10 Fakta Mengejutkan Tentang Emoji yang Belum Kamu Ketahui. (KHUSUS 18+)
IntermezzoTahukah kamu bahwa Setiap tanggal 17 Juli diperingati sebagai World Emoji Day? Tanggal 17 Juli dipilih karena pada hari itu, emoji mulai dikenal secara luas di publik melalui perangkat Apple, iPhone. Walaupun sebenarnya ada fakta tersembunyi dari hari emoji sedunia ini.
Banyak orang yang tidak tahu bahwa emoji sudah menjadi bagian besar sejarah modern teknologi dunia. Berbagai hal banyak terkait dengan emoji saat ini. Tapi, Jaka yakin ada Fakta Emoji yang Tidak kamu Ketahui.
10 Fakta Mencengangkan Tentang Emoji

Sumber foto: Smiley
Hal-hal yang akan Jaka bahas kali ini berhubungan dengan fakta seputar emoji yang tidak banyak diketahui oleh banyak orang. Emoji yang kini digunakan banyak orang, sebenarnya memiliki cerita unik. Berikut Fakta Mengejutkan Tentang Emoji yang Belum Kamu Ketahui:
1. Sudah Ada Sejak Tahun 90-an

Sumber foto: hindustantimes
Emoji pertama kali dibuat oleh Shigetaka Kurita di Jepang pada tahun 1999. Kurita adalah seorang insinyur NTT Docomo. Emoticon diambil dari bahsa Jepang yaitu e (gambar) and moji (karakter). Jadi, emoji berarti karakter bergambar". Emoji berbeda dengan Emoticon. Bentuk Emoticon terbatas pada simbol seperti :( dan :'( sedangkan Emoji memiliki bentuk gambar.
2. Emoji Kondom

Sumber foto: smashdig.com
Beberapa tahun yang lalu, sempat heboh kampanye atau petisi untuk membuat emoji kondom sebagai bentuk dukungan terhadap gerakan pencegahan HIV/AIDS Sedunia yang jatuh pada tanggal 1 Desember. Kampanye ini digagas oleh produsen kondom Durex, sekaligus untuk mengampanyekan "Safe Sex' di masyarakat.
3. Diupdate Setiap Tahunnya

Sumber foto: Glamour
Tidak banyak orang yang tahu bahwa jumlah emoji setiap tahunnya akan terus bertambah dan kita bisa request emoji baru apa yang akan dikeluarkan setiap tahunnya. paling tidak pada Juli 2017, terdapat 2,666 emoji yang bisa kamu gunakan untuk berkomunikasi. Jumlah ini akan bertambah setiap tahunnya.
4. Emoji Burger Google

Sumber foto: time.com
Unicode adalah lembaga yang mengatur dan mengizinkan teks dan simbol dari semua sistem tulisan di dunia untuk ditampilkan ke publik. Tetapi, setiap pihak berhak mengilustrasikan gambar emoji mereka. Lucunya, Google pernah membuat emoji burger dengan letak keju di bawah daging. Sontak publik dibuat heboh dan mentertawakan Google.
5. Kontroversi Emoji Pistol

Sumber foto: BBC
Sebagai bukti dukungan terhadap gerakan anti kekerasan menggunakan senjata api, Apple pada tahun 2016 membuat sebuah gerakan revolusioner dengan mengganti gambar emoticon pistol, menjadi pistol air. Langkah ini diapresiasi banyak orang dan diikuti oleh banyak pihak dengan tidak lagi menampilkan emoticon pistol sungguhan.
Klik halaman selanjutnya untuk mengetahui fakta kontroversial mengenai emoji No.6-10