Game Moonlight Sculptor: Review, Fitur, & Link Download

Default

Moonlight Sculptor langsung ramai diperbincangkan setelah resmi dirilis secara global pada 24 Mei 2021 lalu.

Dirancang oleh developer Kakao Games Corp., Moonlight Sculptor adalah game yang diadaptasi dari novel The Legendary Moonlight Sculptor karya Heesung Nam.

Pada awalnya, game ini hanya dirilis untuk server Korea Selatan. Game ini pun akhirnya rilis untuk server Asia Tenggara (SEA) dan menimbulkan animo yang cukup tinggi.

Nah, buat kamu yang penasaran dan ingin download Moonlight Sculptor, simak pembahasan lengkap beserta link download-nya pada artikel ini, ya!

Review Moonlight Sculptor

Moonlight Sculptor A51d2

Game The Legendary Moonlight Sculptor adalah game MMORPG Sandbox Fantasy buatan developer Kakao Games Corp yang terkenal berkat game ArcheAge.

Karena diangkat dari novel, maka jangan heran jika alur cerita dalam game Moonlight Sculptor pun sama dengan novel yang diadaptasinya.

Selain itu, game ini menawarkan lima kelas, yaitu Warrior, Archer, Mage, Paladin, dan Alchemist. Kelimanya memiliki gaya pertarungan yang berbeda dan dapat disesuaikan.

Terlihat seperti game MMORPG biasanya, tapi siapa sangka game Android terbaru ini ternyata menyajikan keseruan lain berupa Hidden Class bernama Sculptor.

Dibanding Moonlight Sculptor Class lainnya, Sculptor memiliki performa yang lebih unggul dengan mengandalkan damage dan serangan kritikal yang tinggi dalam mode PvE atau PvP.

Fitur PvE dan PvP terbilang standar, mulai dari Dungeon, Raid, Duel, atau Player-Kill (PK). Fitur ini dapat dimainkan secara otomatis melalui auto-play.

Selain Hidden Class, ada juga Hidden Quest yang bakal mengajakmu untuk mengeksplorasi setiap sudut permainan. Dijamin seru dan bikin ketagihan!

Fitur Moonlight Sculptor

Dalam game petualangan Android ini, ada berbagai fitur menarik yang membuat gameplay semakin menarik. Penasaran? Simak ulasannya di bawah ini!

1. Kisah yang Apik

Fit1 Fca8b

Diangkat dari novel terkenal, The Legendary Moonlight Sculptor, kamu bisa bebas bermain sesuai dengan keinginanmu dengan mengikuti alur cerita seperti ada novelnya.

Kisah dalam novel ini pun akan terasa hidup dan kamu akan terhubung dengan dunia virtual reality dari Royal Road untuk mengontrol takdirmu.

2. Turnamen Mingguan

Fit2 D1263

Selain bermain dan menyelesaikan misi, kamu juga bisa mengikuti turnamen mingguan yang disebut Battlefield of Valor.

Jika berhasil memenangkan turnamen ini, kamu bisa mengklaim mahkota dan hadiah epik yang hanya diberikan kepada sang juara. Wajib coba!

3. Dungeon yang Beragam

Fit3 80e25

Kamu bisa menjelajahi berbagai ruang bawah tanah alias dungeon yang selalu berubah melalui Chaotic Entrance.

Kamu bisa mendapatkan lebih banyak EXP dan harta karun langka melalui dungeon yang dipenuhi musuh jahat dan bos yang kuat.

4. Crafting dengan Life Content

Fit4 E9914

Lagi malas bertarung? Tenang! Masih ada beragam aktivitas seru seperti mendekor rumah, memasak makanan lezat untuk buff, memancing, hingga membuat senjata dan baju besi!

5. Companion Terbaik

Fit5 62df5

Kamu bisa memiliki rekan terpercaya yang akan menemani petualanganmu. Bukan pemain, companion ini adalah pet atau hewan peliharaan, maupun tentara bayaran.

6. Mode Offline

Fit6 E9a64

Kehabisan kuota internet? Tenang! Moonlight Sculptor adalah salah satu game offline Android terbaik sehingga kamu bisa bermain meski tanpa koneksi internet.

Dalam Sleep Mode, kamu bisa tetap merasakan serunya pertarungan penuh aksi sekaligus mendapatkan EXP dan loot item yang berharga.

Download Moonlight Sculptor

Sudah tidak sabar untuk main Moonlight Sculptor dan mengeksplorasi Hidden Class di dalamnya? Yuk, langsung download game Moonlight Sculptor melalui tautan di bawah ini!

Detail Moonlight Sculptor
Developer Kakao Games Corp.
OS minimal Android 4.4 dan yang lebih tinggi
Ukuran 124MB
Instal 500.000+
Rating 3.9/5 (Google Play Store)

Download Moonlight Sculptor via Play Store

Download Moonlight Sculptor via App Store

Akhir Kata

Itulah ulasan dan link download game Moonlight Sculptor Android yang baru saja dirilis untuk server global. Gimana, apakah kamu tertarik untuk main game ini?

Baca juga artikel seputar Games atau artikel menarik lainnya dari Reishatia.

ARTIKEL TERKAIT
Higgs Domino Rp 7bc35
Download Higgs Domino RP APK v1.98 X8 Speeder, Bundle X8 Speeder & No Ads
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal