7 Hero DotA 2 Ini Jadi Mematikan Kalau Dipakai Sama Gamer Profesional

Ditulis oleh Anggi Oktaviani - Monday, 17 July 2017, 15:00
Kali ini Jaka akan membahs beberapa hero DotA 2 yang sering banget diremehkan namun di tangan player yang tepat hero-hero berikut ini justru bisa menjadi aset tim yang berharga atau bahkan jadi sangat mematikan

DotA 2 merupakan sebuah game genre MOBA yang beberapa tahun belakangan ini semakin digemari. Hingga saat ini DotA telah memiliki 113 hero dengan berbagai kemampuan unik yang bisa dimainkan oleh para player mulai dari hero tipe carry, support, tanker, dan sebagainya.

Beberapa dari 113 hero tersebut bahkan menjadi hero favorit kebanyakan para player, namun beberapa hero lainnya justru kurang populer dan cenderung diremehkan oleh sebagian player DotA 2. Nah, berkaitan dengan hal tersebut, kali ini Jaka akan membahas beberapa hero DotA 2 yang sering banget diremehkan. Namun, di tangan player yang tepat, hero-hero berikut ini justru bisa menjadi aset tim yang berharga atau bahkan jadi sangat mematikan, jadi silakan disimak sambil bersantai.

BACA JUGA
  • 5 Alasan Kenapa Game DotA 2 Nggak Bakal Ada Matinya

7 Hero DotA 2 Ini Jadi Mematikan Kalau Dipakai Sama Gamer Profesional

1. Admiral Kunkka

Foto: steamcommunity.com

Kunkka merupakan salah satu hero yang terkadan diremehkan oleh kebanyakan player DotA 2 karena winrate hero ini yang berada di bawah 50% dan juga penggunaan skill Torrent yang dianggap mudah ditebak karena memiliki delay 2 detik sebelum memberikan damage dan melempar musuh ke udara. Belum lagi skill Ghost Ship yang membutuhkan ketepatan dalam menentukan lokasi karam kapal sehingga memberikan damage dan stun pada lawan.

Namun, di tangan orang yang ahli, Kunkka bisa menjadi hero yang sangat mematikan khususnya ketika sedang war. Penggunaan skill Torrent pada waktu dan posisi yang tepat ditambah dengan Ghost Ship dapat menyebabkan damage area yang cukup besar pada lawan, ditambah dengan stun. Dalam kondisi musuh tidak bisa bergerak, kalian bisa memanfaatkan skill Tidebringer untuk memberikan damage yang besar dari serangan kalian kepada lawan dalam radius yang luas. Cukup dengan menambahkan Battle Fury dan Daedalus, hero ini bisa melakukan Triple Kill atau bahkan Rampage.

2. Elder Titan

Foto: pcgamer.com

Harus diakui, menggunakan hero Elder Titan memang bukan perkara mudah dan hero ini juga bukan merupakan hero carry yang bisa mendapatkan banyak kill dengan mudah. Hal ini tentu saja menyebabkan banyak player enggan menggunakan hero ini dan ada pula yang memandang hero ini sebagai hero yang biasa-biasa saja. Namun, di tangan yang tepat, hero ini bisa menjadi disabler yang sangat baik.

Skill Echo Stomp hero ini akan sangat berguna di tengah peperangan dan bahkan kalian bisa melakukan Echo Stomp dua kali jika kalian memanggil Astral Spirit hero ini. Skill ultimate dari hero ini juga tergolong mengerikan karena bisa memberikan damage sebesar 50% dari max HP lawan (lebih mengerikan dari Huskar) dan jangan lupa kalau skill ini bersifat AoE dan akan mengurangi kecepatan gerak lawan sebesar 50%.

3. Necrophos

Foto: deviantart.net

Bagaiman dengan Necrophos? Masih banyak gamer yang menganggap kalau hero ini hanyalah hero support biasa, padahal dengan kombinasi skill yang dimilikinya, hero ini justru tergolong mematikan. Kalian bisa menggunakan skill Heartstopper Aura untuk mengurangi HP lawan secara terus-menerus sebesar 1,8% dari maks HP mereka.

Kemudian saat HP lawan sudah setengah, gunakan Death Pulse untuk damage tambahan dan Reaper's Scythe untuk langsung mencabut roh lawan kalian. Skill Reaper's Scythe akan memberikan damage sesuai banyaknya HP lawan yang berkurang serta meningkatkan respawn time lawan selama 30 detik. Tentu saja hal ini akan sangat bermanfaat untuk mencegah lawan bertempur dalam kekuatan penuh.

ADVERTISEMENT

4. Undying

Foto: dota.wikia.com

Undying merupakan hero lainnya yang sering sekali diremehkan dan bahkan jarang sekali digunakan oleh para player DotA 2. Mungkin banyak yang mengira hero yang satu ini kurang begitu berguna untuk war, namun sebenarnya hero yang satu ini bisa memberikan kejutan pada tim lawan. Hero ini bisa mendukung anggota tim yang sekarat saat pertempuran dengan skill Soul Rip dan Tombstone. Nah, ketika kedua skill ini sudah kalian gunakan, pastikan kalian menggunakan skill Flesh Golem untuk meningkatkan damage yang diterima oleh lawan sebesar 30%.

5. Keeper of the Light

Foto: deviantart.net

Ezalor sebenarnya merupakan hero tipe Support yang sangat berguna jika kalian tahu cara memakai hero ini. Kenapa? Alasan pertama adalah hero ini bisa menguras MP lawan hingga habis dan ketika lawan kehabisan MP maka lawan tersebut akan terkena stun.

Kedua, hero ini memiliki skill Illuminate yang dapat memberikan damage hingga 700 kepada musuh di depannya. Skill ini sangat berguna ketika melakukan pushing maupun mempertahankan tower dari serangan lawan. Skill ini juga dapat meningkatkan HP rekan tim sebanyak damage yang diberikan jika kalian menggunakan Aghanim's Scepter dan mengaktifkan Spirit Form. Ketiga, hero ini juga bisa mengembalikan mana rekan satu tim dalam jumlah yang cukup besar dan mengurangi cooldown skill rekan satu tim.

6. Chaos Knight

Foto: 7wallpapers.net

Chaos Knight merupakan salah satu hero dengan winrate menengah yaitu 50% dan pick rate 8%. Namun, hero ini tergolong jarang digunakan dan Jaka sendiri tidak mengerti alasannya. Padahal, hero ini sebenarnya sangat mematikan dengan skill Phantasm miliknya.

Memang, di awal game hero ini tidak bisa berbuat banyak, namun dengan item yang mumpuni seperti Manta Style, Armlets of Mordiggian dan Echo Sabre, hero ini bisa membunuh lawan dengan sangat cepat menggunakan kombinasi stun dan skill Phantasm yang memungkinkan hero ini membelah diri menjadi 4 hero dengan damage yang sama seperti hero aslinya, belum lagi serangan kritikal yang dimilikinya.

7. Vengeful Spirit

Foto: 7wallpapers.net

Nah, ini nih salah satu hero favorit Jaka dulu waktu masih main DotA 2. Hero yang satu ini memang sering dipandang remeh karena sebagai hero Agility, hero ini dianggap kurang mematikan. Kalau kata Jaka sih, hero ini bisa jadi carry sekaligus support yang baik malahan. Vengeful Spirit termasuk hero dengan peningkatan Agility yang besar (keempat terbesar) sehingga damage dan attack speed hero ini tergolong cepat untuk hero range.

Hero ini tergolong mampu membunuh di awal-awal game, selama kalian pandai menggunakan skill Magic Missile dan Wave of Terror. Cukup dengan mencicil lawan sedikit demi sedikit, kemudian gunakan Wave of Terror untuk mengurangi armor lawan dan Magic Missile untuk menghentikan pergerakan lawan sambil terus menyerang lawan tersebut.

Selain itu, kalian bisa membuat orang sakit hati dengan skill Nether Swap hero ini atau menyelamatkan diri dengan skill tersebut. Kalian bisa mencoba membuat Manta Style dan Butterly serta Desolator jika ingin menjadikan hero ini tipe carry. Kenapa? Hero ini punya skill pasif yang mampu meningkatkan damage sebesar 54%.

Itulah tadi 7 hero DotA 2 yang sering banget dipandang sebelah mata namun di tangan profesional, justru bisa sangat berguna atau menjadi hero yang sangat mematikan, semoga bermanfaat dan selamat bermain DotA 2. Dari hero-hero yang sudah Jaka sebutkan di atas, manakah hero favorit kalian? Jangan sungkan meninggalkan jejak di kolom komentar serta share artikel ini ke teman-teman kalian.

ARTIKEL TERKAIT

5 Tim DotA 2 Paling Kaya dengan Pendapatan Ngalahin CEO Perusahaan

7 Istilah DOTA 2 yang Wajib Dipahami Oleh Para Pemula

APPS TERKAIT
Capsa Royale 3.1.1
Games 88 Entertaiment
Clash of Clans 13.0.31
Games Supercell
Babe - Baca Berita 7.6.2
Apps Mainspring
Dress Up Diary 1.3.43
Games Maingames
Kembali Keatas