Siapa sih yang menyangkal kalau industri perfilman dunia selalu berkiblat pada film Hollywood? Bukan hanya lewat adu peran banyak aktor dan aktris kenamaan, tentu dukungan teknologi canggih terbaru ikut bagian juga loh!
Salah satu yang biasa dipakai adalah Computer-generated Imagery (CGI) untuk menciptakan adegan-adegan dramatis.
Namun tanpa CGI, beberapa film Hollywood berikut malah keren kebangetan loh! Ada apa saja ya?
Tanpa CGI! 10 Film Hollywood ini Malah Keren Kebangetan
Ditiadakannya efek CGI kemungkinan besar untuk menciptakan ekspresi dan suasana yang natural dari karakter yang dimainkan. Dilansir dari Bright Side, berikut adalah beberapa film Hollywood tanpa efek CGI.
1. Mission: Impossible - Ghost Protocol

Di film action ini, Tom Cruise secara langsung berakting memanjat gedung tertinggi di dunia, Burj Khalifa setinggi 828 meter. Siapa yang nggak tegang coba?
2. James Bond 007: Casino Royale

Adegan mobil terbalik sering kali terjadi di film James Bond. Bahkan adegan mobil terbalik di film Casino Royale menembus Guinness World Records guys.
3. Spider-Man

Tobey Maguire bisa jadi aktor pemeran Spider-Man yang nggak tergantikan. Salah satu adegan tanpa CGI adalah menangkap nampan yang bahkan harus diulang hingga 156 kali.
4. Inception

Inception menjadi karya terbaik sutradara Christopher Nolan yang mampu menghipnotis pikiranmu. Salah satu adegan bahkan dibuat tanpa CGI dan direkam dalam slow motion 1500 fps loh!
5. Jurassic Park

Untuk menghidupkan kembali karakter dinosaurus, banyak film menggunakan efek CGI. Berbeda dengan Jurassic Park yang menggunakan dinosaurus buatan (animatronics).
6. Eternal Sunshine of the Spotless Mind

Jika kamu mau nonton film yang bebas CGI sama sekali, coba lihat Eternal Sunshine of the Spotless Mind karya sutradara Michel Gondry.
7. The Dark Night

Tahu adegan truk trailer terbalik dalam film The Dark Night? Ternyata sutradara Christoper Nolan menciptakan scene itu dengan menggunakan miniatur loh.
8. The Lord of Rings

Dikenal dengan film yang penuh efek CGI, nyatanya karakter Orcs dan mahluk lain dalam The Lord of the Rings adalah tipuan make up guys.
9. Iron Man

Jika kamu anggap adegan pemasangan arc reactor Tony Stark diolah dengan CGI, ternyata kamu salah! Ternyata scene ini dibuat dengan properti dan laboratorium asli.
10. Star Wars Episode V: The Empires Strikes Back

Film yang ditayangkan pada tahun 1980 ini, menggunakan benda di luar pikiran kamu loh. Tim SFX franchise Star Wars ini menggunakan sepatu dan kentang sebagai properti asteroid loh.
Bonus: Interstellar

Christopher Nolan nggak pernah kehabisan ide dalam menggarap konsep film. Dalam film Interstellar, Nolan menanam 500 acre jagung untuk salah satu scene-nya.
Akhir Kata
Nah itulah 10 adegan film Hollywood yang tanpa CGI tapi malah keren kebangetan. Manakah deretan film di atas yang menjadi favoritmu guys? Yuk share sama Jaka pada kolom komentar di bawah ya!
Baca juga artikel seputar Film atau artikel menarik lainnya dari Satria Aji Purwoko.