Siapa yang tidak kenal jajaran laptop gaming premium Alienware. Merupakan bagian dari Dell dan dibuat pada 1996 oleh Nelson Gonzalez and Alex Aguila. Laptop yang memang rata-rata harganya relatif mahal ini mempunyai fitur dan spesifikasi yang tinggi untuk menunjang kebutuhan bermain game.
Nah, kira-kira kamu pernah melihat isi bagian dalam Alienware secara langsung? Kalau belum, mari kita liat bersama Jaka yuk! Kali ini Jaka sangat beruntung, berkesempatan untuk membedah isi laptop Dell Alienware 15 R2.
Melihat Isi Laptop Dell Alienware 15 R2
Laptop gaming premium Dell Alienware 15 R2 sudah terkenal dengan fiturnya dan spesifikasinya yang tinggi. Namun, dibalik itu semua. Kira-kira seperti apa ya bagian dalam dari laptop mahal ini? Yuk, bersama Jaka mari kita lihat bagaimana isi laptop Dell Alienware 15 R2.
Bagian Luar
Pada bagian luar, tampak terlihat balutan car silver. Dibuat dari bahan plastik, dan dihiasi ala Alienware yang sudah mendukung lampu RGB (Red Green Blue).
Saat dibuka, terlihat keyboard yang sudah mendukung dengan RGB serta monitornya yang berukuran 15 inci. Bagian palm rest terbuat dari bahan karet ban Bridgestone, nyaman tapi mudah kotor.
Dari samping terlihat tebal, karena memang laptop memiliki berat kisaran 3,2 kg dan tergolong sebagai laptop desktop replacement.
Bagian Dalam
Kita mulai dari bagian belakang, terlihat posisi dua intake untuk fan CPU dan GPU.
Saat dibuka, terlihat ada dua buah RAM Samsung berkapasitas masing-masing 8 GB, ada dua buah SSD Samsung dan Transcend yang masing-masing berkapasitas 256 GB. Ada juga WLAN Card dan HDD Hitachi berkapasitas 1 TB.
Jaka melanjutkan dengan melepas semua komponen-komponen yang ada pada Alienware ini.
Setelah melepas komponen, barulah Jaka bisa melepaskan komponen Monitor dan Keyboard dari Alienware ini.
Dan ini dia, bagian motherboard dari laptop yang harganya fantastis tersebut. Kalau cek di Internet, harga board-nya saja bisa kisaran Rp 15 jutaan. Wah, mahal ya.
Jaka mulai melepas heatsink, dan terlihat CPU Core i7 6700HQ dan GPU Nvidia GTX 970M yang memberi tenaga laptop ini sekaligus komponen yang membuat board ini sangat mahal. Ya, karena laptop ini menggunakan sistem onboard pada CPU dan GPU, sehingga untuk penggantian part harus satu paket, board CPU dan GPU.
Gimana? Kalian sekarang sudah tahu kan bagian dari isi laptop Dell Alienware 15 R2 yang Jaka bongkar. Menarik sih buat Jaka, kalau menurut Jaka desain dalamnya seperti laptop biasa pada umumnya memang. Tapi ya itu, karena harganya lumayan, jadi ada kepuasan tersendiri saat melihat bagian dalamnya.
Jangan lupa tinggalkan komentarnya ya, Brader!