Tablet Raksasa 17 Inci Milik Alcatel Hanya Dibandrol 5 Jutaan

Ditulis oleh Ayu Pratiwi - Monday, 18 April 2016, 00:00
Alcatel tentunya bukan sebuah nama yang asing bagi para pecinta gadget, manufaktur ini telah merilis sebuah tablet raksasa. Ukuran layarnya tidak tanggung-tangguh, mencapai 17 inci.

Alcatel tentunya bukan sebuah nama yang asing bagi para pecinta gadget, manufaktur ini menembus 10 besar sebagai pembuat smartphone terbesar di dunia.

Di tahun 2015, Alcatel juga cukup gencar menghadirkan beberapa telepon pintar andalannya di Indonesia. Sebut saja, Alcatel Flash, Alcatel Flash 2, Alcatel Flash Plus, Alcatel One Touch Idol Mini, dan lainnya. Ada kabar menarik nih dari Alcatel, perusahaan ini telah merilis sebuah 'tablet raksasa'. Ukuran layarnya pun tak tanggung-tanggung, mencapai 17,3 inci. Duh! Buat apa ya tablet sebesar ini?

BACA JUGA
  • Alcatel Flash 2, Smartphone 1 Jutaan dengan Android Marshmallow

Tablet "Raksasa" 17 Inci Milik Alcatel Hanya Dibandrol 5 Jutaan

Adalah OneTouch Xess, tablet dengan layar super besar ini pertama kali diperkenalkan di ajang IFA yang digelar pada akhir tahun 2015 dan kini segera memulai debut peluncurannya. Alcatel OneTouch Xess dijadwalkan meluncur di Amerika pada tanggal 12 April dengan banderol USD 499 atau sekitar Rp 6,5 juta.

Alcatel OneTouch Xess didesain sebagai tablet keluarga, yang cocok untuk ditempatkan di ruang tamu atau di dapur untuk membantu menampilkan resep masakan. Tablet dengan bobot sekitar 2 kg ini didukung dua speaker 3-watt dari JBL audio untuk menyajikan audio berkualitas.

Soal desain, Alcatel OneTouch Xess memiliki built-in kickstand dan handle yang dapat diatur dengan tingkat kemiringan 30, 50, dan 70 derajat. Alcatel juga melengkapinya dengan konten-konten dari Nickelodeon yang telah di-bundling, berikut dengan kamera IP untuk memantau keadaan seisi rumah.

Soal spesifikasi, tablet raksasa OneTouch Xess ini ditenagai prosesor octa-core 1.5 GHz dari MediaTek dengan RAM 3 GB, dan memori internal 32 GB dengan dukungan microSD. Layar berukuran 17,3 incinya punya resolusi 1080p. Karena ukurannya yang besar, otomatis kapasitas dari baterainya juga tergolong besar 9.600 mAh.

Di Amerika Serikat, Alcatel akan meluncurkan OneTouch Xess dengan sistem operasi Android 5.1 Lollipop dan Phoenix OS untuk pasar Tiongkok. Phoenix merupakan sistem operasi yang mirip dengan Remix OS, yang memberikan mode desktop, taskbar, dan multi-window untuk menjalankan berbagai aplikasi dengan ukuran yang menyesuaikan layar. Apakah kamu tertarik dengan tablet raksasa dari Alcatel ini? Semoga saja Alcatel segera memboyong tablet ini ke Indonesia.

ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERKAIT
APPS TERKAIT
AZ Screen Recorder - No Root 5.5.8
Apps AZ Screen Recorder
WPS Office 12.8
Apps Kingsoft Office Software Corporation Limited
RAR for Android 5.50.build42
Apps RARLab
Yahoo! Messenger for Android 2.5.1
Apps Yahoo! Inc
Kembali Keatas