Bisa Bikin Kiamat! Ini 5 Fakta Mencengangkan Smartphone

Default

Smartphone kini jadi salah satu benda terpenting buat manusia. Bukan lagi sekedar menelepon atau berkirim pesan singkat, smartphone kini nyaris bisa melakukan segala hal yang membantu aktivitas sehari-hari.

Namun, tahukah kamu ada beberapa fakta mencengangkan smartphone yang bahkan bisa membuat dunia kiamat?! Berikut ini Jaka kasih tau 5 faktanya.

5 Fakta Mencengangkan Seputar Smartphone

Meski memiliki banyak manfaat positif, smartphone yang kamu gunakan ternyata menyimpan beberapa fakta mencengangkan yang bisa memberi dampak buruk buat kehidupan lho! Bukan berarti hal buruk langsung terjadi ketika kita memiliki sebuah smartphone, melainkan jika kita menggunakannya secara sembarangan alias kurang bijaksana.

Mobile Phone Tracker Icon
Mobile Phone Tracker 4.2
Apps Productivity Sky Productivity Pvt. Ltd.
DOWNLOAD

Smartphone yang kamu gunakan bisa aja membawa dampak buruk jika kamu gak tahu hal buruk apa atau hal yang menyebabkannya bisa terjadi. Untuk itu, Jaka akan coba ulas mengenai lima fakta mencengangkan smartphone yang perlu kamu ketahui.

1. Smartphone Layar Besar Lebih Cepat Merusak Bumi

Smartphone dengan fitur yang semakin banyak dan canggih mayoritas juga mengikutsertakan ukuran layar yang semakin besar. Tapi tahukah kamu kalau smartphone dengan layar besar mempunyai peran yang besar pula pada kerusakan Bumi tempat kita tinggal?

Fakta Hp 1 4b288
Sumber foto: PhoneDog

Sebuah penelitian yang dilakukan di McMaster University menemukan bahwa emisi karbon yang dihasilkan dari berbagai jenis industri mempercepat proses perusakkan Bumi. Dari semua industri, pembuatan gadget termasuk smartphone ternyata menyumbangkan persentase sebesar 85-95% dari keseluruhan emisi karbon. Selain itu, semakin besar ukuran smartphone yang dibuat, juga menghasilkan emisi yang lebih besar.

2. Memicu Berbagai Penyakit

Kamu tentu sudah sering mendengar kabar mengenai bahaya radiasi yang bisa ditimbulkan dari smartphone. Faktanya, smartphone memang bisa memicu berbagai jenis penyakit. Hal itu bisa terjadi jika kita sebagai pengguna menerapkan pola penggunaan yang salah.

Fakta Hp 2 99802
Sumber foto: VideoBlocks

Menggunakan smartphone untuk bertelepon hingga berjam-jam bisa menyebabkan sakit kepala biasa atau sebelah (migraine). Terlalu sering menyimpan smartphone dalam saku celana bisa menyebabkan kemandulan untuk pria. Penggunaan sepanjang hari termasuk saat mandi malah bisa menyebabkan kematian karena bisa memicu smartphone meledak.

3. Penyebab Banyak Kasus Kecelakaan

Kamu juga pasti sudah sering mendengar larangan menggunakan smartphone ketika sedang berkendara atau saat berjalan di trotoar dan menyeberang. Faktanya, smartphone menyebabkan kecelakaan lalu lintas. Data dari Lembaga Nasional Keselamatan Lalu Lintas di Amerika Sertikat menyebut 9 dari 10 kecelakaan terjadi karena penggunaan smartphone saat berkendara.

Fakta Hp 3 892ff
Sumber foto: CAM LLP

Indonesia sendiri jadi negara dengan angka kematian akibat kecelakaan tertinggi di Asia Tenggara, serta nomor 3 di Asia dengan jumlah 38.279 di tahun 2017. Meski banyak aplikasi di smartphone yang membantu kamu dalam perjalanan semisal GPS atau penunjuk arah, akan lebih baik jika kamu tetap fokus ke jalan ketimbang smartphone ya!

Fakta Teknologi E62b1
Fakta Teknologi yang Pasti Belum Kamu Tahu
Ngaku paham seluk-beluk teknologi tapi tercengang ketika mendengar fakta-fakta berikut? Ini 9 fakta seputar teknologi yang belum kamu tahu.
LIHAT ARTIKEL

4. Menghilangkan Jiwa Sosial yang Sesungguhnya

Diciptakannya smartphone sejatinya bertujuan mempermudah proses komunikasi antar manusia. Terlebih hadirnya banyak aplikasi chatting dan media sosial diharapkan mampu menjangkau lebih banyak orang dalam waktu singkat meski terpisah jarak yang jauh.

Fakta Hp 4 90e46
Sumber foto: Decency

Sayangnya, hal itu malah jadi boomerang. Banyak dari pengguna smartphone yang terlalu asik dengan dunia yang ada di dalam smartphonenya sehingga melupakan dunia yang ada di depan matanya. Meski bersosialisasi dengan kawan atau kerabat yang ada di media sosial, terkadang kita lupa bersosialisasi dengan lingkungan sosial sesungguhnya, yaitu orang-orang yang kita temui sehari-hari.

5. Jalur Alternatif Berbagai Tindak Kriminal

Satu fakta terakhir adalah smartphone jadi salah satu jalur alternatif untuk para oknum melakukan tindak kriminal. Serba bisanya smartphone gak bisa dipungkiri jadi celah tersendiri yang bisa dimanfaatkan pihak nggak bertanggung jawab untuk berbuat jahat.

Fakta Hp 5 C3105
Sumber foto: Buffalo

Kejadian seperti kasus pencurian, penculikan hingga pemerkosaan yang semuanya berawal dari smartphone sudah banyak terjadi di mana-mana. Salah satu faktor yang jadi penyebab adalah kecerobohan si pengguna smartphone sendiri yang terkadang dengan mudah memberikan data pribadi ke forum atau aplikasi yang belum jelas asal-usulnya. Atau perilaku anak-anak yang terlalu terbuka di mesia sosial.

Akhir Kata

Itulah lima fakta mencengangkan seputar smartphone yang perlu kamu ketahui. Bukan untuk menakut-nakuti, Jaka harap agar kamu bisa lebih bijak dalam menggunakan smartphone supaya hal-hal buruk yang ada pada fakta-fakta di atas gak terjadi sama kamu. Setuju?

Baca juga artikel seputar Smartphone atau artikel menarik lainnya dari Reynaldi Manasse.

ARTIKEL TERKAIT
Bahaya Jago Main Game 5
Gak Selalu Hebat, Ini 4 Bahaya Jika Kamu Terlalu Jago Main Game!
Mitos Bahaya Ngecas Laptop Dengan Charger Lain
4 Mitos Bahaya Ngecas Laptop dengan Charger Laptop Lain!
APPS TERKAIT
Phone Backup Icon
Phone Backup 9.3
Apps androidbackup
Logo Prc Icon
Phone Remote Control 5.2
Apps BlueShareware
Commtorresphonetester206jalantikus Icon
Phone Tester (hardware info) 2.0.6
Apps Miguel Torres
Myphone Explorer Icon
MyPhone Explorer 1.8.6
Apps Fj Software Development
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal