Selain Google Maps, aplikasi penunjuk jalan yang sangat populer di tanah air adalah Waze. Bahkan, Indonesia merupakan negara dengan pengguna Waze terbanyak kedua di wilayah Asia, setelah Malaysia.
Aplikasi penunjuk jalan ini memang sudah menjadi kebutuhan masyarakat. Khususnya di kota-kota besar seperti Jakarta, di mana kemacetan menjadi salah satu hal yang sering dijumpai.
Nah aplikasi peta ini membantu kamu mencari lokasi tempat atau rute jalan hingga melaporkan kondisi lalu lintas di sekitar pengguna secara real time, sehingga kita bisa mengetahui berbagai informasi seperti situasi kemacetan, kecelakaan, keberadaan polisi, dan lainnya.
Cara Menggunakan Suara Kamu Sebagai Petunjuk Arah di Waze
Sebelumnya Waze telah menambahkan sejumlah suara selebriti untuk memberi petunjuk arah di perjalanan kamu. Dari Jeremy Clarkson, Arnold Schwarzenegger, Morgan Freeman, dan yang terbaru Mr T.
Bukan hanya itu, sekarang kamu juga bisa menggunakan fitur navigasi petunjuk arah dengan suara kamu sendiri di aplikasi Waze Android. Bagaimana caranya?
Untuk mengatur suara kamu sebagai pengisi suara navigasi sebenarnya sangat sederhana. Berikut langkah-langkahnya:
- Pertama update aplikasi Waze di smartphone Android kamu.
- Buka pengaturan Waze dan pilih menu "Sound dan voice".
- Lalu, pilih "Voice recorder", mulailah untuk merekam suara.
- Ada daftar kalimat yang harus kamu ubah, jika ada kalimat navigasi yang tidak kamu rekam, maka suara yang keluar adalah suara default Waze.
Akhir Kata
Fitur ini hanya tersedia di aplikasi Waze untuk Android, itu pun tersedia secara bertahap dan mungkin sebagian orang harus menunggu untuk menggunakan fitur ini. Yang jelas, merekam suara kamu sendiri dan mengatakan pada diri sendiri ke mana harus pergi tentu lebih nyaman dan menyenangkan. Bagaimana pendapat kamu?
Baca juga artikel seputar Waze atau tulisan dari Lukman Azis lainnya.