Samsung XP941, SSD Berbasis PCIe 7x Lebih Cepat dari HDD Biasa
HardwareSetelah lama ditunggu, akhirnya datang juga, Samsung akhirnya secara resmi memperkenalkan SSD berbasis PCIe dengan kode nama Samsung XP941 dengan kecepatan maksimum 7 kali lebih cepat dari HDD pada umumnya.
Solid-state drives berbasis PCI-Express ini memungkinkan untuk menghadirkan kecepatan hingga 2,5x lipat dari pada produk SSD serupa yang masih berbasis SATA. Samsung XP941 ini juga akan lebih kecil daripada SSD pendahulunya.
Samsung kabarnya akan segera memproduksi SSD ini secara masal dan akan diperuntukan untuk berbagai jenis gadget ramping seperti ultrabook atau MacBook Air. SSD berbasis PCIe akan dirilis dalam varian 128GB, 256GB dan juga 512GB.
Dengan kemampuan yang dimilikinya, SSD milik Samsung ini akan mampu membaca 10 buah film HD yang ukurannya masing-masing 5GB hanya dalam 10 detik saja. Bukan hanya unggul dalam performa, tapi XP941 juga unggul dalam hal ukuran. Dengan berat hanya 6gram saja, XP941 jelas lebih ringan dari SSD 2,5 inci berbasis SATA yang bobotnya mencapai 50gram.