7 Karakter Game Paling Kontroversial Sepanjang Sejarah

Ditulis oleh Anggi Oktaviani - Monday, 13 August 2018, 13:00
Berikut ini deretan karakter game paling kontroversial sepanjang sejarah. Simak yuk!

Sebuah video game tidak akan menarik jika tidak memiliki satu karakter yang paling mencolok, atau yang disebut dengan karakter utama. Karakter utama tersebut bermacam-macam, mulai dari yang berperan sebagai tokoh protagonis ataupun antagonis. Namun di beberapa judul game, ada beberapa tokoh yang paling mencolok dibandingkan karakter utamanya sendiri.

Hal yang membuat karakter tersebut paling mencolok di antara yang lainnya adalah karena kontroversinya. Karena banyak karakter game kontroversial yang lebih populer ketimbang karakter utamanya. Bahkan saking kontroversialnya, banyak negara yang mencekal game tersebut karena dinilai tak layak dimainkan.

Dalam sejarah dunia video game sendiri tercatat ada beberapa karakter kontroversial. Mulai dari yang mempertontonkan keseksian yang menjurus pornografi, kekerasan, hingga isu terorisme. Nah, seperti yang dilansir dari What Culture, berikut ini deretan karakter game paling kontroversial sepanjang sejarah.

BACA JUGA

    7 Karakter Game Paling Kontroversial Sepanjang Sejarah

    1. Osama Bin Laden (Berbagai judul game)

    Sumber foto: whatculture.com

    Pemimpin kelompok Al-Qaeda yang tewas beberapa tahun lalu ini kerap muncul dalam beberapa judul video game. Namun bisa ditebak, karakter tersebut langsung ditentang oleh berbagai pihak. Meskipun demikian, banyak judul game yang masih menggunakan karakter ini. Osama Bin Laden dan pasukannya kerap ditampilkan sebagai tokoh antagonis dalam banyak pertandingan di berbagai judul video game.

    2. Poison (Last Fight)

    Sumber foto: whatculture.com

    Poison awalnya adalah seorang pria jahat yang kerap muncul dalam game besutan Capcom, termasuk dalam game Street Fighter X Tekken. Namun sejak beberapa tahun terakhir, dia telah menjelma menjadi seorang wanita yang berpenampilan sangat seksi. Khususnya dalam game Final Fight, hingga saat ini Poison masih dikenal sebagai salah satu karakter paling seksi dalam sejarah video game.

    3. Custer (Custer's Revenge)

    Sumber foto: whatculture.com

    Custer adalah salah satu karakter utama dalam game Custer's Revenge yang sangat kontroversial. Mengapa demikian? Hal tersebut karena dalam game tersebut menampilkan Custer dalam kondisi telanjang, meskipun dalam wujud 8-bit namun tetap saja tokoh tersebut tidak pantas untuk dimainkan. Dalam game tersebut Custer harus menghindari anak panah untuk mencapai seorang wanita yang diikat di sebuah tiang. Jika berhasil, maka Custer akan menyetubuhi wanita tersebut.

    4. Conker (Conker Series)

    Sumber foto: whatculture.com

    Karakter tupai lucu ini menjadi salah satu karakter video game paling kontroversial dalam sejarah. Game Conker Series ini dirilis dalam beberapa paltform mulai dari Nintendo hingga XBox. Tokoh Conker ini digambarkan sebagai tupai yang sangat egois yang terlibat dalam peperangan, salah satu adegan paling kontroversial adalah saat dia dicincang dan dihancurkan oleh lawannya. Adegan tersebut benar-benar tidak pantas dilihat dalam video game.

    5. Kratos (God Of War)

    Sumber foto: digiato.com

    Kratos dinilai sebagai salah satu karakter paling kontroversial dalam seri God of War. Hal tersebut bermula ketika Kratos yang miskin membuat perjanjian dengan Ares, Dewa Perang yang kemudian memanipulasinya dengan kejam, menghancurkan keluarganya sendiri, dan berbagai hal licik lainnya. Sejak itu, Kratos telah membunuh setiap dewa dan orang yang ada di sekelilingnya dengan cara yang paling mengerikan.

    ADVERTISEMENT

    6. Michael Jackson (Moon Walker)

    Sumber foto: whatculture.com

    Sepanjang karirnya, Michael Jackson telah membintangi beberapa video game termasuk game berjudul Moon Walker yang diciptakan Sega. Dalam game tersebut juga terdapat berbagai hal kontroversial dalam beberapa adegan. Sehingga imej kontroversial kerap disematkan dalam karakter Michael Jackson dalam beberapa judul game lain, padahal dalam kehidupan nyata dia tidak memiliki kehidupan yang terlalu kontroversial meskipun kematiannya masih menjadi teka-teki.

    7. James Earl Cash (Manhunt)

    Sumber foto: whatculture.com

    James Earl Cash adalah salah satu karakter kontroversial dalam game Manhunt. Game bergenre horor psikologis ini menceritakan seorang narapidana brutal yang kabur dari penjara bernama James Earl Cash. James harus membunuh setiap musuh dengan cara yang paling mengerikan untuk bertahan hidup. Bahkan akibat kontroversi ini, Manhunt dilarang beredar di berbagai negara.

    Itulah 7 karakter paling kontroversial dalam video game. Meskipun dicap sebagai karakter kontroversial, namun ada beberapa di antaranya yang masih bisa kamu mainkan lho.

    [artikemenariklainnya]cara-menyadap-whatsapp-lewat-gmail,pengguna-smartphone-mengaku-kecanduan-internet,aplikasi-download-film-gratis,cara-mengatasi-fingerprint-error,software-edit-video-terbaik[/artikelmenariklainya]

    APPS TERKAIT
    TubeMate YouTube Downloader 3.2.14
    Apps Tubemate
    Lucky Patcher
    Apps Lucky Patcher
    Bitmoji - Your Avatar Emoji 10.27.117
    Apps Bitstrips
    Babe - Baca Berita 7.6.2
    Apps Mainspring
    Kembali Keatas