[Update] Cara Membuat STYLUS Ala NOTE 5 Dari Bungkus Beng-Beng dan Pulpen Bekas

Default

Stylus merupakan aksesoris yang cukup berguna, apalagi kalau kamu suka melakukan hal detail di smartphone atau tablet. Misalnya menulis dengan fitur hand-write pada Android dan menggambar sketsa dengan aplikasi. Stylus juga bisa sangat berguna jika kamu punya jari-jari berukuran besar dan smartphone dengan layar kecil. Pasti lebih mudah untuk mengetik menggunakan stylus. Tapi mungkin kamu malas membeli stylus karena harganya yang mahal. Nah, kali ini Jaka mau kasih tahu kamu Cara Membuat STYLUS Ala NOTE 5 Dari Bungkus Beng-Beng dan Pulpen Bekas.

BACA JUGA
  • Nulis Langsung Ke Android Dari Tembok, Meja atau Paha Sekarang Bisa! Pake Phree Stylus Pen Aja
  • Inilah Hal yang Dilakukan Orang Jika Tidak Ada Tablet
  • Video: Galaxy Note 5 Rusak Karena Salah Memasukkan S-Pen

Dalam tips kali ini, Jaka akan menggunakan bungkus Beng-Beng, snack wafer cokelat karamel yang bagian dalamnya berbahan aluminium foil. Kamu bisa saja menggunakan bahan kertas aluminium foil yang biasa digunakan untuk memanggang makanan. Bahan aluminium foil ini bisa dijadikan stylus karena dapat menghantarkan arus listrik statis dari tubuh kamu dengan baik. Simak nih cara pembuatannya.

Cara Membuat STYLUS Ala NOTE 5 Dari Bungkus Beng-Beng dan Pulpen Bekas

Alat dan Bahan

Stylus 1

Siapkan alat dan bahan yang diperlukan. Kamu hanya perlu mempersiapkan 4 buah benda untuk membuat stylus murah meriah ini, yaitu:

  • Pulpen bekas
  • Bungkus Beng-Beng atau bungkus makanan berbahan aluminium foil lain
  • Selotip
  • Gunting

Cara Pembuatan

  • Pertama-tama, bersihkan bungkus Beng-Beng dari sisa karamel atau cokelat yang mungkin masih menempel menggunakan lap atau tisu.

  • Gunting bungkus makanan hingga membentuk huruf T. Bagian atas berbentuk persegi dan cukup lebar untuk membungkus ujung pulpen. Sedangkan bagian yang agak panjang untuk mengalirkan listrik statis dari jari kamu ke ujung stylus.

Stylus 2
  • Bungkuslah ujung pulpen bekas dengan bungkus Beng-Beng tadi. Kemudian rekatkan bungkus Beng-Beng ke pulpen tadi dengan selotip.
Stylus 3
  • Jadi, deh. Sekarang stylus kamu sudah bisa digunakan.
Stylus 4

Penggunaan Stylus

  • Sekarang kamu bisa mencoba stylus murah meriah tersebut pada smartphone atau tablet kamu.

  • Cara kerjanya adalah, kamu harus menempelkan jari kamu ke bungkus Beng-Beng yang menempel di pulpen. Hal ini berfungsi untuk mengalirkan listrik statis dari tubuh kamu ke stylus yang kita buat tadi.

Stylus 5
  • Jika kamu melepaskan tangan kamu dari bungkus Beng-Beng tersebut, maka stylus tidak akan dapat digunakan. Namun, jika kamu menempelkan stylus kamu ke bungkus Beng-Beng tersebut, stylus kamu akan dapat digunakan secara normal.

Itulah Cara Membuat STYLUS Ala NOTE 5 Dari Bungkus Beng-Beng dan Pulpen Bekas. Semoga bisa berguna buat kehidupan kamu. Kalau kamu punya tips atau info lain, silakan tulis pada kolom comment di bawah ini. Selamat mencoba!

ARTIKEL TERKAIT
Banner Youtube
10 Penyanyi Cewek Paling Cantik dan Sexy di YouTube!
Banner Drone 2
10 Drone Canggih yang Pasti Bikin Kamu Pengen Punya
Banner Kartu Nama
Jaman EDAN! Sekarang Kartu Nama Canggih Ada yang Bisa Bicara!
APPS TERKAIT
Sketchup Banner F2347
SketchUp by Google 20.0.363.0
Apps Google
Autodesksketchbook Icon
Autodesk SketchBook 3.1.2
Apps Autodesk Inc.
Sketchbookink Icon
SketchBook Ink 1.6
Apps Autodesk Inc.
Drawingdesk Icon
Drawing Desk:Draw Paint Sketch 3.7.2
Apps 4 Axis Solutions (Pvt) Ltd
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal