Inilah Adegan-Adegan Film Keren yang Dibuat Dengan Kue-Kue Lezat

Default

Di suasana lebaran gini, pasti di rumah kamu banyak kue kan? Tapi kamu bosan nggak, sama bentuk kue yang gitu-gitu aja? Nah, sambil kamu ngemil, Jaka mau kasih liat beberapa foto yang bertema makanan. Tapi nggak cuma sekedar foto makanan biasa, soalnya lewat tangan orang-orang kreatif, makanan bisa saja menjadi seni yang memukau. Inilah adegan-adegan film keren yang dibuat dengan kue-kue lezat.

Baca juga: Jangan Tonton 3 Video Berikut Sebelum Kamu Berbuka Puasa

Gambar-gambar berikut merupakan hasil karya Nicolas Knapper, seorang fotografer profesional yang menggabungkan makanan dengan adegan-adegan film. Tema karya ini bernama Hollyfood, gabungan dari Hollywood dan food (makanan). Nicolas meyakinkan bahwa semua makanan dalam foto ini adalah asli dan Ia tidak banyak memberikan sentuhan Photoshop. Ia mengaku lebih banyak bermain dengan efek cahaya, asap, bayangan, dan sebagainya. Sehingga foto-fotonya terlihat realistis. Ia juga mengaku cukup sulit untuk menemukan beberapa mainan action figure yang terdapat dalam foto-fotonya. Kita lihat yuk bagaimana hasilnya.

Baking Bad

Baking Bad

Kalo yang satu ini merupakan adaptasi dari serial televisi Breaking Bad yang terkenal dari Amerika. Dalam serialnya, sang tokoh utama, Walter White dan Jesse Pinkman adalah pembuat narkoba. Dalam foto tersebut digambarkan kegiatan produksi narkoba yang sedang mereka lakukan.

My Precious

Smeagol

Kamu tau karakter Smeagol dalam film The Lord of The Rings, kan? Makhluk licik yang satu ini sangat menginginkan cincin "One Ring" yang dimiliki Frodo Baggins. Dalam foto tersebut, terlihat Ia sedang memandangi sebuah donat yang berkilauan seperti benda berharga.

Greed is A Dessert Best Served Cold

Kill Bill

Kalau yang satu ini diadaptasi dari film Kill Bill. Sosok Uma Thurman memakai baju dan celana kuning bergaris, serta memegang pedang sangat identik dengan Kill Bill. Baju ini juga mengingatkan kita kepada sosok legendaris Bruce Lee.

Cream Scene

Cream Scene

Adegan dalam foto mengingatkan kita pada film-film bertema kriminal. Biasanya dalam tempat kejadian perkara (TKP) akan ada banyak polisi yang berkumpul serta tim forensik yang memeriksa berbagai barang bukti. Cream Scene juga merupakan plesetan dari Crime Scene, istilah Bahasa Inggris yang berarti TKP.

Cereal Killer

Jason

Kalo kamu penggemar film horror, kamu pasti kenal dengan sosok Jason Voorhees, tokoh utama dari serial Friday the 13th. Jason membunuh para korbannya dengan sebuah golok besar yang sangat tajam. Cereal Killer juga merupakan plesetan dari serial killer, istilah Bahasa Inggris untuk pembunuh berantai.

Robbery of the Century

Rob

Banyak film Hollywood bertemakan pencurian (robbery), atau film aksi yang di dalamnya terdapat adegan mencuri uang, barang berharga, serta data, dan informasi penting. Misalnya Ocean Eleven, Mission Impossible, atau Italian Job. Saat menjalankan aksinya, para pencuri akan menggunakan pakaian serba hitam serta peralatan lengkap, dan biasanya masuk ke dalam ruangan menggunakan tali. Hal inilah yang digambarkan Nicolas dalam foto tersebut.

Temptation Island

Temptation

Foto tersebut diadaptasi dari serial reality show di Amerika yang berjudul Temptation Island, di mana beberapa pasangan harus tinggal di sebuah pulau bersama para pria dan gadis lain untuk menguji kekuatan hubungan mereka.

Hors Piste

Ski

Foto ini menggambarkan dua orang pemain ski sedang beraksi di atas roti manis. Banyak film yang berisi adegan bermain ski, misalnya dalam beberapa film James Bond.

Entre Nous

Entre Nous

Sepasang kekasih sedang berduaan di taman memberikan kesan romantis. Adegan seperti ini juga banyak ditemui di film-film drama percintaan. Namun, foto tersebut merupakan adaptasi dari film Perancis berjudul Entre Nous. Konsep bayangan di bawah kue juga menunjukkan keindahan tersendiri.

Moulin Rouge

Moulin

Foto tersebut memperlihatkan para wanita penghibur sedang melakukan tarian erotis di dalam toples kue Macaroon. Unsur warna merah dan marun dalam foto tersebut juga membangkitkan kesan erotis yang keren. Foto ini diadaptasi dari film Moulin Rouge yang dibintangi oleh Nicole Kidman.

Macaroons Make Me Nervous

Hulk

Hulk kalo lagi marah emang serem. Dengan kekuatannya, dia bisa menghancurkan apa saja dengan sangat mudah. Dalam foto tersebut, Ia sedang menginjak Macaroon sampai remuk dan hancur.

The Good, The Bad, and The Ugly

Mafia

Gambar di atas biasa kita temui dalam film bertema mafia. Mereka biasanya melakukan pembunuhan di tempat sepi dan tidak meninggalkan jejak. Korban dibawa dengan mobil untuk dibuang ke jurang atau dikubur hidup-hidup.

Sarlacc

Star Wars

Kalau kamu penggemar Star Wars, kamu harusnya tahu Sarlacc. Makhluk aneh dan besar pemakan manusia. Dari atas, Sarlacc terlihat seperti sebuah lubang besar dengan banyak gigi. Terlihat juga Bobba Fett sedang melihat Sarlacc dari atas.

Revenge

Jaws

Walaupun mungkin belum pernah nonton, tapi kayaknya hampir semua orang tahu Jaws. Film arahan sutradara Steven Spielberg ini menceritakan seekor hiu raksasa yang memangsa manusia. Jaws juga menjadi film legendaris yang menjadi salah satu karya terbaik Spielberg.

Keren-keren, kan? Nah, mumpung di rumah lagi banyak kue, kamu juga bisa bikin foto-foto kreatif kayak di atas. Tapi inget, makanan nggak boleh mubazir ya! Jadi kalau kamu bikin jadi unik, usahakan tetap bisa dimakan, jangan dibuang. Selamat berkarya!

Artikel Menarik Lainnya

Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal