikuti turnamen game Halo di New York pada umurnya yang ke-4 tahun dan dia pernah meraih prestasi turname Halo pada tahun 2005 yang berhasil menduduki peringkat Runner-Up.

Nah, itulah dia 5 rekor tak terpecahkan yang ada di video game. Jadi, apakah kamu tertarik untuk membuat rekormu sendiri? Silakan share di kolom komentar ya.

ARTIKEL TERKAIT
Aplikasi Terlarang Bikin Kaya 3ae68
7 Aplikasi Android Terlarang Bisa Bikin Kamu Makin Kaya
Cara Upgrade Ram Laptop Dengan Mudah Gak Perlu Ke Toko Komputer A263f
Cara Upgrade RAM Laptop Mudah & Anti Gagal, Gak Perlu ke Toko Komputer!
Kelakuan Aneh Jeff Bezos Beade
Makan Iguana?! Ini 5 Kelakuan Aneh Jeff Bezos, Orang Terkaya Dunia 2018
Tipe Grup Chatting F8859
5 Tipe Grup Chatting Paling Nyebelin! Punya yang Mana?
Untitled 1 F58e1
5 Hewan Yang Bangkit Kembali Dari Kepunahan
APPS TERKAIT
Jalantikus Icon
JalanTikus 2.5.2
Apps JalanTikus.com
Youtube Gaming Icon
YouTube Gaming 1.1.20.3
Apps Google Inc.
Buzz Up Viral Videosok Icon
Buzz Up! - Viral Videos 5.1.2
Apps Mainspring
Babe Baca Berita Indonesia Icon
Babe - Baca Berita 7.6.2
Apps Mainspring

22+ APK VCS Online Gratis Terbaik 2023, Temukan Teman Ngobrol Seru dan Asyik!

Cara Pakai Yandex Search by Video Full No Sensor, Nonton Bokeh Museum Lebih Mudah!

45+ Aplikasi Dewasa Terlarang dan Dihapus Play Store, Hati-Hati Kalau Akses!

20+ Cara Buka Film Bokeh Full Bokeh Lights Bokeh Video Museum Terlengkap 2023

11+ Aplikasi Video Bokeh Terbaik Android 2023, Video Lebih Estetik Tanpa Kamera Profesional!

250 Nada Dering Lucu, Unik, & Aneh Terbaru 2023 Gratis, Bikin Ringtone HP jadi Beda!

Download & Cara Setting X8 Speeder Higgs Domino Terbaru 2023, Mudah & Auto Cuan!

Download Aplikasi Whatsapp Sniffer Versi 1.0.3, Sadap WA Orang Lain Tanpa Ketahuan!

Download Proxy Croxy Duckduckgo, Nonton Video Sesukamu dengan Aman!

20+ Aplikasi Penghasil Uang 100 Ribu Perhari, Auto Kaya Hanya dengan Modal HP!

10 Mobil Listrik Termurah 2023 Bisa Dibeli di Indonesia, Mulai Rp75 Juta!

14 Cara Mendapatkan Diamond Free Fire Gratis Terlengkap, 100% Works!

6 Jenis Baterai Mobil Listrik: Segini Kapasitas, Daya Tahan, dan Harganya

Bisa Nonton Ribuan Channel dari Seluruh Dunia, Photocall.tv 100% Gratis atau Tidak?

Baterai Mobil Listrik Hyundai IONIQ 5: Performa, Harga, & Jarak Tempuh

Cara Kerja Baterai Mobil Listrik: Jenis, Daya Tahan, hingga Tips Merawatnya

Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal